Ananda Badudu Ungkap Alasan Mengapa Kembali Bangunkan Banda Neira

Soffi AmiraSoffi Amira - Selasa, 05 November 2024
Ananda Badudu Ungkap Alasan Mengapa Kembali Bangunkan Banda Neira

Banda Neira mulai perjalanan baru. (Foto: Dok/Banda Neira)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Pada penghujung 2024, Banda Neira membawa kejutan yang tak disangka-sangka. Tak ada angin, tak ada hujan, tanpa pemberitahuan sebelumnya, tiba-tiba mereka meluncurkan lagu baru penanda kembalinya ke kancah musik Tanah Air.

Lantas, apa yang mendorong Banda Neira kembali setelah delapan tahun bubar? Ananda Badudu, satu dari dua personel yang mendirikan Banda Neira 2012 lalu, menceritakan bahwa para pendengar berperan besar dalam keputusannya mengakhiri masa bubar Banda Neira.

“Para pendengar lah yang menghidupi lagu-lagu Banda Neira selama ini. Saya merasa banyak berutang pada mereka. Saya juga tidak pernah mempromosikan album-album Banda Neira, tapi lagu-lagunya mencari jalannya sendiri menemui para pendengar,” terang Ananda dalam keterangan resminya.

Terlebih lagi, para pendengar kerap menyampaikan testimoni dan menyampaikannya langsung kepada Ananda, entah lewat media sosial atau saat bertemu tatap muka.

Baca juga:

Banda Neira Berjalan Kembali dengan 'Tumbuh dan Menjadi'

Banyak yang menyampaikan pengakuan, bahwa lagu-lagu Banda Neira membantu mereka melewati masa-masa sulit dalam kehidupan. Atau membantu mengartikulasikan hal-hal yang selama ini sulit mereka ungkapkan.

“Tidak mungkin saya tidak goyah mendengar cerita-cerita itu,” ucap Ananda.

Selepas bubar pada 2016, Ananda menceritakan, ia sudah mencoba semua cara untuk beranjak. Ia mengaku pernah setahun tidak bermusik.

“Hanya bantu-bantu teman di belakang layar,” katanya.

Baca juga:

Album 'DRIP' BABYMONSTER Sukses di Chart iTunes Mancanegara

Pernah juga sama sekali tak memainkan lagu-lagu Banda Neira, karena selepas bubar ia berharap lagu-lagunya bisa tenggelam begitu saja ditelan waktu.

“Tapi yang terjadi malah sebaliknya. Makin ke sini pendengarnya semakin banyak. Saya malah tenggelam dalam perasaan bersalah,” jelas Ananda.

Rasa bersalah itu, kata Ananda, muncul karena ia merasa telah menelantarkan karya-karya yang ia bikin dulu. Ia semakin tergulung dalam perasaan bersalah mendapati lagu-lagu yang ia telantarkan justru hidup di hati pendengar.

“Pram (Pramoedya Ananta Toer -red) kan menganggap novel-novel yang ia bikin seperti anak rohaninya. Saya juga kurang lebih seperti itu. Saya merasa bersalah karena bertahun-tahun menelantarkan anak-anak rohani saya,” ucap Ananda.

Baca juga:

Gabung dengan Banda Neira, Sasha Ceritakan Perjalanannya

Barulah di penghujung 2023, Ananda memutuskan untuk menjalankan kembali Banda Neira. Setelah itu, ia mulai mengumpulkan materi untuk album ketiga.

Pada pertengahan 2024, ia mengajak Sasha atau rekan musisi yang setahun belakangan sering mendampingi Ananda sebagai vokalis latar, untuk ikut bergabung. Selang beberapa bulan mengajak Sasha, album baru berjudul ‘Tumbuh dan Menjadi’ pun rampung. (far)

#Musik #Banda Neira #Musisi #Album Baru
Bagikan
Ditulis Oleh

Febrian Adi

part-time music enthusiast. full-time human.

Berita Terkait

ShowBiz
Lirik 'Love So Sweet' Comeback Solo Dita Karang, Bagikan Pengalaman Kasmaran yang Mendebarkan
'Love So Sweet' menggambarkan perasaan menggebu-gebu karena jatuh cinta.
Dwi Astarini - 1 jam, 55 menit lalu
Lirik 'Love So Sweet' Comeback Solo Dita Karang, Bagikan Pengalaman Kasmaran yang Mendebarkan
Lifestyle
BOYNEXTDOOR Tampilkan Energi Baru Lewat Lagu “Hollywood Action”
Karakter vokal dan harmoni dari para anggota BOYNEXTDOOR semakin memperkuat daya tarik lagu ini
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 25 Oktober 2025
BOYNEXTDOOR Tampilkan Energi Baru Lewat Lagu “Hollywood Action”
ShowBiz
Lirik 'Si Paling Mahir' dari Raisa yang Berkolaborasi dengan Lafa Pratomo Setio
Lagu ini menciptakan nuansa emosional yang tulus dan relevan dengan pengalaman banyak orang.
Dwi Astarini - Sabtu, 25 Oktober 2025
Lirik 'Si Paling Mahir' dari Raisa yang Berkolaborasi dengan Lafa Pratomo Setio
ShowBiz
Sheryl Sheinafia Rayakan Kebebasan Lewat Lagu 'Lepas Kendali', Simak Lirik Lengkapnya
Melalui lirik lagunya, Sheryl Sheinafia ajak penggemar merayakan hidup apa adanya di setiap langkahnya.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 24 Oktober 2025
Sheryl Sheinafia Rayakan Kebebasan Lewat Lagu 'Lepas Kendali', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Dari Pacu Jalur ke Panggung Musik Dunia, Rayyan Dhika Hadir di Video Musik 'Aura Farmin' Bareng Zahrah Khan
Setelah viral lewat tarian Pacu Jalur, Rayyan Dhika kembali jadi sorotan setelah tampil bersama Zahrah Khan di video musik lagu 'Aura Farming'.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 24 Oktober 2025
Dari Pacu Jalur ke Panggung Musik Dunia, Rayyan Dhika Hadir di Video Musik 'Aura Farmin' Bareng Zahrah Khan
ShowBiz
Lewat Lirik Lagu 'Berselimut di Batin', Marsha Lavinia Ceritakan Sisa Rasa setelah Perpisahan
Lagu tersebut muncul dari kesadaran bahwa jejak seseorang dapat tetap melekat, bahkan setelah sebuah hubungan berakhir.
Dwi Astarini - Jumat, 24 Oktober 2025
Lewat Lirik Lagu 'Berselimut di Batin', Marsha Lavinia Ceritakan Sisa Rasa setelah Perpisahan
ShowBiz
Lirik Lengkap 'Bentang Jarak Asmara' dari Man Osman
Melalui lirik yang ditulisnya sendiri, Man Osman ingin menyampaikan pesan bahwa jarak tidak selalu menjadi penghalang.
Dwi Astarini - Jumat, 24 Oktober 2025
Lirik Lengkap 'Bentang Jarak Asmara' dari Man Osman
ShowBiz
Jinan Laetitia Cerminkan Kebebasan setelah Perjalanan Pencarian Jati Diri di Lagu 'Pemula', Simak Lirik Lengkapnya
Jinan Laetitia membuka babak baru dalam karier musiknya melalui perilisan single Pemula.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 24 Oktober 2025
Jinan Laetitia Cerminkan Kebebasan setelah Perjalanan Pencarian Jati Diri di Lagu 'Pemula', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Roziana Cindy Ceritakan Rasa Sakit akibat Pengkhianatan di Lagu 'Teganya', Simak Lirik Lengkapnya
Penyanyi asal Singapura Roziana Cindy kembali menghadirkan karya terbaru berjudul Teganya.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 24 Oktober 2025
Roziana Cindy Ceritakan Rasa Sakit akibat Pengkhianatan di Lagu 'Teganya', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Showcase 'Nadin Amizah & Ruang Kecilnya' Sukses Ciptakan Ruang Intim untuk Penggemar
Nadin Amizah hadirkan konsep showcase yang membawanya kembali ke ruang yang ia anggap sebagai 'rumah'.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 24 Oktober 2025
Showcase 'Nadin Amizah & Ruang Kecilnya' Sukses Ciptakan Ruang Intim untuk Penggemar
Bagikan