Amazon Ambil Alih James Bond, CEO Janji Jaga Warisan 007
Daniel Craig dalam film No Time To Die. (Foto: IMDB)
MerahPutih.com - Amazon resmi mengambil alih kendali kreatif atas waralaba James Bond. Keputusan ini mengejutkan banyak pihak setelah Amazon MGM Studios mengumumkan bahwa Michael G. Wilson dan Barbara Broccoli, yang selama ini menjadi penjaga setia waralaba 007, akan mundur dari peran kreatif mereka. Meski begitu, keduanya tetap menjadi co-owner bersama Amazon.
Dalam wawancara dengan CNBC, CEO Amazon Andy Jassy akhirnya angkat bicara soal masa depan James Bond. Meski belum memiliki rencana konkret, ia menegaskan bahwa Amazon akan “sangat menjaga” waralaba ini agar tetap sesuai dengan identitasnya.
"Kami belum punya rencana soal tema berikutnya. Belum ada yang menulis ceritanya. Tapi kami akan menjaga waralaba ini dengan sangat baik," ujarnya, dikutip dari Screenrant, Kamis (27/2).
Jassy juga menepis anggapan bahwa kecerdasan buatan (AI) akan ikut campur dalam penulisan film Bond di masa depan. Ia menegaskan bahwa tim di MGM Amazon Studios memiliki deretan sineas berbakat yang siap membawa James Bond ke era baru.
Baca juga:
Waralaba James Bond Dikuasai Amazon, ini Respons Daniel Craig
Meskipun detail soal proyek Bond berikutnya masih samar, satu hal yang pasti: Amazon berjanji akan merawat warisan 007 dengan penuh perhatian. Namun, apakah ini berarti perubahan besar bagi karakter ikonik ini?
"Ini adalah waralaba luar biasa yang sangat kami pedulikan dan akan kami kembangkan dalam jangka panjang," tutupnya. (ikh)
Bagikan
Berita Terkait
‘KPop Demon Hunters’ Sukses Dapat Sorotan di Golden Globe, Ahn Hyo-seop Kecipratan Ngetop di AS
Sukses Besar di Awal Tahun, Film Korea 'Once We Were Us' Kuasai Box Office
‘KPop Demon Hunters’ Menang 2 Golden Globes, Buka Peluang Besar untuk Berlaga di Oscar
Timothee Chalamet Kalahkan Leonardo DiCaprio di Golden Globes 2026, Bekal Positif ke Academy Awards
Daftar Pemenang Golden Globes 2026, Timothee Chalamet Raih Penghargaan Aktor Terbaik dan ‘KPop Demon Hunters’ Bawa Pulang 2 Piala
Film Live Action 'Tangled' Segera Hadir, Lagu 'I See the Light' Kembali Jadi Sorotan
Sederet Film Horor Thriller 2026 Siap Meneror Penonton Bioskop, Simak Daftarnya
Jackass Comeback! Film Terbaru Dijadwalkan Rilis Juni 2026
Trailer Terbaru Drakor To My Beloved Thief Bikin Penasaran, Makin Gelap Penuh Intrik
Kathryn Hahn Jadi Kandidat Kuat Pemeran Mother Gothel di Film Tangled