Kalteng Putra Negosiasi dengan Sang Agen, Forlan Siap ke Indonesia
Kamis, 27 Desember 2018 -
MerahPutih.com - Pelatih Kalteng Putra, Kas Hartadi mengklaim timnya sudah bernegosiasi dengan agen Diego Forlan guna membahas keseriusan klub promosi tersebut membawa eks bomber Uruguay tersebut ke Indonesia.
"Ya memang, kami ketemu agennya, harganya cocok juga, berani juga," ujar Kas Hartadi ketika dihubungi wartawan, Kamis (27/12)
"(Kami menawari) selama dua tahun di Kalteng Putra, masalah finansial tidak pernah masalah, gaji bonus tidak ada hambatan. Manajemen serius," tegasnya.
Setelah memastikan promosi ke Liga 1 2019, klub asal kota Palangkaraya ini langsung berburu pemain. Tak tanggung-tanggung, Kalteng Putra membidik pemain kelas dunia.
Sebelumnya, nama Zlatan Ibrahimovic digadang-gadang bakal merapat ke Pulau Borneo. Sayangnya, eks striker Manchester United itu memilih untuk bertahan di LA Galaxy.
Fokus mengejar Forlan, Kas Hartadi malah belum mendapat kepastian terkait masa depannya di Kalteng Putra. Negosiasi telah berlangsung, tapi belum menemui titik temu.
"Iya sampai saat ini belum ada kepastian, kemarin saya dipanggil untuk negosiasi cuma belum deal. Saya menunggu dari Kalteng Putra," tutur Kas Hartadi. (*/Bolaskor)