AFF Cup 2018

3 Perubahan Timnas Filipina di Era Sven-Goran Eriksson

Andika PratamaAndika Pratama - Senin, 19 November 2018
3 Perubahan Timnas Filipina di Era Sven-Goran Eriksson

Sven-Goran Eriksson. Foto: affsuzukicup

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Sven-Goran Eriksson belum lama melatih timnas Filipina, namun sedikit perubahan telah dilakukannya di tim berjuluk The Azkals. Dua kemenangan beruntun pun dilalui di dua laga pertamanya di ajang Piala AFF 2018.

Menang 1-0 melawan Singapura, Filipina melanjutkannya dengan kemenangan 3-2 melawan Timor Leste di Stadion KLFA. Kontra Timor Leste, tiga gol Filipina dicetak Phil Younghusband, Martin Steuble, dan Carli De Murga, yang dibalas penalti Nataniel Reis dan Joao Pedro.

Timor Leste v Filipina. Foto: affsuzukicup

Berkat raihan enam poin dan menyisakan dua laga di penyisihan grup B, Filipina punya kans besar lolos ke semifinal bersama Thailand dan Singapura. Pencapaian ini cukup mengejutkan, mengingat Eriksson datang jelang beberapa hari dimulainya Piala AFF 2018.

Akan tapi pengalaman tidak berbohong. CV kepelatihan Eriksson yang pernah melatih Lazio, timnas Inggris, dan Manchester City, bisa jadi alasan kuat menjadikan Filipina sebagai kuda hitam turnamen. Status yang mungkin tidak melekat di Filipina ketika masih dilatih Scott Cooper.

Lantas, apa saja perubahan yang diberikan pelatih berusia 70 tahun itu kepada Filipina?

1. Beralih ke Formasi Klasik 4-4-2

Timor Leste v Filipina. Foto: affsuzukicup

Eriksson tidak segan mengubah pakem 3-5-2 yang sempat diterapkan Cooper ke taktik klasik, 4-4-2. Taktik itu terbilang fleksibel karena pada penerapannya para pemain Filipina beradaptasi dengan lawan yang dihadapi.

Misalnya saat melawan Singapura, Filipina cenderung berhati-hati dalam menyerang karena tahu Singapura punya pertahanan yang rapih dan permainan yang direct (langsung) ketika menyerang. Filipina tak mau asal menyerang karena rawan diserang balik. Skor 1-0 pun jadi hasil akhir yang layak di pertandingan yang berjalan ketat.

Kontra Timor Leste, Filipina unggul di atas kertas dan bermain bagus ketika unggul 3-0. Di babak kedua, entah karena meremehkan Timor atau menurunkan tempo bermain, mereka sempat was-was ketika Timor mencetak dua gol dalam waktu dua menit. Beruntung, skor akhir masih tetap 3-2.

Dari dua laga itu, Eriksson tentunya akan mengevaluasi permainan yang dapat memaksimalkan potensi skuatnya dengan taktik 4-4-2. Menarik untuk melihat performa Filipina saat melawan Thailand dan Indonesia.

#Timnas Timor Leste #Timnas Filipina #Piala AFF 2018 #Sven-Goran Eriksson
Bagikan
Ditulis Oleh

Andika Pratama

Berita Terkait

Olahraga
Hasil Sepak Bola Putra SEA Games 2025: Timnas Malaysia U-23 Raih Medali Perunggu Usai Kalahkan Filipina 2-1
Timnas Malaysia U-23 dan Filipina memainkan laga perebutan medali perunggu setelah gagal ke final.
Frengky Aruan - Kamis, 18 Desember 2025
Hasil Sepak Bola Putra SEA Games 2025: Timnas Malaysia U-23 Raih Medali Perunggu Usai Kalahkan Filipina 2-1
Olahraga
Link Live Streaming Perebutan Medali Perunggu Sepak Bola SEA Games 2025 Timnas Filipina U-23 Vs Malaysia Sore Ini
Laga perebutan medali perunggu akan menampilkan Timnas Filipina U-23 melawan Malaysia, yang digelar di Stadion Rajamangala, Bangkok, di mana kick-off pukul 15.30 WIB.
Frengky Aruan - Kamis, 18 Desember 2025
Link Live Streaming Perebutan Medali Perunggu Sepak Bola SEA Games 2025 Timnas Filipina U-23 Vs Malaysia Sore Ini
Olahraga
Jadwal Sepak Bola SEA Games 2025 Hari Ini Kamis, 18 Desember 2025: Filipina-Malaysia Berebut Perunggu, Timnas Thailand U-23 Vs Vietnam untuk Medali Emas
Dua pertandingan sepak bola putra untuk memperebutkan medali digelar pada Kamis (18/12).
Frengky Aruan - Kamis, 18 Desember 2025
Jadwal Sepak Bola SEA Games 2025 Hari Ini Kamis, 18 Desember 2025: Filipina-Malaysia Berebut Perunggu, Timnas Thailand U-23 Vs Vietnam untuk Medali Emas
Olahraga
Bidik Medali Perunggu, Timnas Malaysia U-23 Tidak Ingin Bernasib Sama seperti Indonesia
Timnas Malaysia U-23 tidak ingin bernasib sama dengan Indonesia, yang menelan kekalahan 0-1 saat menghadapi Filipina
Frengky Aruan - Kamis, 18 Desember 2025
Bidik Medali Perunggu, Timnas Malaysia U-23 Tidak Ingin Bernasib Sama seperti Indonesia
Olahraga
Jadwal Sepak Bola SEA Games 2025 Hari Ini Rabu, 17 Desember 2025: Timnas Putri Indonesia Dihadapkan Tembok Besar Raih Medali Perunggu, Filipina-Vietnam Berebut Emas
Sepak bola putri SEA Games 2025 memasuki tahap akhir.
Frengky Aruan - Rabu, 17 Desember 2025
Jadwal Sepak Bola SEA Games 2025 Hari Ini Rabu, 17 Desember 2025: Timnas Putri Indonesia Dihadapkan Tembok Besar Raih Medali Perunggu, Filipina-Vietnam Berebut Emas
Olahraga
Hasil Sepak Bola SEA Games 2025: Raih Kemenangan 2-0 atas Filipina secara Dramatis, Timnas Vietnam U-23 Melaju ke Final
Dua gol di ujung laga di Stadion Rajamangala, Bangkok, Senin (15/12) sore mengantar Golden Star Warriors menang 2-0 untuk ke final.
Frengky Aruan - Senin, 15 Desember 2025
Hasil Sepak Bola SEA Games 2025: Raih Kemenangan 2-0 atas Filipina secara Dramatis, Timnas Vietnam U-23 Melaju ke Final
Olahraga
Link Streaming Semifinal Sepak Bola SEA Games 2025 Timnas Vietnam U-23 Vs Filipina Sore Ini
Timnas Vietnam U-23 akan melawan Filipina di semifinal sepak bola SEA Games 2025, di mana kick-off pukul 15.30 WIB.
Frengky Aruan - Senin, 15 Desember 2025
Link Streaming Semifinal Sepak Bola SEA Games 2025 Timnas Vietnam U-23 Vs Filipina Sore Ini
Olahraga
Pelatih Filipina: Timnas Indonesia U-23 Penuh dengan Talenta, tetapi Tidak Akan Selalu Menang
Pelatih Timnas Filipina U-23, Garrath McPherson menatap laga melawan Indonesia dengan penuh percaya diri.
Frengky Aruan - Senin, 08 Desember 2025
Pelatih Filipina: Timnas Indonesia U-23 Penuh dengan Talenta, tetapi Tidak Akan Selalu Menang
Olahraga
Jadwal Sepak Bola SEA Games 2025 Hari Ini: 2 Laga Kategori Putri Selain Timnas Indonesia U-23 Vs Filipina
Laga Timnas Indonesia U-23 versus (vs) Filipina di kategori putra akan digelar di Stadion 700th Anniversary, Chiang Mai, di mana kick-off pukul 18.00 WIB.
Frengky Aruan - Senin, 08 Desember 2025
Jadwal Sepak Bola SEA Games 2025 Hari Ini: 2 Laga Kategori Putri Selain Timnas Indonesia U-23 Vs Filipina
Olahraga
Indra Sjafri Pelajari Pertemuan dengan Filipina di Kejuaraan ASEAN U-23, Pede Timnas Indonesia U-23 Raih Kemenangan di Laga Pertama SEA Games 2025
Hal ini disampaikan Indra Sjafri jelang pertemuan Timnas Indonesia U-23 dengan Filipina di Grup C sepak bola putra SEA Games 2025 di Stadion 700th Anniversary, Chiang Mai, Senin (8/12) malam WIB.
Frengky Aruan - Senin, 08 Desember 2025
Indra Sjafri Pelajari Pertemuan dengan Filipina di Kejuaraan ASEAN U-23, Pede Timnas Indonesia U-23 Raih Kemenangan di Laga Pertama SEA Games 2025
Bagikan