Ungkapan Maaf Rider Ducati Kepada Valentino Rossi

Rabu, 22 April 2015 - Rendy Nugroho

MerahPutih MotoGP - Pembalap Ducati, Andrea Iannone, mengaku kalau dirinya telah meminta maaf kepada pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, atas insiden di tikungan pertama GP Argentina 2015.

Seperti diwartakan laman Crash, Iannone start dari posisi tiga namun saat melaju dirinya sempat menyenggol Rossi dan membuatnya melebar, bahkan tercecer ke posisi delapan. Meski demikian, juara dunia MotoGP tujuh kali itu sukses melesat dan meraih podium tertinggi, sementara Iannone hanya finis di posisi empat.

"Saya meminta maaf padanya (Rossi). Kami memang bersahabat dan mungkin rasanya aneh. Tapi, saya harus melakukan itu karena saya memang salah. Saya respek padanya karena dia juga idola saya. Dia legenda hidup MotoGP!” papar Andrea Iannone.

“Valentino Rossi berada di jalur luar dan saya tak melihatnya. Saya baru sadar waktu kami bersenggolan," imbuh pembalap Italia berusia 25 tahun itu tentang kompatriotnya.

Iannone pun menyadari start buruk merupakan titik lemahnya selama ini. Menurutnya, kelemahannya ini membuatnya tak bisa konsisten untuk meraih podium. Pembalap yang musim lalu memperkuat tim satelit Ducati, Pramac Racing, baru sekali merasakan indahnya podium, yakni ketika finis ketiga di Qatar.

"Sayang, saya melakukan awalan yang buruk. Saya harus lebih baik, karena ini terlalu sering saya lakukan. Saya yakin masih bisa lebih baik dan bisa konsisten meraih podium. Di Losail saya tampil hampir tanpa cela. Saya pernah melakukannya, jadi saya yakin bisa mengulanginya di kompetisi mendatang," pungkasnya.

Baca Juga:

Balapan Dramatis MotoGP Argentina

Momen Kemenangan Valentino Rossi di GP Argentina

Rider Ducati Sanjung Kehebatan Valentino Rossi

Valentino Rossi: Marc Marquez Lakukan Kesalahan

Pernyataan Maaf Valentino Rossi pada Marc Marquez

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan