5 Film Lawas yang Menginspirasi Kostum Halloween
Minggu, 08 Oktober 2023 -
HALLOWEEN tak hanya terasa di negeri Barat, tapi juga di negeri Asia, termasuk Indonesia. Meski tak seheboh di sana, suasana Halloween sering dikaitkan dengan peluncuran produk kreatif. Dari makanan, lagu, sampai film.
Terkait film, para pembuat film lazim mendompleng momen Halloween untuk meluncurkan film bertema horor. Sementara lainnya menggunakan momen ini untuk mengangkat kembali beberapa film lawas yang menginspirasi kostum Halloween.
Berikut ini lim film lawas yang bagus untuk kostum Halloween.
1. E.T. the Extra-Terrestrial (1982)
Film ini disutradarai oleh Steven Spielberg. Melalui film ini, ia mencetuskan kostum Halloween dengan “usaha minimal” yang bertahan selama beberapa generasi.
Tren Steven adalah kostum hoodie merah kecil, sepeda, dan seprai putih, yang mencirikan salah satu pemain utama, Elliott (Henry Thomas) dan teman barunya E.T., alien misterius.
E.T. merupakan salah satu alien yang terdampar di Bumi akibat kelalaian kru pesawat luar angkasa saat menjemput anggota mereka.
Di Amerika Serikat, anak-anak biasanya dilarang keluar rumah mencari permen saat matahari terbenam. Namun, Elliot yang masih bocah justru memilih membantu E.T. agar bisa kembali lagi ke rumahnya.
Puncak film ini terletak di adegan Elliot bersepeda mengangkasa, membelah cahaya bulan menggunakan kekuatan telekinesis alien. Film ini sudah tersedia di Netflix.
Baca juga:
2. The Nightmare Before Christmas (1993)
Film yang menggabungkan vibes natal dan Halloween. Tak hanya itu, film ini juga masuk dalam genre film musikal animasi.
Film disutradarai oleh Henry Selick. Film bercerita tentang Jack Skellington yang disuarai oleh Chris Sarandon, Raja Labu dari Halloweentown, yang sudah bosan dengan rutinitasnya menakut-nakuti orang.
Salah satu bukti imajinasi dari produser Tim Burton yang aneh dan menyeramkan, film ini juga diiringi dengan lagu-lagu seperti “This Is Halloween” dan "What’s this?".
3. Trick 'r Treat (2007)
Film antologi yang disutradarai sekaligus ditulis oleh Michael Dougherty ini menampilkan empat cerita dalam satu film.
Kisahnya berisi kekejaman dan diyakini dapat mengganggu penonton. Cerita film diawali dari permen beracun, lalu tiba ke kisah manusia serigala.
Film ini juga dapat mengedukasi penonton karena pengetahuan-pengetahuan baru dari karakter Sam, setan dengan topeng goni yang menyembunyikan kepada hibrida tengkorak-labu.
Para pemeran dalam film ini berhasil memerankan perannya dengan baik. Buktinya film ini menjadi pemenang Oscar sehingga mengangkat kisah yang bertalian dengan Halloween.
Baca juga:
4. Sleepy Hollow (1999)
Film adaptasi mengerikan dari “The Legend of Sleepy Hollow” karya Washington Irving yang dinilai kurang dihargai.
Pemain utama film ini adalah Johnny Deep dan Christina Ricci. Kisahnya tentang polisi Ichabod Crane (Deep) yang menyelidiki pembunuhan yang dilakukan oleh Penunggang Kuda Tanpa Kepala.
Film ini membawa emosi penonton dengan menggabungkan horor, fantasi, dan romansa.
5. Casper (1995)
Siapa tak tahu Casper? Hantu bocah baik hati bertubuh serba putih ini populer dalam bentuk animasi. Kemudian pada 1995, Casper dialihwahanakan ke film layar lebar dengan menggabungkan live-action dan animasi.
Film ini diperankan oleh Bill Pullman sebagai ayah, sedangkan Christina Ricci memerankan anak perempuannya.
Kisah film ini berawal ketika sekeluarga pindah ke rumah berhantu, yaitu Casper dan ketiga pamannya.
Setelah banyak kejadian aneh, kisah Casper pun terungkap. Casper lalu berubah wujud menjadi seorang anak laki-laki yang mengejutkan Ricci.
Itulah lima film rekomendasi ala Halloween. Beberapa film di atas juga sudah tersedia di Netflix dan juga di platform pengairan lainnya. (mkn)
Baca juga:
Berani Coba? Menu 'Berdarah' The Cobbs Bistro Sambut Halloween