Banjir Bandang Landa Spanyol, 62 Orang Tewas dan Diperkirakan Terus Bertambah

Rabu, 30 Oktober 2024 - Ikhsan Aryo Digdo

MerahPutih.com - Setidaknya 62 orang tewas akibat banjir bandang di Spanyol tenggara. Hal tersebut dikonfirmasi oleh pemerintah daerah Valencia pada Rabu (30/10).

Dilansir CNN, banjir bandang tersebut menyebabkan banyak orang tidak dapat mencapai tempat aman karena hujan deras membanjiri bangunan dan membuat jalan raya tidak dapat digunakan.

Beberapa lokasi di Spanyol selatan dan timur menerima hujan hingga 12 inci hanya dalam beberapa jam pada hari Selasa kemarin. Alhasil, air berlumpur membanjiri jalan-jalan, merobohkan tembok dan menyapu mobil-mobil yang diparkir.

Di kota-kota yang dekat dengan sungai seperti Utiel atau Paiporta, air meluap ke jalan. Mobil van, mobil, dan tong sampah tersapu oleh arus yang dalam beberapa kasus, mencapai lantai pertama gedung.

Baca juga:

Spanyol Batalkan Pembelian Amunisi dari Perusahaan Israel

Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez mengatakan bahwa pemerintahnya akan menggunakan segala cara yang diperlukan untuk membantu para korban banjir, dan ia meminta masyarakat untuk tetap waspada.

Pemimpin daerah Valencia Carlos Mazón mengatakan kepada wartawan pada hari Rabu sebelumnya beberapa jenazah ditemukan saat tim penyelamat mulai menjangkau daerah yang sebelumnya terputus oleh banjir. "Demi menghormati keluarga korban, kami tidak akan memberikan keterangan lebih rinci."

Menteri Pertahanan Spanyol Margarita Robles menggambarkan banjir tersebut sebagai fenomena yang belum pernah terjadi sebelumnya. Robles mengatakan bahwa lebih dari 1.000 anggota militer telah dikerahkan untuk membantu upaya penyelamatan.

Jumlah korban tewas diperkirakan akan meningkat karena pihak berwenang mengatakan angka saat ini masih bersifat sementara. Mazón juga mengimbau penduduk di provinsi Valencia dan Castellón untuk menghindari perjalanan darat. (ikh)

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan