Alasan Jordi Amat Mantap Pilih Persija Meski Ada Tawaran dari Arab Saudi dan Dengar Rumor Ketertarikan Klub Spanyol

Frengky AruanFrengky Aruan - Senin, 07 Juli 2025
Alasan Jordi Amat Mantap Pilih Persija Meski Ada Tawaran dari Arab Saudi dan Dengar Rumor Ketertarikan Klub Spanyol

Jordi Amat resmi bergabung dengan Persija Jakarta. (Media Persija)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Bek Timnas Indonesia, Jordi Amat membeberkan alasannya memilih Persija Jakarta sebagai kapal baru untuk melanjutkan karier sepak bolanya. Ia menyampaikan alasan tersebut dalam sebuah wawancara setelah sepakat dengan manajemen Macan Kemayoran.

Jordi Amat dikontrak oleh Persija selama dua tahun dengan opsi perpanjangan satu tahun, seperti diumumkan Sabtu (5/7).

"Semua berjalan baik, kami memulai diskusi beberapa pekan lalu, satu di antaranya dengan Bambang Pamungkas (Direktur Olahraga Persija), semuanya berjalan baik, dan mudah bagi saya untuk sepakat," kata Jordi Amat dalam wawancara yang diunggah di Persija TV.

Jordi Amat mengaku menerima tawaran dari klub Arab Saudi. Ia juga mendengar rumor ketertarikan klub Spanyol.

Namun, ia mantap memilih berkarier di Indonesia setelah sebelumnya memperkuat klub top Malaysia Johor Darul Ta’zim.

Baca juga:

Jordi Amat Hanya Ingin Menang bersama Persija Jakarta

"Ada beberapa klub yang menghubungi saya, juga beberapa rumor yang berasal dari Spanyol. Ada juga tawaran dari beberapa klub Arab Saudi, tapi saya tegaskan ke agen saya bahwa pilihan utama saya adalah bermain di Indonesia," tutur Jordi Amat.

Adapun alasan kuatnya menerima pinangan Persija, yakni rencana besar tim musim 2025/2026.

"Alasan pertama karena rencana yang mereka punya untuk musim ini. Juga tentang keyakinan diri saya sejak pertama kali kami bertemu untuk membahas ini."

“Dan saya datang ke sini untuk menang, saya yakin semua di klub ini menginginkan itu juga, jadi kami harus bisa mencapai tujuan itu," tuturnya.

"Pendukungnya luar biasa, lalu stadion besar yang mereka miliki, tak sabar rasanya ingin main di sini," tutur pemain 33 tahun tersebut. (*)

#Jordi Amat #Persija #Liga 1
Bagikan
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Berita Terkait

Olahraga
Persija Datang dengan Motivasi Tinggi ke Madura, Mauricio Souza: Satu Tujuan, Menang
Persija akan dijamu Madura united pada pekan ke-10 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan, Jumat (24/10) malam.
Frengky Aruan - 1 jam, 52 menit lalu
Persija Datang dengan Motivasi Tinggi ke Madura, Mauricio Souza: Satu Tujuan, Menang
Olahraga
Persija Selalu Menang Tanpa Bruno Tubarao, Bagaimana Pandangan Mauricio Souza?
Pelatih Persija Jakarta, Mauricio Souza angkat bicara soal catatan Macan Kemayoran yang selalu menang tanpa Bruno Tubarao.
Frengky Aruan - Kamis, 23 Oktober 2025
Persija Selalu Menang Tanpa Bruno Tubarao, Bagaimana Pandangan Mauricio Souza?
Olahraga
Madura United Ingin Lanjutkan Kemenangan Melawan Persija Jakarta
Madura United akan menghadapi Persija Jakarta dalam laga yang dijadwalkan digelar di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan, Jumat (24/10).
Frengky Aruan - Kamis, 23 Oktober 2025
Madura United Ingin Lanjutkan Kemenangan Melawan Persija Jakarta
Olahraga
Jadwal Pekan ke-10 Super League Paling Ditunggu-tunggu: Madura United vs Persija & Persib vs Persis
Persija yang kini berada di posisi ketiga mulai menemukan ritme permainan setelah mengalahkan Persebaya 3-1.
Wisnu Cipto - Rabu, 22 Oktober 2025
Jadwal Pekan ke-10 Super League Paling Ditunggu-tunggu: Madura United vs Persija & Persib vs Persis
Olahraga
Digelar Mulai Rabu Ini, Simak Jadwal Lengkap Pekan 10 Super League 2025/2026
Pekan ke-10 dibuka laga PSIM Yogyakarta melawan Dewa United Banten FC.
Frengky Aruan - Rabu, 22 Oktober 2025
Digelar Mulai Rabu Ini, Simak Jadwal Lengkap Pekan 10 Super League 2025/2026
Olahraga
Pertahanan Persija Menunjukkan Progres saat Hadapi Persebaya
Kemajuan tampak saat Persija Jakarta dijamu Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (18/10)
Frengky Aruan - Selasa, 21 Oktober 2025
Pertahanan Persija Menunjukkan Progres saat Hadapi Persebaya
Olahraga
Jadi Man of The Match untuk Ketiga Kalinya, Allano Souza Lima Persembahkan untuk Tim Persija
Status man of the match merupakan yang ketiga bagi Allano setelah terpilih di laga kontra Persita dan Dewa United FC.
Frengky Aruan - Selasa, 21 Oktober 2025
Jadi Man of The Match untuk Ketiga Kalinya, Allano Souza Lima Persembahkan untuk Tim Persija
Olahraga
Hasil Lengkap Pekan Kesembilan Super League 2025/2026 dan Klasemen Sementara
Tujuh tim tamu berhasil membawa pulang tiga poin di pekan kesembilan Super League 2025/2026.
Frengky Aruan - Selasa, 21 Oktober 2025
Hasil Lengkap Pekan Kesembilan Super League 2025/2026 dan Klasemen Sementara
Olahraga
Cetak Gol Perdana bersama Persija, Jordi Amat Singgung Menit Bermain di Timnas
Jordi Amat tidak mendapat menit bermain di kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran keempat saat Timnas Indonesia melawan Arab Saudi dan Irak.
Frengky Aruan - Senin, 20 Oktober 2025
Cetak Gol Perdana bersama Persija, Jordi Amat Singgung Menit Bermain di Timnas
Olahraga
Berterima Kasih kepada Patrick Kluivert Dkk., Jordi Amat Berharap Pelatih Baru Timnas Bawa Perubahan Positif
Pemecatan terhadap Patrick Kluivert menyusul kegagalan Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026 dari kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran keempat.
Frengky Aruan - Senin, 20 Oktober 2025
Berterima Kasih kepada Patrick Kluivert Dkk., Jordi Amat Berharap Pelatih Baru Timnas Bawa Perubahan Positif
Bagikan