Parenting

5 Serial Edukatif Netflix untuk Balita

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Senin, 18 Januari 2021
5 Serial Edukatif Netflix untuk Balita

Serial edukasi ini cocok untuk tontonan para balita. (Foto: Pexels/Tatiana Syrikova)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

KETIKA anak sudah memasuki usia 18 bulan, saat itulah si kecil boleh diperkenalkan dengan gadget atau televisi untuk kebutuhan edukasi menurut American Academy of Pediatrics (AAP).

Meski begitu, kamu harus memastikan jika tontonan yang dilihat anak tetap berkualitas. Kamu juga harus turut mendampinginya untuk membantu agar si kecil paham dengan yang dilihat atau ditonton.

Namun, jika anak masih di bawah usia lima tahun kamu harus tetap batasi penggunaan gadget. Maksimal satu jam per harinya. Hal ini bertujuan untuk menghindari kecanduan gadget.

Baca juga:

Kana Shows, Tayangan Mendidik untuk Anak-Anak

Common Sense Media, sebuah organisasi yang memberikan pendidikan dan advokasi kepada keluarga, untuk mengenalkan teknologi dan media yang ramah anak, berikut rekomendasi serial edukasi berkualitas di Netflix yang cocok untuk balita.

1. Alphablocks

Serial ini berisi video pendek dan lucu untuk membantu balita dan anak-anak prasekolah. Membantu anak belajar membaca dengan cara yang menyenangkan. Selain menyenangkan, Alphablocks juga sangat cocok untuk mengenalkan balita pada bahasa Inggris.

Seluruh karakter di serial ini berbentuk huruf yang melayang di atas kubus. Alur ceritanya berdasarkan permainan kata yang diatur oleh setiap karakter kubus dengan membawa huruf.

2. Twirlywoos

Twirlywoos adalah serial edukatif yang menggabungkan animasi stop motion dan juga video realistis. Serial ini mengajarkan anak soal beragam konsep, mulai dari konsep masuk-keluar, tinggi-rendah, hingga luar-dalam.

Namun, serial ini tidak memiliki dialog di dalamnya dan hanya ada suara naratornya. Meski demikian, aksi para karakter Twirlywoos ini sangat lucu dan menggemaskan sehingga mudah diikuti oleh balita.

3. Ask the Storybots

Pastinya balita punya segudang pertanyaan yang kerap membingungkan untuk dijawab. Nah, serial Ask the Storybots mungkin bisa menjadi penolong untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan 'ajaib' dari si kecil.

Cerita serial ini memperlihatkan bagaimana Storybots mencari jawaban untuk banyak pertanyaan yang biasanya ditanyakan oleh balita. Mereka juga akan berkeliling dari satu tempat ke tempat lain dengan berbagai video lengkap dengan musik menyenangkan.

Baca juga:

Kesadaran Orangtua Akan Dampak Sinetron Televisi pada Anak-anak

4. Ben & Holly’s Little Kingdom

Serial animasi asal Inggris ini berpusat pada persahabatan manis antara putri peri dan tetangga peri. Mereka akan bepetualang dan mencari hal-hal baru yang akan menghibur balita.

Selain memberikan hiburan, Ben & Holly’s Little Kingdom juga mengajarkan soal persahabatan, kebaikan, dan kerja sama. Para karakter juga mengajarkan anak-anak akan pentingnya belajar dari kesalahan.

5. Charlie's Colorforms City

Charlie's Colorforms City cocok untuk balita yang penuh dengan imajinasi. Selain itu, serial ini juga menampilkan cara memecahkan masalah secara kreatif sambil mengajarkan anak soal bentuk, warna, dan ukuran.

Ceritanya berfokus pada karakter utama bernama Charlie, saat ia membayangkan sebuah tempat dan merasakan pengalaman baru bersama teman-temannya. Charlie juga suka mengajak penonton untuk ikut berpikir dan mencari jawaban dari imajinasinya. (scp)

Baca juga:

'The Power of We', Segmen Anti Rasialime dari 'Sesame Street'

#Netflix #Anak-anak #Serial TV #Balita #Rekomendasi Film #Film
Bagikan
Ditulis Oleh

Ananda Dimas Prasetya

nowhereman.. cause every second is a lesson for you to learn to be free.

Berita Terkait

ShowBiz
Kamila Andini Comeback Lewat Film 'Empat Musim Pertiwi', Siap Diumumkan Awal November 2025
Forka Films umumkan film baru 'Empat Musim Pertiwi' garapan Kamila Andini. Rumor menyebut Putri Marino akan jadi pemeran utama.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
Kamila Andini Comeback Lewat Film 'Empat Musim Pertiwi', Siap Diumumkan Awal November 2025
ShowBiz
Film 'Now You See Me: No You Don’t' Siap Tayang 12 November 2025, Hadirkan Generasi Baru The Four Horsemen
Film 'Now You See Me: No You Don’t' tayang 12 November 2025. Aksi ilusionis legendaris kembali dengan generasi baru The Four Horsemen.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
Film 'Now You See Me: No You Don’t' Siap Tayang 12 November 2025, Hadirkan Generasi Baru The Four Horsemen
ShowBiz
Keanu Reeves Bintangi Film Fiksi Ilmiah Terbaru 'Shiver' Garapan Warner Bros.
Keanu Reeves akan membintangi film fiksi ilmiah terbaru 'Shiver' garapan Warner Bros. dan sutradara Deadpool, Tim Miller.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
Keanu Reeves Bintangi Film Fiksi Ilmiah Terbaru 'Shiver' Garapan Warner Bros.
ShowBiz
Korea Indonesia Film Festival Kembali Hadir di 2025, Ini Deretan Film Pilihan yang Wajib Ditonton
Korea Indonesia Film Festival (KIFF) 2025 kembali digelar di Jakarta, Yogyakarta, dan Malang. Simak rekomendasi film-film menarik asal Korea Selatan dan Indonesia yang wajib kamu tonton!
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
Korea Indonesia Film Festival Kembali Hadir di 2025, Ini Deretan Film Pilihan yang Wajib Ditonton
ShowBiz
‘Pelangi di Mars’ Dijadwalkan Tayang 2026: Film Sci-Fi Ambisius tentang Harapan, Teknologi, dan Kemanusiaan di Planet Merah
Film fiksi ilmiah 'Pelangi di Mars' resmi merilis poster perdananya di Indonesia Comic Con 2025. Dibintangi Lutesha, Keinaya Messi Gusti, dan Rio Dewanto, film ini dijadwalkan tayang pada 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 31 Oktober 2025
‘Pelangi di Mars’ Dijadwalkan Tayang 2026: Film Sci-Fi Ambisius tentang Harapan, Teknologi, dan Kemanusiaan di Planet Merah
Fun
Netflix Luncurkan Fitur Baru Format Video Vertikal Manjakan Pengguna Ponsel
Netflix, raksasa layanan streaming global, mengumumkan sedang menguji coba format video vertikal di aplikasi selulernya.
Wisnu Cipto - Rabu, 29 Oktober 2025
Netflix Luncurkan Fitur Baru Format Video Vertikal Manjakan Pengguna Ponsel
Fun
Kena Gelombang PHK Massal, Netflix Tutup Studio Gim Besar Keduanya
Boss Fight Entertainment dikenal lewat proyek Netflix Stories dan Squid Game: Unleashed, dua gim yang cukup populer di platform tersebut.
Dwi Astarini - Rabu, 29 Oktober 2025
Kena Gelombang PHK Massal, Netflix Tutup Studio Gim Besar Keduanya
Fun
Film Horor Indonesia Abadi Nan Jaya Masuk Top 10 Netflix Global, Berjaya di 75 Negara
Abadi Nan Jaya telah ditonton lebih dari 11 juta kali di platform Netflix secara global.
Wisnu Cipto - Rabu, 29 Oktober 2025
Film Horor Indonesia Abadi Nan Jaya Masuk Top 10 Netflix Global, Berjaya di 75 Negara
Lifestyle
The Diplomat Season 4: Intrik Keri Russell dan Rufus Sewell Semakin Rumit Setelah Kematian Sang Presiden
Musim ini juga akan mendalami dampak kematian presiden lama
Angga Yudha Pratama - Senin, 27 Oktober 2025
The Diplomat Season 4: Intrik Keri Russell dan Rufus Sewell Semakin Rumit Setelah Kematian Sang Presiden
Lifestyle
10 Film Komedi Tayang November-Desember 2025, Wajib Nonton!
Deretan film komedi seru tayang November-Desember 2025! Mulai dari The Running Man, Zootopia 2, hingga Anaconda dengan Jack Black. Jangan sampai terlewat!
ImanK - Sabtu, 25 Oktober 2025
10 Film Komedi Tayang November-Desember 2025, Wajib Nonton!
Bagikan