Musik

Video Lirik Menyentuh ‘B.Y.L’ dari Rendy Pandugo

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Jumat, 19 Maret 2021
Video Lirik Menyentuh ‘B.Y.L’ dari Rendy Pandugo

Artwork 'B.Y.L' dari Rendy Pandugo. (Foto: Istimewa)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MASIH hangat dengan mini album terbaru SEE YOU SOMEDAY, Rendy Pandugo kembali produktif dengan merilis single sebuah video lirik B.Y.L pada 19 Maret 2021 melalui Wonderland Records dan Universal Music Indonesia.

Ditulis dan diproduksi oleh Rendy Pandugo bersama teman baiknya Petra Sihombing, B.Y.L merupakan kepanjangan dari Before You Left. Terinspirasi dari cerita nyata dari salah satu teman Rendy, pasangan dari teman tersebut secara tiba-tiba meninggalkannya dan juga buah hati mereka, tanpa alasan yang jelas.

Baca juga:

Mini Album 'SEE YOU SOMEDAY', Penawar Rindu Ala Rendy Pandugo

“Namun sang suami memilih untuk tetap bertahan dan tetap mencintai sang istri, dan tetap menunggunya untuk kembali,” ungkap Rendy Pandugo dalam keterangan resmi yang diterima Merah Putih pada Jumat (19/3).

Rendy menambahkan, lagu ini merupakan suatu harapan untuk bisa diberikan waktu lebih untuk bisa ‘sembuh’. Dengan cara tetap hidup dalam cinta yang pernah mereka miliki bersama dan juga untuk memproses semua sebelum dia pergi.

Selain itu, dalam video berdurasi 3.53 menit tersebut, menyampaikan pesan dan cerita dari lagu B.Y.L melalui gambar seseorang yang tengah sendiri menunggu di sebuah apartemen tanpa atap.

Video yang kemudian terus bertransisi dari pagi ke malam dan terus tanpa atap, menunjukkan bagaimana orang itu masih duduk tak bergerak selama berhari-hari.

Seolah menunggu kekasihnya kembali, walaupun sang kekasih telah meninggalkannya. Ruangan yang tidak beratap, merupakan symbol situasi yang penuh kerentanan, rumah yang seharusnya menjadi tempat berteduh dan perlindungan, kini telah kehilangan fungsi itu.

Baca juga:

Jogja Hip Hop Foundation Siap Rilis Single ‘Kecap No 1’

Tanpa atap, rumah tidak dapat lagi menjadi tempat perlindungan. Sementara elemen lanskap kota dipilih untuk menggambarkan perasaan dimana ketika seseorang dikelilingi oleh lampu kota dan kebisingan, terutama saat sedang sendirian, dapat membuat seseorang merasa semakin kesepian.

Melalui mini album SEE YOU SOMEDAY, Rendy ingin menghadirkan musik yang nyaman dan ia tahun akan digemari oleh para pendengar setianya, sembari memulai lembaran baru di 2021 ini.

Rendy Pandugo memperkenalkan kembali dirinya sebagai penyanyi dan penulis lagu, kini dengan sentuhan yang lebih modern dan komposisi musik yang lebih kompleks, dengan campuran pop, piano, dan juga ballad. (far)

Baca juga:

Sempat Tunda Perilisan, Akhirnya Raisa Menelurkan Single 'Ragu'

#Musik #Musik Indonesia #Rendy Pandugo
Bagikan
Ditulis Oleh

Febrian Adi

part-time music enthusiast. full-time human.

Berita Terkait

ShowBiz
Supple Hadirkan Single 'Terbelah Dua', Potret Dilema dan Konflik Batin yang Manusiawi
Terbelah Dua menghadirkan potret kegelisahan yang dekat dengan sisi manusiawi pendengarnya.
Ananda Dimas Prasetya - 1 jam, 11 menit lalu
Supple Hadirkan Single 'Terbelah Dua', Potret Dilema dan Konflik Batin yang Manusiawi
ShowBiz
Joji Segera Kembali Lewat Album 'Piss in The Wind', ini Jadwal Rilisnya
Joji segera meluncurkan album Piss in The Wind. Album keempatnya itu menjadi jembatan antara masa lalu dan masa kini perjalanan musiknya.
Soffi Amira - Kamis, 06 November 2025
Joji Segera Kembali Lewat Album 'Piss in The Wind', ini Jadwal Rilisnya
ShowBiz
G-DRAGON Curhat Kisah di Balik ‘POWER’, Lagu yang Dibawakan saat APEC
'POWER' terasa seperti sebuah kritik terbuka.
Dwi Astarini - Kamis, 06 November 2025
 G-DRAGON Curhat Kisah di Balik ‘POWER’, Lagu yang Dibawakan saat APEC
ShowBiz
Baila Gambarkan Kebingungan lewat Single 'Mau Sampai Kapan', Simak Lirik Lagunya
Mau Sampai Kapan memadukan lirik yang sederhana namun sarat emosi, menyalurkan rasa gelisah, bingung, dan putus asa akibat hubungan tanpa status (HTS).
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 06 November 2025
Baila Gambarkan Kebingungan lewat Single 'Mau Sampai Kapan', Simak Lirik Lagunya
ShowBiz
Lirik Lengkap Lagu 'Elizabeth Taylor' dari Taylor Swift, Gambarkan Kehidupan yang Penuh Kemewahan
Lirik lagu Elizabeth Taylor dari Taylor Swift menggambarkan kehidupan yang penuh kemewahan. Berikut adalah lirik lengkapnya.
Soffi Amira - Rabu, 05 November 2025
Lirik Lengkap Lagu 'Elizabeth Taylor' dari Taylor Swift, Gambarkan Kehidupan yang Penuh Kemewahan
ShowBiz
Iwan Fals dan Ebiet G. Ade Nyanyikan Kembali Lagu Ikonik 'Ibu', Simak Lagi Lirik Lengkapnya
Kolaborasi Iwan Fals dan Ebiet G. Ade meghadirkan dimensi baru untuk lagu Ibu.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Iwan Fals dan Ebiet G. Ade Nyanyikan Kembali Lagu Ikonik 'Ibu', Simak Lagi Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Padi Reborn Hadirkan Lagu 'Ego', Babak Baru Penanda 28 Tahun Bermusik
Ego menjadi lagu pembuka dari album penuh kedelapan Padi Reborn bertajuk Dua Delapan.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Padi Reborn Hadirkan Lagu 'Ego', Babak Baru Penanda 28 Tahun Bermusik
ShowBiz
Guyonwaton Hadirkan Lagu 'Cidera Serius', Ketika Cinta Dibalas dengan Pengkhianatan
Lagu Cidera Serius menyoroti rasa sakit dan kekecewaan seseorang yang cintanya tak pernah dihargai meski telah diberikan dengan sepenuh hati.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Guyonwaton Hadirkan Lagu 'Cidera Serius', Ketika Cinta Dibalas dengan Pengkhianatan
ShowBiz
Lirik 'Sebatas Apa', Lagu Emosional Nan Catchy dari Trio Menyala
Lagu Sebatas Apa dari Trio Menyala mengisahkan tentang perasaan yang tak sempat terungkap serta pertanyaan mengenai sejauh mana cinta bisa bertahan.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Lirik 'Sebatas Apa', Lagu Emosional Nan Catchy dari Trio Menyala
ShowBiz
Mahalini Tumpahkan Kisah Cinta yang Tak Dibalas dengan Ketulusan di Lagu 'Batasi Rasa', Simak Lirik Lengkapnya
Lagu ini menjadi salah satu potret jujur Mahalini dalam menyampaikan kisah cinta yang rumit namun menyentuh hati.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Mahalini Tumpahkan Kisah Cinta yang Tak Dibalas dengan Ketulusan di Lagu 'Batasi Rasa', Simak Lirik Lengkapnya
Bagikan