Antony Cetak Gol Lagi di Real Betis, Fans Sebut Manchester United Biang Masalahnya

Soffi AmiraSoffi Amira - Jumat, 14 Februari 2025
Antony Cetak Gol Lagi di Real Betis, Fans Sebut Manchester United Biang Masalahnya

Antony cetak gol lagi untuk Real Betis. Foto: Instagram/realbetisbalompie

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Antony kembali tampil gemilang bersama Real Betis. Ia mencetak gol melawan Gent di Liga Konferensi Eropa.

Pemain yang dipinjamkan Manchester United itu berlabuh ke Real Betis dengan status pinjaman pada bursa transfer Januari. Sebelumnya, ia kesulitan mendapatkan waktu bermain di Old Trafford.

Bahkan, pemain Brasil itu mencetak gol di penampilan keduanya bersama Betis melawan Celta Vigo akhir pekan lalu, setelah memberikan assist saat melakukan debutnya.

Ia melanjutkan kebangkitannya dengan mencetak gol indah sekaligus membawa Real Betis unggul di Belgia. Baru satu menit memasuki babak kedua, pemain sayap itu menerima bola di sisi kanan.

Baca juga:

Manchester United Diambang Bangkrut, Sir Jim Ratcliffe Pangkas Anggaran Habis-habisan

Kemudian, ia bergerak ke dalam, sebelum akhirnya melepaskan tembakan ke sudut bawah gawang. Para penggemar pun dengan cepat menyampaikan pendapatnya tentang gol Antony.

Salah satu penggemar menulis di media sosial: "United adalah masalahnya."

Sementara itu, penggemar lainnya mengecam: "Sekarang jelas, bahwa United menghancurkan setiap pemain."

CEO Real Betis, Ramon Alcaron mengatakan, bahwa pihaknya tertarik untuk menjadikan kesepakatan pinjaman Antony dengan status permanen. Namun, mantan bintang Ajax Amsterdam itu masih terikat kontrak dengan Manchester United hingga Juni 2027.

Baca juga:

Tolak Tawaran Bayern Munich, Jonathan Tah Lebih Pilih Gabung Barcelona

Saat ditanya apakah ia ingin mempertahankan Antony dalam jangka panjang, Alcaron menjawab: "Ya, saya rasa begitu. Beberapa hari lalu CEO Manchester United menelepon saya."

“Kami mengirimkan detail pemain itu kepada mereka sepanjang minggu, sehingga mereka dapat melihat bahwa kami menjaga aset mereka. Kami memiliki hubungan yang sangat baik dengan United dan sang pemain, yang bahagia di sini."

Antony bergabung dengan Manchester United dengan mahar 86 juta pounds (Rp 1,7 triliun) pada musim panas 2022. Ia baru mencetak 12 gol dan lima assist dalam 96 penampilan di Old Trafford. (sof)

#Sepak Bola #Manchester United #Olahraga #Transfer Pemain
Bagikan
Ditulis Oleh

Soffi Amira

Berita Terkait

Olahraga
Terlalu Fokus Urus Taktik, Gareth Bale Nilai Xabi Alonso Gagal di Real Madrid
Gareth Bale mengungkap penyebab kegagalan Xabi Alonso di Real Madrid. Ia dinilai gagal karena fokus pada taktik.
Soffi Amira - 17 menit lalu
Terlalu Fokus Urus Taktik, Gareth Bale Nilai Xabi Alonso Gagal di Real Madrid
Olahraga
Rafael Leao Pilih Bertahan di AC Milan, Negosiasi Kontrak Baru Segera Rampung
Rafael Leao akhirnya memilih bertahan di AC Milan. Negosiasi kontrak baru akan segera rampung.
Soffi Amira - 47 menit lalu
Rafael Leao Pilih Bertahan di AC Milan, Negosiasi Kontrak Baru Segera Rampung
Olahraga
Arsenal Pertimbangkan Datangkan Julian Alvarez, Atletico Madrid Tegaskan tak Dijual
Arsenal dikabarkan memantau situasi Julian Alvarez. Atletico Madrid tegaskan penyerang Argentina itu tak dijual.
Soffi Amira - 1 jam, 55 menit lalu
Arsenal Pertimbangkan Datangkan Julian Alvarez, Atletico Madrid Tegaskan tak Dijual
Olahraga
Manchester United Tegaskan Mau Pertahankan Bruno Fernandes, Belum Siap Ditinggal?
Manchester United ingin mempertahankan Bruno Fernandes. Ia hampir saja pindah ke Al Hilal musim lalu.
Soffi Amira - 2 jam, 31 menit lalu
Manchester United Tegaskan Mau Pertahankan Bruno Fernandes, Belum Siap Ditinggal?
Olahraga
Cetak Gol Free Kick Indah, Dominik Szoboszlai Ikuti Jejak Trent Alexander-Arnold di Liverpool
Dominik Szoboszlai mencetak gol free kick indah saat melawan Marseille. Ia pun menjadi spesialis free kick baru di Liverpool.
Soffi Amira - Kamis, 22 Januari 2026
Cetak Gol Free Kick Indah, Dominik Szoboszlai Ikuti Jejak Trent Alexander-Arnold di Liverpool
Olahraga
Cedera Lutut Berkepanjangan, Pemain Muda AC Milan Putuskan Pensiun di Usia 20 Tahun
Pemain muda AC Milan, Vincenzo Perrucci, memutuskan pensiun di usia 20 tahun. Ia mengalami cedera lutut berkepanjangan.
Soffi Amira - Kamis, 22 Januari 2026
Cedera Lutut Berkepanjangan, Pemain Muda AC Milan Putuskan Pensiun di Usia 20 Tahun
Olahraga
Pedri Cedera Hamstring, Kemenangan Barcelona atas Slavia Praha Ternodai
Barcelona berhasil menang atas Slavia Praha di Liga Champions. Namun, kemenangan itu ternodai oleh cedera Pedri.
Soffi Amira - Kamis, 22 Januari 2026
Pedri Cedera Hamstring, Kemenangan Barcelona atas Slavia Praha Ternodai
Olahraga
Tunggu Kejutan Besok, Apparel Baru Jersey Timnas Indonesia Diumumkan!
Acara akan dimulai Jumat (23/1) pukul 13.30 WIB dengan dihadiri Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan pelatih timnas Indonesia John Herdman
Wisnu Cipto - Kamis, 22 Januari 2026
Tunggu Kejutan Besok, Apparel Baru Jersey Timnas Indonesia Diumumkan!
Olahraga
Link Live Streaming Marseille vs Liverpool, 22 Januari 2026
Link live streaming Marseille vs Liverpool akan tersaji di sini. Keduanya sama-sama ingin memperebutkan tiket langsung ke babak 16 besar.
Soffi Amira - Kamis, 22 Januari 2026
Link Live Streaming Marseille vs Liverpool, 22 Januari 2026
Olahraga
Link Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona, 22 Januari 2026
Link live streaming Slavia Praha vs Barcelona akan tersaji di sini. Barca masih menjaga asa agar lolos ke babak 16 besar Liga Champions musim ini.
Soffi Amira - Kamis, 22 Januari 2026
Link Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona, 22 Januari 2026
Bagikan