Piala Dunia U-17 Dongkrak Jumlah Penumpang Kereta Cepat Whoosh
Penumpang menunggu jadwal pemberangkatan kereta WHOOSH di Stasiun Kereta Cepat Halim, Jakarta, Jumat (10/11). ANTARA FOTO/Hreeloita Dharma Shanti
MerahPutih.com - Penumpang Kereta Cepat Whoosh mengalami tren kenaikan mulai 10 November atau sejak dimulainya penyelenggaraan Piala Dunia U-17 2023.
Melonjaknya penumpang kereta cepat Whoosh lantaran Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, digunakan sebagai salah satu venue dalam ajang tersebut.
Baca Juga
Respons KCIC soal Viral Atap Stasiun Kereta Cepat Halim Bocor
Corporate Secretary PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) Eva Chairunisa mengatakan, menghadapi lonjakan penumpang ini pihaknya telah menambah rute perjalanan saat berlangsungnya Piala Dunia U-17.
"Sebelumnya perjalanan KCJB hanya 18 di hari biasa dan 25 di weekend. Saat ini perjalanan di weekend menjadi 36 perjalanan dan hari biasa 28 perjalanan," ujar Eva dalam keterangannya di Jakarta, Rabu (15/11)
Eva melanjutkan, rata-rata penumpang yang berangkat dari Stasiun Halim di akhir pekan sudah mencapai 21.312 jiwa. Lalu, pada hari biasa seperti Senin hingga Jumat sebanyak 18.000 jiwa.
Baca Juga
Ia mengaku, akan mengevaluasi terkait dengan perjalanan kereta cepat yang sudah beroperasi. Sebab, ada peningkatan pengguna Kereta Cepat Whoosh.
"Kami memang melihat peningkatan dari jumlah pengguna jasa Kereta Cepat Woosh ini melalui evaluasi harian kami, Ini sangat signifikan setiap minggunya," jelas Eva.
Lebih lanjut, Eva menjelaskan, dirinya belum bisa memastikan terkait dengan adanya penambahan jumlah perjalanan kereta cepat atau tidak. Sebab, Piala Dunia U-17 2023 masih akan berlangsung sampai Desember 2023 mendatang.
"Sehingga memang sejak tanggal 17 Oktober kemarin dioperasikan, ini belum satu bulan, awal dioperasikan itu hanya 14 perjalanan sekarang sudah menjadi 36 perjalanan di weekend," tandasnya. (Asp).
Baca Juga
KCIC Tambah Perjalanan Kereta Cepat Whoosh Jadi 28 Jadwal Per Hari
Bagikan
Asropih
Berita Terkait
Jadwal, Siaran Langsung, dan Live Streaming Laga Piala Dunia U-17 Antara Timnas Indonesia U-17 Vs Brasil di FIFA+
Striker Timnas Brasil U-17 Andrey Beberkan Kesiapan Tim Hadapi Indonesia di Piala Dunia U-17
Nova Arianto: Timnas Indonesia U-17 Jangan Terlalu Respek pada Brasil
Menko Airlangga Pastikan Pemerintah Punya Solusi Bayar Utang Kereta Cepat
Pemerintah Siapkan Opsi PSO Untuk Kereta Cepat Biar Bisa Bayar Utang
Timnas Brasil U-17 Langsung Pikirkan Indonesia Setelah Gilas Honduras 7-0
Tidak Akan Banyak Lakukan Rotasi, Nova Arianto Berharap Timnas Indonesia U-17 ‘Tidak Kalah’ Sebelum Bertanding Melawan Brasil
Kemenangan 3-1 atas Timnas Indonesia U-17 Sesuai Rencana Zambia
Kalahkan Honduras 7-0, Timnas Brasil U-17 Bertekad Pertahankan Level Permainan Melawan Indonesia
Brasil di Depan Mata, Gelandang Timnas Indonesia U-17 Ingin Segera Lupakan Kekalahan dari Zambia