Deretan Sirkuit Mengerikan Bagi Marc Marquez di 2015

Sabtu, 25 Juli 2015 - Rendy Nugroho

MerahPutih MotoGP - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez yang dijagokan tampil gemilang dan mampu menjuarai MotoGP tahun ini justru tampil kurang memuaskan. Penampilannya terbilang tidak konsisten, bahkan ia sudah tiga kali jatuh dan gagal menuntaskan balapan hingga garis finis.

Pembalap asal Spanyol itu terkenal dengan gaya balap agresifnya dan memang sering mempertontonkan aksi berbahaya sehingga sukses memainkan emosi penggemar MotoGP. Namun, keberaniannya justru membuat Marquez mengalami akhir yang kelam.

Catatan di paruh pertama musim 2015, pembalap berjuluk Si Bayi Alien ini telah tiga kali jatuh saat beradu cepat dengan lawan-lawannya. Tiga lintasan sirkuit tempat Marquez terjatuh dari motornya perlu menjadi pelajaran.

Berikut deretan sirkuit MotoGP paling berbahaya bagi Marquez di musim 2015:

1. Sirkuit Termas de Rio Hondo (Argentina)

Pada MotoGP seri ketiga di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Argentina, April 2015 lalu, Marquez mengalami nasib naas karena gagal finis setelah terjatuh di lap ke-24. Marquez menelan pil pahit usai terjatuh setelah motornya disalip pembalap Yamaha, Valentino Rossi.

Kepercayaan diri Marquez sempat anjlok ketika gagal menyentuh garis finis. Kondisi itu dimanfaatkan Rossi untuk mengumpulkan poin sebanyak-banyaknya dan menjauhi kejaran rider Repsol Honda tersebut.

2. Sirkuit de Barcelona (Spanyol)

Pada GP Catalunya, Marquez kembali tersungkur kala melakoni balapan di pertengahan bulan Juni 2015. Saat pendukungnya bersiap melihat kebangkitan Marquez, ia malah tampil mengecewakan.

Saat balapan baru memasuki lap pertama, Marquez langsung terhempas dari motornya. Tim Repsol Honda memberi isyarat bahwa pembalap tidak dapat melanjutkan sisa balapan.

3. Sirkuit Mugello (Italia)

Dewi fortuna lagi-lagi tak berpihak kepada Marquez semakin lengkap manakala dia terjatuh di Sirkuit Mugello, Italia. Pada seri keenam itu, Marquez tersungkur saat balapan memasuki lap ke-17.

Kecelakaan itu terjadi karena Marquez gagal menguasai motornya ketika melakukan pengereman.

Baca Juga:

Andrea Dovizioso Komentari Desmosedici GP15

MotoGP 2015 Adalah Musim Terbaik Valentino Rossi

Trik Jitu Valentino Rossi Atasi Marc Marquez

Valentino Rossi Tak Ingin Lakukan Kesalahan Fatal

Marc Marquez Tak Sabar Libas GP Indianapolis

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan