Warga Kasihan Lihat Pije, Si Pembakar Mobil Via Vallen
                Via Vallen (Foto: Instagram)
Merahputih.com - Adik Pije, pembakar mobil Alphard Via Vallen, terungkap bahwa saat ini berstatus PDP (Pasien Dalam Pengawasan) COVID-19.
Sari (38), warga Desa Kalitengah-Tanggulangin, Sidoarjo saat dikonfirmasi merahputih.com mengatakan adik pelaku merupakan PDP yang saat ini sedang diisolasi oleh pihak RSUD Sidoarjo. Warga menjadi iba kepada Pije.
Baca Juga
Hasto: Teguran Presiden Jokowi Wajar, Sense of Crisis Wajib Dimiliki Para Menteri
"Yah sebenarnya kasihan juga melihat Pije yang memang kondisi kejiwaannya kadang nggak stabil. Apalagi adiknya sedang berstatus PDP, yah mungkin ada beban mental sehingga Pije berlaku aneh sampai bakar mobilnya Mbak Via," ungkap Sari, Selasa (30/6).
Sementara, Polda Jatim segera memanggil Via Vallen untuk diperiksa serta dimintai keterangan sebagai saksi korban terkait mobil Alphard miliknya yang terbakar.
"Untuk saksi korban tentunya akan kami lakukan pemeriksaan, mengingat Via Vallen adalah korban dan ada saksi, semua akan kami ambil keterangan. Dalam hal ini kami akan memanggil saksi korban," katanya.
Dalam video yang diunggah, kobaran api membakar bagian atas mobil putih milik Via Vallen.
Dalam video beredar, terdengar Via Vallen panik karena api tiba-tiba saja sudag membesar. Terlebih, pemadam kebakaran yang sudah dihubungi, tak kunjung datang.
"Tolong pemadam kebakaran di daerah Sidoarjo tolong cepet ke Tanggulangin. Tadi sudah ditelepon tapi nggak ke sini-sini. Itu ada kebakaran di samping rumah. Kalau nggak segera dipadamin takutnya kena ke sebelah-sebelah rumah," teriak suara dalam video.
Baca Juga
"Ini pemadam kebakaran tolong cepat ke sini po'o. Aku takut nyebar ke rumah dan ke tetangga sebelah juga. Ini katae tadi ada yang bakar. Awas kamu yang bakar tak laporin ke polisi," kata dia. (Andika/Surabaya)
Bagikan
Angga Yudha Pratama
Berita Terkait
Lupa Matikan Kompor Picu Kebakaran Deretan Rumah di Cakung Timur
                      Samsung Galaxy S25 Plus Terbakar usai Overheating, Pemilik Alami Luka Bakar Ringan
                      Dewan PSI Minta Pramono Perhatikan Nasib Pedagang Taman Puring setelah Kebakaran
                      Pasar Taman Puring Belum Diperbaiki usai Kebakaran, Pramono Ungkap Alasannya
                      Bengkel Kebakaran, TransJakarta Koridor 13 Mampang-Ciledug Cuma Sampai Halte JORR Petukangan
                      Kebakaran Kejutkan Warga Pondok Kelapa Subuh Tadi, 11 Mobil Damkar Diterjunkan
                      Mal Ciplaz Klender Kebakaran, Api Berawal dari Korsleting di Restoran Solaria
                      Kebakaran di Pasar Wonogiri, Pemkab Tetapkan Status Kedaruratan
                      Kebakaran Pasar Wonogiri Diduga akibat Korsleting Listrik, Tidak Ada Korban Jiwa
                      Pasar Wonogiri Terbakar Hebat, 12 Mobil Pemadam Kebakaran Langsung Diterjunkan