Bojan Hodak Sebut Persib Layak Menang atas Persija, Tidak Anggap Penting Status Juara Paruh Musim

Senin, 12 Januari 2026 - Frengky Aruan

MerahPutih.com - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak menyebut bahwa tim asuhan layak menang atas Persija Jakarta dalam duel bergengsi pada pekan 17 atau terakhir di putaran pertama Super League 2025/2026. Maung Bandung menang dengan skor 1-0 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Minggu (11/).

Gol tunggal kemenangan Persib dicetak Beckham Putra pada menit kelima. Persija terus mencoba mengejar ketertinggalan, termasuk tetap dilakukan ketika harus bermain 10 pemain sejak menit 53 menyusul kartu merah kepada Bruno Tubarao.

Laga berjalan dengan tensi tinggi. Ketegangan antar pemain juga terjadi bahkan setelah laga berakhir.

Baca juga:

Persib Taklukan Persija 1-0, Pimpin Klasemen Liga

“Saya rasa setiap pertandingan melawan Persija itu selalu seperti ini. Bagi orang-orang di Bandung, laga ini seolah hidup dan mati. Setiap kali kami bermain di kandang, kami tampil lebih baik dan menang, jadi menurut saya itu wajar,” kata Hodak dikutip dari Antara.

Menurutnya, kemenangan atas Persija merupakan hasil dari permainan Persib yang lebih baik sepanjang laga.

Kemenangan ini juga membuat Persib mengakhiri putaran pertama di posisi puncak dengan 38 poin. Unggul satu poin dari Borneo FC di tempat kedua. Adapun Persija berada di tangga ketiga dengan 35 angka.

Status juara paruh musim pun diberikan kepada Maung Bandung, namun dianggap tidak penting oleh Bojan Hodak.

“Ini baru separuh musim dan kompetisi baru akan berakhir pada bulan Mei. Juara paruh musim tidak terlalu penting,” katanya.

Dengan jeda kompetisi selama dua pekan, Hodak berharap para pemain bisa memaksimalkan waktu pemulihan agar kembali bugar untuk menatap putaran kedua liga dan laga tambahan di kompetisi Asia.

“Sekarang kami punya waktu untuk pemulihan supaya bugar sepenuhnya, karena kami juga masih akan bermain di AFC Champions League Two dengan kemungkinan dua sampai empat pertandingan tambahan,” kata dia. (*)

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan