Layanan Unik: Menghancurkan Hard Disk

Jumat, 27 Mei 2022 - Raden Yusuf Nayamenggala

JEPANG merupakan 'rumah' bagi berbagai toko-toko unik. Salah satunya yakni Dark Past Final Sisposal Site, sebuah toko yang menawarkan jasa menghancurkan data digital dengan mengancurkan hard disk lama pelanggan dengan mesin khusus.

Harga yang dipatok untuk layanan penghancuran hard disk tersebut ialah 100 yen atau sekitar Rp 11 ribu. Toko yang berbasis di Akihabara itu memperkenalkan layanan unik tersebut di 2020, ketika semakin banyak pemilik komputer pribadi mulai mengajukan pertanyaan tentang apa yang terjadi pada data mereka saat mereka mengganti PC.

Baca Juga:

Uniknya Kantor Pos Paling Terpencil Dunia di Tengah Gurun Mongolia

Odditycentral mengabarkan pemilik Dark Past Final Disposal Site menjelaskan toko tersebut berawal dari idenya membeli mesin penghancur hard disk profesional dan mulai menawarkan kesempatan kepada orang-orang untuk membuang data mereka yang berpotensi membahayakan dengan aman.

Dark Past Final Disposal Site memberikan jaminan bahwa hard disk benar-benar hancur dan tidak bisa digunakan lagi (Foto: odditycentral)

Toko tersebut terletak di ruang bawah tanah gedung di Distrik Akihabara yang berorientasi teknologi di Tokyo. Toko tersebut pada dasarnya memakai perusak hard disk profesional Nitto Zoki DB-60PRO. Kamu cukup masuk, membayar biaya Rp 11 ribu dan menyerahkan hard disk yang ingin kamu hancurkan kepada staf yang bertugas.

Nantinya, hard disk tersebut dimasukan ke mesin. Empat batang baja bertenaga hodrolik menembus penyimpanan data sehingga tidak lagi bisa digunakan.

Setelah diiklankan kepada masyarakat secara daring, layanan itu menjadi viral di media sosial Jepang. Kebanyakan orang mungkin menghancurkan drive mereka sendiri dengan cara memukulnya dengan palu atau menusukknya dengan bor. Dark Past Final Sisposal Site menawarkan cara yang aman untuk membuang hard disk. Memukul atau mengebor peranti keras komputer itu bisa membuat seseorang cedera karena sepihan plastik atau logam yang tajam

Faktor lain yang membuat layanan tersebut banyak diminati warganet ialah 100 yen. Angka itu merupakan jumlah yang cukup terjangkau bagi masyarakat dan sifat layanannya pun sangat sederhana.

Baca Juga:

Steinway Tower, Gedung Pencakar Langit 'Tertipis' di Dunia

Namun, pemilik Dark Past Final Sisposal Site menyatakan kepada ITMedia bahwa idenya bukan untuk menghasilkan keuntungan, melainkan untuk meyakinkan orang akan kualitas layanan.

Membayar sekitar 100 yen dan menerima tanda terima akan membuat pelanggan merasa lega karena pekerjaan berbayar membawa tanggung jawab, sedangkan pekerjaan gratis tidak.

Sata mengetahui bahwa itu merupakan layanan berbayar, orang merasa lebih nyaman mengetahui bahwa hard disk mereka akan dihancurkan dengan benar. Saat penghancuran selesai, pelanggan bisa memilih untuk meninggalkan drive di toko untuk dibuang dengan benar atau membawanya pulang sebagai suvenir. (Ryn)

Baca juga:

Melihat Lebih Dekat Desain Unik 'Rumah Tak Terlihat'

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan