Pertama Kali dalam Sejarah, Studio Ghibli Luncurkan Koleksi Vinyl

Muchammad YaniMuchammad Yani - Jumat, 01 Januari 2021
Pertama Kali dalam Sejarah, Studio Ghibli Luncurkan Koleksi Vinyl

Studio Ghibli baru saja merilis koleksi rekaman vinyl yang berisi soundtrack dari animasi populernya. (Foto: Instagram/@ghibliuk)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SELAIN memiliki alur cerita yang unik, animasi jebolan Studio Ghibli terkenal berkat gambarnya yang indah. Visual cantik karya Hayao Miyazaki itu selalu penuh dengan warna-warni yang sukses memanjakan mata. Namun apalah artinya visual indah jika tidak dilengkapi dengan efek suara dan lagu latar untuk mendukungnya. Dan lagu-lagu yang dibuat Ghibli tidak pernah mengecewakan.

Kombinasi antara visual dan audio inilah yang membuat film-filmnya sangat populer. Untuk pertama kalinya dalam sejarah, Studio Ghibli baru saja merilis koleksi rekaman vinyl yang berisi soundtrack filmnya. Dalam koleksi ini, penggemar akan menemukan piringan hitam dari berbagai film favorit dari rumah Totoro itu. Selain OST, Studio Ghibli juga memasukkan rangkaian simfoni, album konsep, dan buku suara. Mengutip laman Hypebeast, set tersebut dikomposisikan oleh Joe Hisaishi dan diarahkan oleh Hayao Miyazaki.

Baca juga:

Rayakan Tahun Baru, Stasiun Angkasa Luar Internasional Tampilkan Pokemon

Hisaishi merupakan seorang komposer asal Jepang dan sutradara musikal yang dikenal berkat lebih dari 100 karyanya. Dia sudah bekerjasama dengan Miyazaki sejak 1984 dan telah menciptakan berbagai lagu fenomenal untuk animasi populer Ghibli.

Koleksi ini disusun oleh komposer Joe Hisaishi dan dipandu Hayao Miyazaki. (Foto: Instagram/@joehisaishi.official)
Koleksi ini disusun oleh komposer Joe Hisaishi dan dipandu Hayao Miyazaki. (Foto: Instagram/@joehisaishi.official)

Ada 20 rekaman vinyl yang ditawarkan oleh Studio Ghibli yang dibagi jadi dua bagian yaitu soundtrack dan album. Delapan soundtrack di dalamnya adalah Spirited Away, Princess Mononoke, Howl's Moving Castle, My Neighbor Totoro, Kiki's Delivery Service, Castle in the Sky, Porco Rosso, dan Nausica of the Valley of the Wind.

Sementara 12 album yang dijual terdiri dari konsep musik simfoni Howl's Moving Castle, Spirited Away, simfoni dan konsep album Nausica of the Valley of the Wind, Princess Mononoke, Porco Rossso, Kiki's Delivery Service, dan lainnya.

Baca juga:

Serial 'Superman & Lois' Rilis Trailer Baru

Ada 20 piringan hitam dalam koleksi ini yang bisa dibeli oleh penggemar. (Foto: Animate)
Ada 20 piringan hitam dalam koleksi ini yang bisa dibeli oleh penggemar. (Foto: Animate)

Koleksi ini dapat dibeli satuan mulai dari 3.800 yen (Rp523 ribu) hingga 5.000 yen (Rp687 ribu) melalui situs Animate. Atau penggemar dapat membeli koleksi lengkap yang diberandol seharga US$750 (Rp10,6 juta).

Selain mengeluarkan koleksi vinyl untuk pertama kalinya, tahun 2020 ini Ghibli juga merilis sejumlah wallpaper gratis dari film-film populernya. Penggemar di seluruh dunia dapat mengunduhnya dan menjadikannya latar ketika melakukan panggilan Zoom.

Studio yang dibentuk pada 1985 itu juga untuk pertama kalinya memberikan tur virtual museumnya yang terletak di Mitaka, Tokyo. Ini disebabkan karena museum terpaksa tutup akibat pandemi virus Corona. Dengan video virtual itu, Ghibli berharap tetap dapat memberi pengalaman istimewa kepada semua penggemar. (Sam)

Baca juga:

Sambut Januari 2021 dengan Film Seru di Disney Plus

#Studio Ghibli #Ghibli #Film #Musik
Bagikan
Ditulis Oleh

Muchammad Yani

Lebih baik keliling Indonesia daripada keliling hati kamu

Berita Terkait

ShowBiz
Joji Segera Kembali Lewat Album 'Piss in The Wind', ini Jadwal Rilisnya
Joji segera meluncurkan album Piss in The Wind. Album keempatnya itu menjadi jembatan antara masa lalu dan masa kini perjalanan musiknya.
Soffi Amira - Kamis, 06 November 2025
Joji Segera Kembali Lewat Album 'Piss in The Wind', ini Jadwal Rilisnya
ShowBiz
G-DRAGON Curhat Kisah di Balik ‘POWER’, Lagu yang Dibawakan saat APEC
'POWER' terasa seperti sebuah kritik terbuka.
Dwi Astarini - Kamis, 06 November 2025
 G-DRAGON Curhat Kisah di Balik ‘POWER’, Lagu yang Dibawakan saat APEC
ShowBiz
Baila Gambarkan Kebingungan lewat Single 'Mau Sampai Kapan', Simak Lirik Lagunya
Mau Sampai Kapan memadukan lirik yang sederhana namun sarat emosi, menyalurkan rasa gelisah, bingung, dan putus asa akibat hubungan tanpa status (HTS).
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 06 November 2025
Baila Gambarkan Kebingungan lewat Single 'Mau Sampai Kapan', Simak Lirik Lagunya
ShowBiz
Lirik Lengkap Lagu 'Elizabeth Taylor' dari Taylor Swift, Gambarkan Kehidupan yang Penuh Kemewahan
Lirik lagu Elizabeth Taylor dari Taylor Swift menggambarkan kehidupan yang penuh kemewahan. Berikut adalah lirik lengkapnya.
Soffi Amira - Rabu, 05 November 2025
Lirik Lengkap Lagu 'Elizabeth Taylor' dari Taylor Swift, Gambarkan Kehidupan yang Penuh Kemewahan
ShowBiz
Jennifer Lopez Bersinar di Film Kiss of the Spider Woman, Tayang November 2025
Jennifer Lopez tampil memukau di film musikal Kiss of the Spider Woman yang tayang 7 November 2025, bersama Diego Luna dan Tonatiuh.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Jennifer Lopez Bersinar di Film Kiss of the Spider Woman, Tayang November 2025
ShowBiz
Iwan Fals dan Ebiet G. Ade Nyanyikan Kembali Lagu Ikonik 'Ibu', Simak Lagi Lirik Lengkapnya
Kolaborasi Iwan Fals dan Ebiet G. Ade meghadirkan dimensi baru untuk lagu Ibu.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Iwan Fals dan Ebiet G. Ade Nyanyikan Kembali Lagu Ikonik 'Ibu', Simak Lagi Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Padi Reborn Hadirkan Lagu 'Ego', Babak Baru Penanda 28 Tahun Bermusik
Ego menjadi lagu pembuka dari album penuh kedelapan Padi Reborn bertajuk Dua Delapan.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Padi Reborn Hadirkan Lagu 'Ego', Babak Baru Penanda 28 Tahun Bermusik
Lifestyle
Daftar Film Zombie November - Desember 2025: Dari Indonesia, Asia, hingga Eropa
Simak deretan film zombie terbaru rilis November–Desember 2025. Dari Abadi Nan Jaya hingga Return of The Living Dead, siap bikin akhir tahun tegang!
ImanK - Rabu, 05 November 2025
Daftar Film Zombie November - Desember 2025: Dari Indonesia, Asia, hingga Eropa
ShowBiz
Shakira Hadirkan Single 'Zoo' untuk Soundtrack Film 'Zootopia 2', Simak Lirik Lengkapnya
Shakira kembali jadi Gazelle di Zootopia 2 dan rilis lagu 'Zoo' bersama Ed Sheeran dan Blake Slatkin. Film tayang 26 November 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Shakira Hadirkan Single 'Zoo' untuk Soundtrack Film 'Zootopia 2', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Guyonwaton Hadirkan Lagu 'Cidera Serius', Ketika Cinta Dibalas dengan Pengkhianatan
Lagu Cidera Serius menyoroti rasa sakit dan kekecewaan seseorang yang cintanya tak pernah dihargai meski telah diberikan dengan sepenuh hati.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Guyonwaton Hadirkan Lagu 'Cidera Serius', Ketika Cinta Dibalas dengan Pengkhianatan
Bagikan