5,8 Juta Pemudik Diprediksi Masuk Yogyakarta
Ilustrasi - Pemudik sepeda motor. (Foto: Antara)
MerahPutih.com - Sejumlah persiapan tengah dilakukan untuk melancarkan arus mudik Lebaran 2023 di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta.
Salah satunya dengan mengantisipasi lonjakan kendaraan pasca dioperasikannya jalan tol Yogyakarta-Surakarta ruas Kartasura-STA 6.
Baca Juga:
Harga Tiket Bus di Jogja Diprediksi Naik Saat Mudik Lebaran
Kepala Bidang Pengendalian Operasional Dinas Perhubungan DIY Sumariyoto menyebut, akan melakukan berbagai langkah antisipasi untuk menjamin kelancaran arus lalulintas saat mudik Lebaran 2023.
Sumariyoto memprediksi di Lebaran 2023 ini akan ada 5,8 juta pemudik yang masuk ke area DIY. Dari jumlah itu, 60 persennya akan masuk dari jalur timur atau Prambanan.
"Dengan dioperasionalkannya tol Kartasura, mungkin lebih ada 60 persen (kendaraan pemudik) lewat situ (jalur timur DIY). Konsentrasi kami ada di situ (jalur timur DIY). Kami akan membuka posko statis di Prambanan," katanya.
Posko statis ini nantinya akan ada petugas gabungan di dalamnya yang siap untuk mengurai atau mengurangi kemacetan yang akan terjadi.
Sumariyoto menambahkan, nantinya akan ada rapat bersama dengan pemerintah Kabupaten maupun Kota Yogyakarta untuk membahas manajemen lalulintas yang akan dilakukan saat libur Lebaran 2023.
Pembahasan ini salah satunya untuk menentukan kapan puncak arus mudik akan terjadi usai ada perubahan cuti bersama yang dikeluarkan pemerintah.
"Nanti akan kita koordinasikan dengan yang punya wilayah. Kebijakan seperti apa akan kita suport (untuk kelancaran arus lalulintas libur Lebaran 2023)," katanya. (Cahyo/Yogyakarta)
Baca Juga:
Pemprov DKI Siapkan 2.428 Bus AKAP Angkut Pemudik Lebaran 2023
Bagikan
Alwan Ridha Ramdani
Berita Terkait
5,1 Juta Kendaraan Lintasi Jalan Tol ASTRA Infra Selama Nataru 2025-2026
Jelang Tahun Baru 2026, Arus Penyeberangan dari Jawa ke Sumatera Melonjak Tajam
Libur Nataru 2026, 32 Ribu Penumpang dan 7.000 Kendaraan Menyeberang dari Jawa ke Sumatra
Menag Minta Pengurus Masjid Berikan Layanan Bagi Para Pemudik Nataru dan Musafir
Pantau Mudik Nataru di Stasiun Gambir, AHY Ingatkan Keselamatan dan Kesiapan Operasional
Masuk Masa Nataru 2026, Lonjakan Keberangkatan Diprediksi Berlangsung Pekan Depan
Amankan Nataru 2025/2026, Operasi Lilin 2025 Kerahkan 146.701 Personel Gabungan
Polri Prediksi Adanya Lonjakan Pergerakan Masyarakat saat Libur Nataru 2025/2026
Puncak Arus Mudik Nataru 2025/2026 Diprediksi 24 Desember, Ini Jadwal Arus Baliknya
Penjualan Tiket Kereta Nataru 2025/2026 Tembus 1,44 Juta, Rute Jakarta–Surabaya Paling Banyak Dipesan