Games

Penggemar 'The Last of Us' Kagum dengan Detail Karakter Joel di Serial HBO

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Rabu, 06 Oktober 2021
Penggemar 'The Last of Us' Kagum dengan Detail Karakter Joel di Serial HBO

The Last of Us diadaptasi oleh HBO sebagai film serial. (Foto: WallpaperBetter)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

GAME The Last of Us diadaptasi oleh HBO sebagai film serial. Penggemar game tersebut memuji HBO terkait detail yang coba dihadirkan dalam serialnya.

Setelah merilis preview pertama yang menampilkan karakter Joel dan Ellie di serial The Last of Us di HBO, penggemar memperhatikan setiap detail kecil yang tampak identik dengan gamenya.

Penggemar dapan melihat Joel (Pedro Pascal) dan Ellie (Bella Ramsey) yang memunggungi kamera dan melihat ke kejauhan. Di kejauhan tampak seperti pesawat jatuh, sesuatu yang sebenarnya tidak ada di game The Last of Us pertama.

Baca juga:

'The Last of Us' Diadaptasi Jadi Serial TV di HBO

Penggemar 'The Last of Us' Kagum dengan Akurasi Joel di Serial HBO
Penggemar The Last of Us menemukan detail HBO yang sangat mirip dengan gimnya. (Foto: MP1st)

Mengutip laman Game Radar, Hal yang lebih diperhatikan oleh para penggemar adalah detail dan kemiripan yang ditemukan pada ransel yang digendong oleh Joel. Seorang penggemar menemukan bahwa ransel Pascal memiliki selotip dan sobekan di tempat yang sama, persis seperti yang dimiliki Joel di dalam game.

Kemiripan dengan versi game tampaknya menjadi fokus utama serial The Last of Us. Pada berberapa foto terbaru dan produksinya, terlihat seolah-olah serialnya dirancang agar terlihat sangat mirip dengan game.

HBO membawa materi untuk sumber adaptasi ini dengan serius. Aktor Jeffrey Pierce yang akan memerankan karakter baru dalam serial, mengatakan bahwa skrip film serial itu telah ia baca. “Menakjubkan,” ungkapnya.

Baca juga:

The Last of Us 2 Dapatkan Mode High Frame Rate di PlayStation 5

Penggemar 'The Last of Us' Kagum dengan Akurasi Joel di Serial HBO
Naughty Dog ikut berkontribusi dalam pembuatan serial. (Foto: GamingBolt)

Diumumkan bahwa pencipta The Last of Us dan co-presiden Naughty Dog Neil Druckmann akan menjabat sebagai salah satu sutradara untuk film serial itu. Druckmann bersama pencipta serial Chernobyl dan Craig Mazin akan ikut berkontribusi sebagai penulis dan produser. Hal tersebut membuktikan serial ini kemungkinan berada di ‘tangan’ yang tepat.

Penggemar The Last of Us pasti semakin penasaran bagaimana cerita serial yang diadaptasi dari game ini. Belum diketahui pasti kapan film serial ini akan rilis, namun jika diperkirakan dari foto preview pertama menandakan bahwa mereka sudah memulai syuting. Kemungkinan serial ini akan rilis pada Juni 2022. (mic)

Baca juga:

'The Last of Us Part II' Dinobatkan sebagai Game of the Year 2020

#Game #Film Serial #HBO
Bagikan
Ditulis Oleh

Ananda Dimas Prasetya

nowhereman.. cause every second is a lesson for you to learn to be free.

Berita Terkait

Indonesia
Politikus DPR Dukung Pembatasan Usia Game Online, Platform Wajib Patuhi Regulasi Nasional
Selain pembatasan usia, menurut dia, harus ada juga kontrol orang tua (parental controls) yang mudah dipakai, termasuk pengaturan waktu bermain untuk pengguna di bawah umur.
Alwan Ridha Ramdani - 2 jam, 23 menit lalu
Politikus DPR Dukung Pembatasan Usia Game Online, Platform Wajib Patuhi Regulasi Nasional
Fun
Lagi-Lagi Ditunda, Grand Theft Auto 6 Baru bakal Rilis November 2026
Ini merupakan yang kedua kalinya.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
 Lagi-Lagi Ditunda, Grand Theft Auto 6 Baru bakal Rilis November 2026
ShowBiz
Serial 'The Last Samurai Standing' Siap Tayang 13 November 2025, Hidupkan Kembali Semangat Samurai Jepang
Netflix hadirkan 'Last Samurai Standing', kisah 292 samurai bertarung demi kehormatan di era Meiji. Dibintangi Junichi Okada dan disutradarai Michihito Fujii.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Serial 'The Last Samurai Standing' Siap Tayang 13 November 2025, Hidupkan Kembali Semangat Samurai Jepang
Fun
Honkai: Star Rail Versi 3.7 Hadir 5 November, Tutup Bab Amphoreus dan Perkenalkan Cyrene
Menghadirkan berbagai mode dan event menarik.
Dwi Astarini - Kamis, 30 Oktober 2025
Honkai: Star Rail Versi 3.7 Hadir 5 November, Tutup Bab Amphoreus dan Perkenalkan Cyrene
Fun
Kena Gelombang PHK Massal, Netflix Tutup Studio Gim Besar Keduanya
Boss Fight Entertainment dikenal lewat proyek Netflix Stories dan Squid Game: Unleashed, dua gim yang cukup populer di platform tersebut.
Dwi Astarini - Rabu, 29 Oktober 2025
Kena Gelombang PHK Massal, Netflix Tutup Studio Gim Besar Keduanya
ShowBiz
D.O. EXO Jadi Antagonis di Serial Baru Disney+ 'The Manipulated', Simak Sinopsis dan Daftar Pemeran Utamanya
The Manipulated menghadirkan cerita psikologis dan aksi intens, berfokus pada dinamika antara dua tokoh utama yang saling terikat oleh kebohongan dan dendam.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 28 Oktober 2025
D.O. EXO Jadi Antagonis di Serial Baru Disney+ 'The Manipulated', Simak Sinopsis dan Daftar Pemeran Utamanya
Fun
Antusiasme Tinggi Hari Kedua Gelaran ChuniMaiDori Festival di Carstensz Mall
Pada hari kedua ini, fokus acara beralih ke kompetisi gim MaiMai, yang terbagi menjadi empat kategori utama: Dawn, Rise, Climax, dan Finale.
Dwi Astarini - Minggu, 26 Oktober 2025
Antusiasme Tinggi Hari Kedua Gelaran ChuniMaiDori Festival di Carstensz Mall
Fun
Seru Banget nih, CPCM Rayakan Ulang Tahun Kedua dengan Chunimaidori Festival
Bagi para penggemar gim arcade, terutama MaiMai dan Chunithm, festival ini bagaikan pesta besar yang sudah lama dinantikan.
Dwi Astarini - Sabtu, 25 Oktober 2025
Seru Banget nih, CPCM Rayakan Ulang Tahun Kedua dengan Chunimaidori Festival
Fun
Bakal Seru Banget nih, Zenless Zone Zero Versi 2.3 akan Hadir 15 Oktober Bawa Cerita Horor Penuh Teka-Teki
Lucia, Yidhari, dan Komano Manato akan bergabung dalam pertempuran sebagai Agen baru, ditemani berbagai gameplay baru, outfit keren untuk Vivian dan Manato, serta konten event-event menarik lainnya.
Dwi Astarini - Selasa, 14 Oktober 2025
Bakal Seru Banget nih, Zenless Zone Zero Versi 2.3 akan Hadir 15 Oktober Bawa Cerita Horor Penuh Teka-Teki
Lifestyle
Sistem Pendingin di Red Magic 11 Pro: Cara Kerja dan Keunggulan
Seri 11 Pro diperkirakan mampu menjalankan game berat
Angga Yudha Pratama - Selasa, 14 Oktober 2025
Sistem Pendingin di Red Magic 11 Pro: Cara Kerja dan Keunggulan
Bagikan