Akun Twitter Resmi Spider-Man: No Way Home Buat Candaan Tentang Trailer Perdana
Spider-Man: No Way Home. (Foto: Ist)
DI saat para penggemar terus menunggu trailer Spider-Man: No Way Home, akun Twitter resmi membuat candaan ringan tentangnya. Semuanya dimulai ketika salah satu akun penggemar memposting foto trailer yang sebenarnya foto truk dengan logo Spider-Man: No Way Home.
Postingan tersebut ternyata mendorong akun resmi film Spider-Man untuk me-retweet dengan pesan "seperti yang diminta." Tentu saja hal itu membuat para penggemar Marvel semakin bersemangat menunggu trailer perdana film dari Sony dan Marvel Studios ini.
Baca juga:
Saat ini rumor yang beredar kalau Spider-Man: No Way Home akan menjadi semacam 'Spider-Verse' live-action. Para pemeran tentu dari versi Spider-Man sebelumnya, yakni mantan Spider-Men Tobey Maguire dan Andrew Garfield. Meskipun Tom Hollan sempat menampik rumor tersebut.
as requested https://t.co/SzoUrlpnh4
— Spider-Man: No Way Home (@SpiderManMovie) May 19, 2021
"Tidak, tidak, mereka tidak akan muncul dalam film ini, kecuali mereka telah menyembunyikan sebagian besar informasi dari saya, yang menurut saya juga demikian. Rahasia besar bagi mereka untuk disembunyikan dariku. Tapi sampai sekarang, tidak. Itu akan menjadi kelanjutan dari film Spider-Man yang telah kami buat," katanya.
Baca juga:
Namun, terlepas dari kata-kata Tom yang menampik lah itu, aktor Alfred Molina telah menginformasi bahwa ia akan ada di film terbaru Spider-Man. Alfred tetap muncul sebagai Doctor Octopus, penjahat yang ia mainkan di Spider-Man 2 tahun 2004.
"Saat kami merekamnya, kami semua diperintahkan untuk tidak membicarakannya, karena itu seharusnya menjadi rahasia besar. Tapi, tahukah kamu, semuanya ada di internet. Saya benar-benar menggambarkan diri saya sebagai orang yang paling dirahasiakan di Hollywood!," kata Molina kepada Variety.
Rumor yang simpang siur ini memang kerap terjadi di film-film Marvel. Tak jarang sutradara, bintang, produser, dan studio membuat sedikit kebohongan tentang bocoran film sehingga menjadi kejutan besar ketika rilis.
Spider-Man: No Way Home direncanakan untuk tayang pada 17 Desember tahun ini dan akan eksklusif untuk bioskop saat dirilis. (Yni)
Baca juga:
16 Tahun Film Spider-Man 2, Berikut 5 Fakta Unik Manusia Laba-Laba dari Marvel
Bagikan
Berita Terkait
'Baahubali: The Eternal War Part 1' Rilis 2027, Film Animasi India Terlaris Libatkan Penulis Hollywood
Netflix Hadirkan Film 'Wayward', Ketika Pusat Rehabilitasi Jadi Neraka bagi Remaja Bermasalah
Sudah Konfirmasi Proyek Baru, Lee Junho akan Jadi Bintang Utama ’Veteran 3’
Suaranya Dirampok AI, Peraih Oscar Morgan Freeman Minta Pengacaranya Susun Gugatan
Film 'Frankenstein' Karya Guillermo del Toro Tayang di Netflix, Simak Sinopsis hingga Fakta Menariknya
Franchise ‘The Mummy’ Resmi Direboot, Brendan Fraser dan Rachel Weisz Kembali
Jaafar Jackson Hidupkan Sosok Sang Paman di Trailer Film Biopik ‘Michael’
Film Box Office 'A Minecraft Movie' Dapat Sekuel, Siap Guncang Bioskop 2027
Sosok Chairil Anwar Diangkat ke Layar Lebar lewat Film Biografi, Siap Tayang 2026
Resmi nih, ‘KPop Demon Hunters’ akan Dibuatkan Sekuel, Disebut Rilis 2029