Prakiraan BMKG: Kecuali Kepulauan Seribu, Sebagian Besar Wilayah Jakarta Diguyur Hujan pada Jumat Pagi dan Sore

Jumat, 28 Februari 2025 - Frengky Aruan

MerahPutih.com - Sebagian besar wilayah Jakarta akan diguyur hujan pada Jumat (28/2) pagi dan sore. Hal ini sesuai perkiraan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG).

Dalam penjelasannya, BMKG menyebut bahwa hampir seluruh wilayah Jakarta akan hujan ringan, kecuali Kepulauan Seribu pada pagi hari.

Kepulauan Seribu akan cerah berawan dengan suhu diperkirakan 27—30 derajat celsius dengan kelembapan udara pada pagi hari rata-rata 73—83 persen, sedangkan kecepatan angin pada pagi hari rata-rata 2—4 km/jam.

Adapun pada siang hari, sebagian besar wilayah Jakarta akan cerah berawan, kecuali Jakarta Timur dan Jakarta Utara yang akan berawan dengan suhu diperkirakan 27—29 derajat celsius dengan kelembapan udara pada siang hari rata-rata 76—82 persen, sedangkan kecepatan angin pada siang hari rata-rata 5—14 km/jam.

Baca juga:

Prakiraan BMKG: Mayoritas Kota Besar di Indonesia Diguyur Hujan pada Kamis, 27 Februari

Hujan kembali akan turun di hampir seluruh wilayah Jakarta pada sore hari, kecuali Kepulauan Seribu yang akan berawan dengan suhu 28 derajat celsius, sedangkan kelembapan udara rata-rata 80—81 persen, kemudian untuk kecepatan angin rata-rata 0—5 km/jam.

Pada malam hari seluruh wilayah Jakarta akan berawan dengan suhu rata-rata berkisar 25—28 derajat celsius dengan kelembapan udara pada malam hari berkisar 81—94 persen, sedangkan kecepatan angin pada malam hari berkisar 0—6 km/jam.

Sementara itu, pada Sabtu (1/3) dini hari hampir seluruh wilayah Jakarta akan cerah, kecuali Jakarta Kepulauan Seribu akan cerah berawan dengan suhu rata-rata 24—27 derajat celsius dengan kelembapan udara 86—98 persen, sedangkan kecepatan angin berkisar 0—6 km/jam. (*)

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan