5 Pesepakbola Ini Pernah Mengalami Kecelakaan Seperti Sergi Romero

Ikhsan Aryo DigdoIkhsan Aryo Digdo - Rabu, 22 Januari 2020
5 Pesepakbola Ini Pernah Mengalami Kecelakaan Seperti Sergi Romero

Cristiano Ronaldo (Foto: Instagram)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

KIPER cadangan Manchester United, Sergio Romero, mengalami kecelakaan bersama lamborghininya di dekat tempat latihannya, Carrington. Mobil sport putih yang dikendarai Sergio tampak ringsek di sela-sela pembatas jalan akibat kecelakan tersebut.

Kabar baiknya, dikonfirmasi oleh Manchester United bahwa Sergio tidak mengalami cedera dari kecelakaan tersebut. Namun, terdapat kerusakan parah pada lamborghini yang dikendarainya tersebut.

Baca juga:

Anak Pesepakbola Ini Ikuti Jejak Sang Ayah, Ganteng Semua!

Ternyata insiden kecelakaan tunggal serupa juga pernah dialami oleh pesepakbola lainnya. Kecelakaan mobil yang dialami beberapa pesepakbola tersebut diduga karena kesenangannya atas memiliki mobil mewah. Mereka mencoba mengendarai mobil mewah tersebut secara kebut-kebutan atau ugal-ugalan. Mereka berpikir bahwa insiden kecelakaan akan dilindungi oleh asuransi dari klubnya.

Siapa saja 5 pesepakbola itu?

1. Diego Maradona

Mengemudi saat berada dalam pengaruh obat-obatan (Foto: Instagram)

Salah satu pemain terhebat dan legendaris yang sempat dijuluki "Tangan Tuhan", Diego Armando Maradona, pernah menjadi berita utama akibat mengalami kecelakaan mobil di Kuba pada tahun 2000.

Maradona memasuki jalur yang berlawanan arah hingga menabrak bis wisata. Maradona dinyatakan mengemudi dengan pengaruh obat-obatan, dan dibawa ke hotel untuk menerima perawatan. Kabar baiknya, tidak ada korban dengan luka serius akibat insiden ini.

2. Karim Benzema

Kecelakaan saat mengemudi dengan kecepatan rendah (Foto: Instagram)

Pesepakbola Prancis, Karim Benzema juga beberapa kali mengalami kecelakaan. Pada tahun 2009, Benzema mengalami kecelakaan di pinggiran ibukota Spanyol. Entah apa sebabnya, padahal dia mengemudi dengan kecepatan di bawah 48km/jam. Airbag pun diaktifkan dan tidak ada cedera. Benzema cukup menerima kerugian atas insiden tersebut.

3. Cesc Fabregas

Kecelakaan saat mengemudi menuju tempat latihan (Foto: Instagram)

Fabregas mengalami tabrakan setelah mengendarai Mercedes SL55 AMG di A41 saat ingin pergi latihan. Kedua pihak hanya mengalami luka kecil sehingga tidak memerlukan perawatan. Fabregas pun melanjutkan perjalanannya untuk latihan.

Baca juga:

Pesepakbola Ini Bangkrut, Nomor 5 Sekarang Ada di Indonesia

4. Wayne Rooney

Sering banget kecelakaan (Foto: Instagram)

Pemain asal Inggris ini merupakan pesepakbola yang lebih sering mengalami kecalakaan mobil dibanding pesepakbola lainnya. Rooney pernah mengalami kecelakaan hingga merusak tiga mobil mewah yang berbeda. Rooney pernah merusak Aston Martin seharga £170 ribu (Rp3 miliar), Range Rover seharga £65 ribu (Rp1,1 miliar), hingga mobil yang lebih murah daripada kedua mobil tersebut, yakni Escalade seharga £40.000 (Rp714 juta).

Kecelakaan terbaru yang dialami Rooney yaitu ketika mengendarai mobil Lamborghini Gallardo di Manchester untuk pergi ke restoran. Akibat seringnya mengalami kecelakaan, Rooney disarankan oleh netizen untuk mengikuti kursus mengemudi.

5. Cristiano Ronaldo

Kecelakaan saat mengemudi dengan kecepatan tinggi (Foto: Instagram)

Saat masih bersama dengan tim Setan Merah (Machester United), Ronaldo tidak cukup sempurna dalam menangani kemudi Ferrari 599 GTB dalam perjalanannya ke tempat pelatihan United pada tahun 2009.

Insiden terjadi ketika dia mengemudi di terowongan dekat Bandara Manchester. Kecelakaan terjadi ketika pemain 34 tahun itu mengendarai mobilnya dengan kecepatan tinggi. Akibatnya, Ronaldo kehilangan kendali dan menabrak tiang dinding dan kemudian menabrak pembatas di terowongan. Atas insiden tersebut, banyak orang terkagum karena Ronaldo berhasil selamat tanpa luka atau goresan. (arb)

Baca juga:

10 Pesepakbola Terberat di Piala Dunia 2018

#Kecelakaan #Pesepak Bola #Cristiano Ronaldo #Wayne Rooney #Diego Maradona #Karim Benzema #Cesc Fabregas
Bagikan
Ditulis Oleh

Ikhsan Aryo Digdo

Learner.

Berita Terkait

Indonesia
6 Jenazah Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Ditemukan 250 Meter dari Puncak Gunung Bulusaraung
Belum dapat dipastikan apakah keenam jenazah tersebut merupakan mayat utuh atau body part.
Dwi Astarini - Kamis, 22 Januari 2026
6 Jenazah Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Ditemukan 250 Meter dari Puncak Gunung Bulusaraung
Indonesia
Jenazah Pramugari ATR 42-500 Florencia Lolita Teridentifikasi, Dikenali dari Sidik Jari dan Gigi
Florencia Lolita ialah pramugari maskapai penerbangan Indonesian Air Transport yang ikut menjadi korban kecelakaan maut tersebut.
Dwi Astarini - Rabu, 21 Januari 2026
Jenazah Pramugari ATR 42-500 Florencia Lolita Teridentifikasi, Dikenali dari Sidik Jari dan Gigi
Indonesia
Tim SAR Gabungan Evakuasi Jenazah Pesawat ATR 42-500 dari Tebing Curam Bulusaraung
Saat ini, tim medis tengah melakukan identifikasi awal terhadap korban tersebut
Angga Yudha Pratama - Rabu, 21 Januari 2026
Tim SAR Gabungan Evakuasi Jenazah Pesawat ATR 42-500 dari Tebing Curam Bulusaraung
Indonesia
Tim SAR Evakuasi Korban Jatuhnya Pesawat ATR-42-500 di Sulsel Hari ini, Identitas belum Diketahui
Tim gabungan Basarnas, TNI, Polri, serta potensi SAR lainnya akan menyisir area sekitar Lampeso.
Dwi Astarini - Rabu, 21 Januari 2026
Tim SAR Evakuasi Korban Jatuhnya Pesawat ATR-42-500 di Sulsel Hari ini, Identitas belum Diketahui
Dunia
Korban Tewas Kecelakaan di Spanyol Capai 42 Orang, Bentuk Tim Khusus Penyelidikan
Pemerintah Spanyol dan pemerintah daerah Andalusia mengumumkan masa berkabung nasional selama tiga hari.
Alwan Ridha Ramdani - Rabu, 21 Januari 2026
Korban Tewas Kecelakaan di Spanyol Capai 42 Orang, Bentuk Tim Khusus Penyelidikan
Indonesia
Aspal Berdarah Kalideres: Nenek 73 Tahun Tewas Usai Senggolan Maut Dekat Pabrik Kaleng
Nahas, saat motor goyah, kedua penumpang terjatuh ke arah yang berbeda
Angga Yudha Pratama - Selasa, 20 Januari 2026
Aspal Berdarah Kalideres: Nenek 73 Tahun Tewas Usai Senggolan Maut Dekat Pabrik Kaleng
Indonesia
Anggota Keluarga Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Datangi RS Polri Polda Sulsel, Serahkan Sampel DNA
Keluarga Copilot Muhammad Farhan Gunawan mendatangi Posko Ante Mortem Biddokkes Polda Sulsel di Jalan Kumala, Makassar, Minggu (18/1).
Dwi Astarini - Senin, 19 Januari 2026
Anggota Keluarga Korban Jatuhnya Pesawat ATR 42-500 Datangi RS Polri Polda Sulsel, Serahkan Sampel DNA
Indonesia
Pesawat ATR 42-500 Jatuh di Sulsel, DPR : Peringatan Keras untuk Industri Penerbangan Indonesia
Di tengah ancaman cuaca ekstrem saat ini, keselamatan penumpang tidak boleh dikompromikan.
Dwi Astarini - Senin, 19 Januari 2026
Pesawat ATR 42-500 Jatuh di Sulsel, DPR : Peringatan Keras untuk Industri Penerbangan Indonesia
Dunia
Kereta Cepat di Spanyol Tewaskan 21 Orang, Jumlah Korban Bisa Bertambah dengan 300 Orang Mengalami Luka Serius
Sebuah kereta cepat yang melaju dari Malaga menuju Madrid anjlok dan masuk ke jalur lain kemudian bertabrakan dengan kereta lain dari arah berlawanan.
Dwi Astarini - Senin, 19 Januari 2026
Kereta Cepat di Spanyol Tewaskan 21 Orang, Jumlah Korban Bisa Bertambah dengan 300 Orang Mengalami Luka Serius
Indonesia
Santunan Kecelakaan dari Jasa Raharja Capai Rp 3,2 Triliun, Ada 153.141 Korban Kecelakaan
,Jumlah santunan yang diberikan Jasa Raharja menunjukkan kenaikan sebesar 3,87 persen, sesuai data tahun 2025.
Alwan Ridha Ramdani - Senin, 19 Januari 2026
Santunan Kecelakaan dari Jasa Raharja Capai Rp 3,2 Triliun, Ada 153.141 Korban Kecelakaan
Bagikan