Album 'Badai Pasti Berlalu' Kembali Rilis dalam Format Vinyl

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Senin, 26 Agustus 2024
Album 'Badai Pasti Berlalu' Kembali Rilis dalam Format Vinyl

Album Badai Pasti Berlalu resmi dirilis kembali dalam format vinyl. (Foto: Instagram/phrsenayan)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Album musik yang dinobatkan sebagai salah satu album Indonesia terbaik oleh majalah Rolling Stone Indonesia pada 2007, Badai Pasti Berlalu, kembali dirilis dalam bentuk piringan hitam (vinyl) oleh label rekaman Mastersound dan Elevation Records.

Mewakili Elevation Records, Co-founder PHR Pressing Taufiq Rahman menjelaskan alasan di balik perilisan ulang album Badai Pasti Berlalu. Rilisan fisik dari album yang pertama kali rilis pada 1977 tersebut saat ini sudah sulit ditemukan. Taufiq mengatakan bahwa album Badai Pasti Berlalu sebelumnya tidak pernah dirancang untuk rilis dalam bentuk vinyl.

Baca juga:

Mocca Rilis Piringan Hitam Edisi Spesial dari Joyland Festival

"Ini kan album yang sudah monumental tapi sama seperti kebanyakan album-album masterpiece di Indonesia, artefak fisik dari tahun itu sudah tidak ada pasti," kata Taufiq dilansir Antara, Minggu (25/8).

"Secara visual album ini kan tidak pernah dirancang untuk dirilis sebagai format piringan hitam karena itu awalnya hanya dirilis dalam format kaset dan tidak pernah ada format vinyl dari tahun 1977 dan vinyl yang beredar yang harganya hampir ratusan juta itu mungkin adalah copy radio yang hanya dicetak dalam jumlah yang sangat terbatas," imbuh Taufq.

Baca juga:

Fariz RM Rilis Vinyl Album 'Peristiwa 77-81'

Taufiq mengaku proses penerbitan ulang album ini dilakukan dari nol, dimana pihak label mencari terlebih dahulu rekaman audio versi 1977 dengan kualitas terbaik.

Dalam menghasilkan rekaman lagu dengan kualitas lebih baik, Taufiq menjelaskan pihaknya sampai menggandeng studio-studio dari Amerika Serikat dan Eropa.

"Jadi secara audio, dan kalau teman-teman bisa mendengarkan sekarang itu yang lebih dari layak, saya pikir itu adalah hasil kerja keras dari studio-studio besar dunia," ujarnya.

Baca juga:

God Bless Lepas Album 'Anthology' dalam Format Piringan Hitam

Album Badai Pasti Berlalu dirilis pada 1977, berisi lagu tema film dengan judul yang sama arahan sutradara Teguh Karya dan dibintangi oleh Christine Hakim, Roy Marten, dan Slamet Rahadjo.

Eros Djarot sebagai pengarah musik, mengajak beberapa penyanyi dan musisi dalam proses produksi album ini antara lain Chrisye, Berlian Hutauruk, Yockie Suryo Prayogo, Keenan Nasution, Debby Nasution, dan Fariz RM.

Piringan hitam album Badai Pasti Berlalu tersedia dalam dua varian warna yakni hijau yang dijual seharga Rp 595 ribu dan hitam yang dijual seharga Rp 495 ribu. (*)

#Musik #Musik Indonesia
Bagikan
Ditulis Oleh

Ananda Dimas Prasetya

nowhereman.. cause every second is a lesson for you to learn to be free.

Berita Terkait

ShowBiz
Primitive Monkey Noose Hadirkan Single 'Panen Raya', Suarakan Identitas Agraris dan Maritim Indonesia
Primitive Monkey Noose mengawali 2026 dengan merilis single 'Panen Raya', lagu yang menyoroti kehidupan agraris dan maritim Indonesia dalam balutan punk rock.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 24 Januari 2026
Primitive Monkey Noose Hadirkan Single 'Panen Raya', Suarakan Identitas Agraris dan Maritim Indonesia
ShowBiz
Vadesta Rilis 'Aku Tetep Bali', Kisah Keteguhan Hati untuk Bertahan demi Cinta
Melalui lirik yang jujur serta sarat emosi, Vadesta menggambarkan sudut pandang seseorang yang memilih bertahan bukan karena tak merasakan luka.
Dwi Astarini - Jumat, 23 Januari 2026
Vadesta Rilis 'Aku Tetep Bali', Kisah Keteguhan Hati untuk Bertahan demi Cinta
ShowBiz
Kolaborasi Bareng Jacson Zeran, Ecko Show, dan Diva Aurel, Silet Open Up Hadirkan Single 'Taguling Guling'
Silet Open Up kembali merilis single terbaru 'Taguling Guling' bersama Jacson Zeran, Ecko Show, dan Diva Aurel. Tentang pria yang terbuai pesona cinta.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 23 Januari 2026
Kolaborasi Bareng Jacson Zeran, Ecko Show, dan Diva Aurel, Silet Open Up Hadirkan Single 'Taguling Guling'
Lifestyle
Kisah di Balik Lagu Daerah 'Ampar Ampar Pisang' dari Kalimantan Selatan
Pada awalnya, lagu ini dinyanyikan sebagai iringan aktivitas masyarakat saat mengolah pisang menjadi makanan tradisional.
Dwi Astarini - Jumat, 23 Januari 2026
Kisah di Balik Lagu Daerah 'Ampar Ampar Pisang' dari Kalimantan Selatan
ShowBiz
No Na Rilis Single 'Sizzle', Jadi Lagu Resmi M7 World Championship Mobile Legends
Gilr band Indonesia No Na merilis single 'Sizzle' yang terpilih sebagai lagu resmi M7 World Championship Mobile Legends: Bang Bang.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 23 Januari 2026
No Na Rilis Single 'Sizzle', Jadi Lagu Resmi M7 World Championship Mobile Legends
ShowBiz
'Bocah Cilik-Cilik', Lagu Dangdut Religi Anak dari Adella Girls yang Ramai di Media Sosial
Lirik berbahasa Jawa dalam Bocah Cilik-Cilik mengajak anak-anak untuk berpakaian rapi dan berperilaku baik.
Dwi Astarini - Jumat, 23 Januari 2026
'Bocah Cilik-Cilik', Lagu Dangdut Religi Anak dari Adella Girls yang Ramai di Media Sosial
ShowBiz
Hilary Duff Ungkap Fase Hidup Melelahkan lewat Single 'Roommates', Simak Lirik Lagunya
Hilary Duff melanjutkan comeback pop lewat single “Roommates”, lagu reflektif tentang kehidupan dewasa jelang album luck… or something yang rilis 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 23 Januari 2026
Hilary Duff Ungkap Fase Hidup Melelahkan lewat Single 'Roommates', Simak Lirik Lagunya
ShowBiz
8 Tahun Vakum, A$AP Rocky Comeback lewat Album 'DON'T BE DUMB' bersama Sederet Kolaborator
A$AP Rocky resmi comeback setelah delapan tahun vakum lewat album DON’T BE DUMB, menampilkan kolaborator bintang dan visual garapan Tim Burton.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 23 Januari 2026
8 Tahun Vakum,  A$AP Rocky Comeback lewat Album 'DON'T BE DUMB' bersama Sederet Kolaborator
ShowBiz
Single Terbaru The Chasmala 'Cinta Tapi Terluka' Angkat Kisah Asmara Tak Sehat, Simak Lirik Lengkapnya
The Chasmala merilis single terbaru 'Cinta Tapi Terluka', lagu emosional yang mengangkat kisah toxic relationship dan cinta yang penuh luka.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 23 Januari 2026
Single Terbaru The Chasmala 'Cinta Tapi Terluka' Angkat Kisah Asmara Tak Sehat, Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
BRIT Awards 2026 Umumkan Nominasi, Berikut Daftarnya
Acara ini dijadwalkan berlangsung pada Sabtu, 28 Februari 2026, bertempat di Co-op Live Arena, Manchester.
Dwi Astarini - Jumat, 23 Januari 2026
BRIT Awards 2026 Umumkan Nominasi, Berikut Daftarnya
Bagikan