Musik

Rayakan 25 Tahun, Shaggydog Gelar Konser 'Be25ulang'

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Minggu, 21 Agustus 2022
Rayakan 25 Tahun, Shaggydog Gelar Konser 'Be25ulang'

Acara perayaan 25 tahun Shaggydog juga diramaikan dengan pameran foto. (Foto: Siaran Pers Shaggydog)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

GRUP musik ska Shaggydog telah memasuki usia peraknya, 25 tahun sejak terbentuk pada 1 Juni 1997 di Sayidan, sebuah kampung yang terletak di pinggir sungai di tengah kota Yogyakarta.

Bertahan untuk mempertahankan formasi yang solid dan tetap produktif selama 25 tahun, bukanlah hal yang mudah untuk dilalui bagi Shaggydog maupun masing-masing personil. Banyak kisah cerita dan pasang surut dalam perjalanannya.

Enam album studio dan beberapa rilisan single telah mengisi daftar diskografi band yang digawangi Heru, Richad, Raymond, Bandizt, Lilik, dan Yoyo ini. Bahkan Shaggydog juga aktif melakukan terobosan-terobosan segar dan unik diluar karya-karya musik mereka seperti sepatu, sepeda, maskot, hingga buku.

Merayakan hari jadinya yang ke-25, Shaggydog akan menggelar acara yang bertajuk Be25ulang. Menampilkan rangkaian acara berupa pameran foto dan konser di M Bloc Space Jakarta pada 25 Agustus 2022.

Baca juga:

Indra Lesmana Legacy Concert, Konser Pertama dan Terakhir Sang Maestro

Bersulang adalah sebuah simbol ungkapan rasa bahagia dan perayaan kebersamaan saat menikmati minuman, bersulang merayakan kembali kebersamaan Shaggydog selama 25 tahun sebagai sebuah bentuk introspeksi suka duka dalam perjalanan yang tidak sebentar ini. Perayaan yang tidak hanya untuk Shaggydog saja, namun untuk semua kawan yang bersama-sama membawa Shaggydog dalam perjalanan seperempat abad itu.

Pada pertunjukannya nanti, Shaggydog akan menyoroti penampilan terbaik dari setiap tahunnya sepanjang karir bermusik. Kemudian penampilan terbaik itu akan dikemas menjadi cerita yang akan dibawakan di atas panggung, melihat lagi ke belakang dengan membawakan 25 lagu pilihan dari album pertama sampai album terbaru.

Baca juga:

Padi Reborn Siap Gelar Konser Perak, Naik Kelas Rayakan 25 Tahun Bermusik

Tak sampai disitu, Shaggydog juga akan menyuguhkan format yang berbeda dari pertunjukan mereka biasanya. Spesial untuk konser perayaan ulang tahun ke-25, Shaggydog akan tampil bersama 8 pemain orkestra alat tiup dan menggandeng beberapa kolaborator untuk menemani aksi panggung mereka nantinya.

Teman-teman musisi yang akan berkolaborasi dalam acara Ber25ulang termasuk Dawny & Vicky dari Jun Fan Gung Foo, Danar dari Souljah, Boris dari Artificial Life, Wiro dari Sentimental Moods, Hadi dari Noin Bullet, Tresno dari Tipe-X, dan Iwa K.

Dipastikan konser perayaan 25 tahun Shaggydogakan memberikan pengalaman baru bagi penonton, juga para penggemar Shaggydog dalam menyaksikan penampilan unit ska asal Kota Gudeg itu. (kna)

Baca juga:

Sempat Tertunda Pandemi, Raisa akan Gelar Konser Tunggal di GBK

#Musik #Musik Indonesia #Musisi Indonesia #Shaggydog
Bagikan
Ditulis Oleh

Ananda Dimas Prasetya

nowhereman.. cause every second is a lesson for you to learn to be free.

Berita Terkait

ShowBiz
Maulana Ardiansyah Rilis 'Kekasih', Surat Maaf dari Kisah Cinta yang tak Bisa Bersama
Maulana justru membalut Kekasih dalam aransemen yang terasa hangat, enerjik, dan bernuansa upbeat.
Dwi Astarini - Minggu, 09 November 2025
Maulana Ardiansyah Rilis 'Kekasih', Surat Maaf dari Kisah Cinta yang tak Bisa Bersama
ShowBiz
Vintonic Ajak Pendengar Merawat Rasa lewat EP Perdana 'Radio Dalam Hati'
Proyek ini menjadi tonggak penting dalam perjalanan musik mereka, sekaligus rilisan pertama bersama RCD Records.
Dwi Astarini - Minggu, 09 November 2025
Vintonic Ajak Pendengar Merawat Rasa lewat EP Perdana 'Radio Dalam Hati'
ShowBiz
Ungu Hidupkan kembali 'Laguku' Bersama Prinsa Mandagie
Memunculkan keseimbangan antara nuansa nostalgia dan sentuhan baru yang lebih modern.
Dwi Astarini - Minggu, 09 November 2025
Ungu Hidupkan kembali 'Laguku' Bersama Prinsa Mandagie
ShowBiz
Cerita Penyesalan dari Adrian Khalif dan Dipha Barus dalam Lagu 'Kualat'
Mengisahkan perjalanan emosional seseorang yang diliputi penyesalan setelah menyia-nyiakan cinta tulus dari sang kekasih.
Dwi Astarini - Minggu, 09 November 2025
Cerita Penyesalan dari Adrian Khalif dan Dipha Barus dalam Lagu 'Kualat'
ShowBiz
'Teganya Kau' Kisah Manis Kolaborasi Lyodra dan Penggemar dari Medan
Lagu ini menjadi bukti bahwa inspirasi dan rezeki bisa datang dari hubungan tulus antara musisi dan penggemarnya.
Dwi Astarini - Minggu, 09 November 2025
'Teganya Kau' Kisah Manis Kolaborasi Lyodra dan Penggemar dari Medan
ShowBiz
Lirik Mendalam '10 Menit untuk Selamanya' dari Nyoman Paul
Menyampaikan pesan mendalam tentang betapa waktu yang singkat bisa membawa perubahan besar dan abadi dalam kehidupan seseorang.
Dwi Astarini - Sabtu, 08 November 2025
Lirik Mendalam '10 Menit untuk Selamanya' dari Nyoman Paul
ShowBiz
Lirik Lagu 'Tak Tunggu Balimu' Tentang Keteguhan Hati Seseorang dari Hasantoys
Lagu ini menyimpan makna mendalam tentang kesabaran dan keteguhan hati seseorang yang ditinggalkan kekasihnya.
Dwi Astarini - Sabtu, 08 November 2025
Lirik Lagu 'Tak Tunggu Balimu' Tentang Keteguhan Hati Seseorang dari Hasantoys
ShowBiz
Zion.T Ingatkan Pentingnya Mencintai Diri Sendiri lewat Lirik Lagu 'LOVE ME'
Liriknya menggambarkan bagaimana seseorang belajar menghargai setiap hal kecil dalam dirinya, sebagai bentuk penerimaan dan kasih pada diri sendiri.
Dwi Astarini - Sabtu, 08 November 2025
Zion.T Ingatkan Pentingnya Mencintai Diri Sendiri lewat Lirik Lagu 'LOVE ME'
Fun
FIFTY FIFTY Kembali dengan Album ‘Too Much Part 1’, Tandai Babak Baru Perjalanan Musiknya
FIFTY FIFTY kembali dengan album bertajuk Too Much Part 1. Album ini memadukan ketegangan dan kegembiraan yang muncul.
Soffi Amira - Sabtu, 08 November 2025
FIFTY FIFTY Kembali dengan Album ‘Too Much Part 1’, Tandai Babak Baru Perjalanan Musiknya
ShowBiz
Selena Gomez Curi Perhatian Lewat Single 'In The Dark', Simak Lirik Lengkapnya
Lagu In the Dark tercipta dari kolaborasi kreatif antara Selena Gomez dan sejumlah penulis serta produser kenamaan dunia.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 08 November 2025
Selena Gomez Curi Perhatian Lewat Single 'In The Dark', Simak Lirik Lengkapnya
Bagikan