Arsenal Siap Resmikan Petr Cech
Penjaga Gawang Chelsea, Petr Cech. AntaraFoto/Reuters/Dylan Martinez
MerahPutih Sepak Bola - Arsenal dilaporkan sudah merampungkan proses transfer Petr Cech dari Chelsea jelang dibukanya bursa transfer musim panas bulan depan. Penjaga gawang 33 tahun itu sering kali dihubungkan dengan kepindahan menuju Emirates Stadium usai kalah bersaing dengan Thibaut Courtois di skuat utama The Blues.
Arsenal dilaporkan sukses mendapatkan tanda tangan Cech. Bersama Arsenal, Cech bakal menerima bayaran senilai £100.000 atau sekitar Rp2,1 miliar per minggu. Nilai tersebut menjadi yang terbesar untuk seorang penjaga gawang sepanjang sejarah klub.
Seperti diwartakan Daily Mail, Cech akan menjadi rekrutan pertama The Gunners usai bersedia untuk menggelontorkan dana £11 juta atau sekitar Rp232 miliar kepada rival sesama London tersebut.
Cech bergabung dengan Chelsea dari klub Prancis, Rennes pada musim panas 2004 silam. Bersama Chelsea, Cech sudah tampil dalam 485 laga bersama Chelsea di semua kompetisi.
Setelah resmi bergabung dengan Arsenal, Cech berpeluang besar menjalani debut menghadapi mantan klubnya, Chlesea. Meriam London akan berhadapan dengan The Blues di ajang Community shield pada tanggal 2 Agustus 2015 mendatang.
Baca Juga:
Real Madrid Bantah Jual Sergio Ramos
Mario Mandzukic Resmi Berseragam Juventus
Geoffrey Kondogbia Resmi Dikontrak Inter Milan
Bagikan
Rendy Nugroho
Berita Terkait
Klasemen Terbaru Liga Inggris: Arsenal Masih Perkasa di Puncak, Liverpool Makin Nyungsep ke Jurang Keterpurukan
Link Live Streaming Arsenal vs Crystal Palace, 26 Oktober 2025
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025/26, PSG Ikut Jadi Favorit
Arsenal Bantai Atletico Madrid, Viktor Gyokeres Lega Bisa Akhiri Puasa Gol
Rekap Matchday 3 Liga Champions: Tak Ada Hasil Imbang, Gawang Arsenal & Inter Tetap Perawan
Hasil Lengkap Matchday 3 Liga Champions Rabu Dini Hari dan Klasemen Sementara
Hasil Liga Champions: Arsenal Gilas Atletico Madrid 4-0, Viktor Gyokeres Borong 2 Gol Sekaligus Akhiri Paceklik
Jadwal Lengkap Pekan Kedelapan Liga Inggris 2025/2026: Hadirkan North-West Derby Liverpool Vs Man United, Arsenal Lawan Fulham
Arsenal Punya Peluang Juara Musim Ini dengan Kedalaman Skuad yang Dimiliki, Menurut Thierry Henry
Hasil Lengkap Matchday 2 Liga Champions Kamis Dini Hari dan Klasemen Sementara: PSG Merangsek ke Posisi 3 Usai Tekuk Barcelona