Adhisty Zara Isi Soundtrack Film 'Virgo & The Sparklings'

Febrian AdiFebrian Adi - Jumat, 13 Januari 2023
Adhisty Zara Isi Soundtrack Film 'Virgo & The Sparklings'

Adhisty Zahra isi OST di film 'Virgo & The Sparklings'. (Foto: MP/Febrian Adi)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

PAHLAWAN muda dalam film Virgo & The Sparklings siap menyapa para penggemarnya di Indonesia pada Maret 2023 mendatang. Salah satu film superhero garapan Jagat Bumilangit ini sedikit berbeda dibanding film dari semesta yang sama. Film ini menampilkan tokoh muda untuk memberantas segala kejahatan.

Riani, yang diperankan oleh Adhisty Zara, memiliki kemampuan Sinestesia, kemampuan untuk melihat warna yang berasal dari suara seperti musik atau hujan. Saat menjadi superhero, Riani berubah jadi Virgo. Ia juga memiliki kemampuan super berupa penciptaan kobaran api di kedua tangannya.

Selain memerankan toko utama, ternyata Zara juga terpilih untuk mengisi soundtrack utama Virgo & The Sparklings yang berjudul "Sahabat Angin". Dalam konferensi pers yang digelar di XXI Epicentrum, Jakarta Pusat, Zahra menuturkan pengalamannya dalam memerankan sekaligus menyanyikan soundtrack tersebut.

Baca juga:

Trailer Perdana ‘Virgo & The Sparklings’, Remaja Berhak Selamatkan Dunia

Awalnya Zara tak percaya diri ketika diminta bernyanyi. Namun setelah melalui beberapa pelatihan, ia pun merasa lebih siap untuk bernyanyi.

“Memerankan Virgo ini bisa dibilang menantang. Karena aku tuh enggak bisa main gitar apalagi nyanyi, karena basic aku penari. Aku juga enggak ada basic bela diri,” ungkapnya.

Untuk memaksimalkan aktingnya, Zara pun memutuskan untuk ikut les gitar, vokal, dan latihan fisik. Tanpa disangka, kini Zara malah ketagihan bermain gitar, bahkan sudah memiliki tiga buah gitar di rumahnya.

Baca juga: Tira, Superhero Bumilangit Perdana di Disney Hotstar

“Jujur aku tuh insecure banget kalau urusan nyanyi. Tapi pas tadi lagunya rilis aku pikir bagus juga ternyata,” lanjut Zara.

Tak hanya itu, Zara juga sempat membocorkan tentang jumlah lagu yang menjadi OST untuk film ini. “Sebenarnya lagunya enggak hanya 'Sahabat Angin', ya,” ucap Zara yang seketika panik karena berpikir belum boleh dibocorkan. Namun akhirnya, Zara mengatakan bahwa terdapat empat lagu lain yang akan dinyanyikan olehnya untuk OST Virgo & The Sparklings.

“Ada 'Sahabat Angin' yang versi ini, lalu versi akustiknya. Terus ada 'Bersorai' dan satu lagi 'Salah',” ungkapnya.

Film Virgo & The Sparklings akan tayang mulai 2 Maret 2023 di seluruh bioskop di Indonesia. Ini menjadi film ketiga dari Jagat Bumilangit. Sebelumnya mereka sudah merilis Gundala (2019) dan Sri Asih (2022). (far)

Baca juga: Teaser Perdana 'Sri Asih' Menjawab Rasa Penasaran Penggemar Bumilangit

#Zara #Film Baru #Film Indonesia #Superhero
Bagikan
Ditulis Oleh

Febrian Adi

part-time music enthusiast. full-time human.

Berita Terkait

ShowBiz
Intip Sederet Aktor Kawakan yang Turut Memeriahkan Film Terbaru Joko Anwar 'Ghost in Cell'
Film terbaru Joko Anwar berjudul Ghost in Cell dibintangi sederet aktor kawakan Tanah Air. Intip daftar lengkap pemainnya di sini.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 20 Januari 2026
Intip Sederet Aktor Kawakan yang Turut Memeriahkan Film Terbaru Joko Anwar 'Ghost in Cell'
ShowBiz
Joko Anwar Hadirkan Trailer Film 'Ghost in Cell', Satir Penjara Berbalut Horor-Komedi
Joko Anwar merilis trailer Ghost in Cell, film komedi satir berlatar penjara yang akan debut di Berlin Film Festival dan tayang tahun ini.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 20 Januari 2026
Joko Anwar Hadirkan Trailer Film 'Ghost in Cell', Satir Penjara Berbalut Horor-Komedi
ShowBiz
Deretan Film Horor Lokal Siap Teror Bioskop Akhir Januari 2026, Catat Jadwalnya!
Sejumlah film horor Indonesia siap tayang di bioskop akhir Januari 2026. Dari Sengkolo hingga Kuyank, kisah mitos dan legenda kelam siap meneror penonton.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 20 Januari 2026
Deretan Film Horor Lokal Siap Teror Bioskop Akhir Januari 2026, Catat Jadwalnya!
ShowBiz
Film 'Sadali' Tampilkan Dilema Cinta Jarak Jauh, Adinia Wirasti Comeback ke Layar Lebar
Film Sadali mengangkat kisah cinta jarak jauh penuh dilema, dibintangi Adinia Wirasti dan Hanggini, tayang 5 Februari 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 19 Januari 2026
Film 'Sadali' Tampilkan Dilema Cinta Jarak Jauh, Adinia Wirasti Comeback ke Layar Lebar
Fun
Sinopsis Film Unexpected Family, Aksi Komedi Jackie Chan Berakting Emosional
Unexpected Family menampilkan sisi berbeda Jackie Chan, jauh dari citra laga penuh aksi. Dia berperan sebagai Ren Jiqing, pria tua penderita Alzheimer.
Wisnu Cipto - Minggu, 18 Januari 2026
Sinopsis Film Unexpected Family, Aksi Komedi Jackie Chan Berakting Emosional
Fun
Panic Carefully Film Baru Julia Roberts Bertema Psikologi Gelap Tayang Februari
Narasi film Panic Carefully digambarkan sebagai thriller konspirasi yang menggabungkan nuansa Mr. Robot dengan The Silence of the Lambs.
Wisnu Cipto - Sabtu, 17 Januari 2026
Panic Carefully Film Baru Julia Roberts Bertema Psikologi Gelap Tayang Februari
Fun
Nik Dodani Bintangi The Charm Offensive, Adaptasi Novel Laris TikTok Bahas Cilok di Reality Show
Nik Dodani sendiri dikenal lewat peran pendukungnya di serial Netflix Atypical, sekaligus seorang komedian, penulis, dan sutradara.
Wisnu Cipto - Sabtu, 17 Januari 2026
Nik Dodani Bintangi The Charm Offensive, Adaptasi Novel Laris TikTok Bahas Cilok di Reality Show
Fun
Aksi Laga Shah Rukh Khan di 'King' Masuk Daftar IMDb Film Paling Dinanti 2026
Film aksi laga terbaru yang dibintangi Shah Rukh Khan berjudul “King” menjadi film panjang paling dinantikan sepanjang tahun 2026.
Wisnu Cipto - Sabtu, 17 Januari 2026
Aksi Laga Shah Rukh Khan di 'King' Masuk Daftar IMDb Film Paling Dinanti 2026
Fun
Monster Pabrik Rambut Tayang Perdana di Berlin Film Festival, Intip Sinopsisnya
Film Monster Pabrik Rambut lolos seleksi dan akan diputar perdana dalam program Berlinale Special Midnight di ajang Berlin International Film Festival ke-76.
Wisnu Cipto - Sabtu, 17 Januari 2026
Monster Pabrik Rambut Tayang Perdana di Berlin Film Festival, Intip Sinopsisnya
Fun
Fakta di Balik Film The Mummy 4, Kembalinya Kutukan Teror Setelah Hilang 2 Dekade
Franchise film legendaris The Mummy akan kembali menghantui layar bioskop dunia lewat proyek ambisius The Mummy 4.
Wisnu Cipto - Jumat, 16 Januari 2026
Fakta di Balik Film The Mummy 4, Kembalinya Kutukan Teror Setelah Hilang 2 Dekade
Bagikan