Album Hampir Lengkap, Doja Cat Lepas 'Demons'
Doja Cat rilis single 'Demons'. (Foto: Dok. Doja Cat)
DOJA Cat makin dekat dengan kelengkapan album terbarunya. Dia baru saja melepas single "Demons" melalui Kemosabe Records/RCA Records lengkap dengan video musik yang disutradarai oleh Christian Breslauer.
Video musik tersebut direkam di Los Angeles, Amerika Serikat, dan menampilkan cameo spesial dari aktris pemenang Emmy Award, Christina Ricci (The Addams Family/Netflix Wednesday). Video ini akan tayang di MTV Live, MTVU, MTV Biggest Pop, dan Billboard Paramount Times Square.
Baca juga:
Richard Marx akan Tampil Full Band Konsernya Kali Ini di Indonesia
Dalam keterangan resmi yang diterima Merahputih.com, Rabu (6/9). Doja Cat juga baru saja diumumkan sebagai penampil di ‘VMA’s’ 2023 yang ditayangkan langsung dari Prudential Center di New Jersey pada Selasa (12/9) pukul 20.00 ET/PT.
Sebelumnya pada Agustus 2023, Doja Cat merilis single resminya "Paint The Town Red", yang berhasil membuat terobosan baru dengan meraih peringkat pertama di tangga lagu Top 50 – Amerika Serikat di Spotify.
“ini merupakan pertama kalinya dalam sejarah Spotify, sebuah lagu rap dari musisi solo perempuan berhasil meraih peringkat pertama di tangga lagu tersebut,” lanjut keterangan resmi.
Selain itu, lagu "Paint The Town Red" dari Doja Cat berhasil meraih posisi #5 di tangga lagu Billboard Hot 100 dan # 3 di Billboard Global 200. Video musik "Paint The Town Red" disutradarai oleh Nina McNeely (Miguel / Fergie) dan Doja Cat, dan direkam di Los Angeles, Amerika Serikat.
Baca juga:
Lihat postingan ini di Instagram
Superstar global pemenang penghargaan GRAMMY, Doja Cat, merilis unggahan pertamanya di Soundcloud pada 2013 saat usianya baru 16 tahun.
Tumbuh besar di dan sekitar wilayah LA, ia mengembangkan bakatnya di bidang musik dengan belajar piano dan menari sejak kecil serta mendengarkan musisi-musisi seperti Busta Rhymes, Erykah Badu, Nicki Minaj, Drake, dan banyak lainnya.
Bergabung dengan Kemosabe/RCA Records pada 2014, ia merilis EP Purrr! dan melanjutkannya dengan album debutnya Amala pada musim semi 2018. Namun rilis "MOOO!" pada Agustus 2018 lah yang melambungkan namanya ke arus utama dan mendapat banyak pujian. (far)
Baca juga:
Iwan Fals x Sawung Jabo Hibur Penonton Segala Usia di Synchronize Festival 2023
Bagikan
Berita Terkait
Diciptakan Mario G Klau, “Dirimu Yang Dulu” Hadirkan Nuansa Melankolis Lewat Karakter Vokal Anggis Devaki yang Kuat, Simak Liriknya
Lirik Lagu 'Biarlah' dari Killing Me Inside, Onadio Leonardo Masih Jadi Vokalis
Perjalanan 20 Tahun Java Jazz Festival: dari Jakarta ke NICE, Musik Tanpa Batas
Lirik Lagu 'Berhenti Mencintai' dari Album Terbaru Fatin
Suliyana Bawakan Ulang Lagu ‘Abot Salah Siji’, Simak Lirik dan Maknanya
Dimansyah Laitupa Lanjutkan Eksistensi di Industri Musik lewat Single 'Untuk Apa', Simak Lirik Lengkapnya
Refleksi Diri dan Cinta, Prinsa Mandagie Hadirkan Single ‘Kembali Ke Aku’
Lirik Lagu 'Bila Hatimu Pergi' The Virgin, Ceritakan Perjalanan Menghadapi dan Merawat Rasa Kehilangan
Cakra Khan Ceritakan Fase Paling Jujur dalam Perjalanan Cinta di Lirik Lagu 'Tak Sejalan'
Sepuluh Tahun ‘Generation Y’, Kunto Aji Hadirkan Single ‘2025 Masih Asik Sendiri’ dengan Aransemen Baru