Wisata Indonesia

Pangandaran Punya Gunung Bukan Hanya Pantai

P Suryo RP Suryo R - Jumat, 30 Oktober 2020
Pangandaran Punya Gunung Bukan Hanya Pantai

Kawasan pegunungan di Pangandaran yang berpotensi menjadi destinasi wisata alam. (Foto: Humas Pemprov Jabar)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SELAMA ini orang membayangkan bila mendengar kata Pangandaran selalu teringat pantai. Padahal Kabupaten Pangandaran di wilayah selatan Jawa Barat (Jabar) memiliki potensi wisata pegunungan, demikian jelas Wakil Gubernur (Wagub) Jabar Uu Ruzhanul Ulum.

Seperti salah satunya yang ada di Desa Bojongkondang, Kecamatan Langkaplancar. Di kawasan perbukitan ini dekat dengan Gunung Singkup, gunung yang juga menyimpan sejarah tentang tokoh Islam setempat yaitu Kiai Abdul Hamid.

Baca Juga:

Menikmati Wisata Alam Soul-Calming nan Sejuk di Situ Gunung Sukabumi

pangandaran
Pangandaran sudah berbenah mendandani wilayahnya untuk menarik wisatawan. (Foto: Humas Pemprov Jabar)

"Untuk diketahui, wilayah Pangandaran tidak hanya wisata bahari, pesisir, tapi juga jabali (pegunungan) pun punya potensi," kata Kang Uu saat meninjau langsung kawasan hutan di Desa Bojongkondang, Kecamatan Langkaplancar, Kabupaten Pangandaran, Kamis (29/10/20).

Dari atas bukit itu wisatawan dapat melihat panorama deretan gunung dan pepohonan hijau yang rimbun dengan kenikmatan udara yang sejuk. Kang Uu yakin jika potensi wisata gunung di Pangandaran akan dinikmati para wisatawan.

Rencananya Desa Bojongkondang akan dikembangkan menjadi salah satu desa wisata di Jabar. Namun Kang Uu juga menegaskan bahwa fungsi konservasi atau ekologi harus diperhatikan, terutama di kawasan hutan.

Selain itu, fungsi ekonomi juga harus didorong melalui kolaborasi pengelolaan kawasan yang bekerja sama dengan masyarakat. Sehingga nantinya dapat memberikan multiplier effect bagi kelestarian kawasan sekaligus peningkatan ekonomi masyarakat setempat.

"Daerah ini disebut pengembangan wisata konservasi juga hutan produksi. Meski begitu tetap ada titik-titik hutan lindungnya," kata Kang Uu.

Melalui Desa Wisata, Kang Uu berharap ekonomi masyarakat akan berkembang, sehingga mengurangi ketimpangan ekonom. "Orang datang banyak, wisatawan melimpah, belanja, masyarakat bisa meningkatkan ekonominya," ujarnya.

Baca Juga:

Punya Suara ‘Misterius’, Simak Fakta-Fakta Tentang Gunung Prau

pangandaran
Selain pantai, Pangandaran memiliki pegunungan yang berhawa sejuk. (Foto: Humas Pemprov Jabar)

Pada kesempatan itu Kang Uu berdiskusi dengan tokoh masyarakat, pegiat lingkungan, kepala desa, hingga tokoh masyarakat, guna menyerap aspirasi terkait pengembangan Langkaplancar sebagai kawasan desa wisata.

"Mereka meminta tetap pelihara hutan, pohon besar agar jangan ditebang. Mereka mendukung Desa Wisata, asalkan kelestarian alam tetap harus dijaga," jelas Kang Uu.

Sementara itu, Pjs. Bupati Pangandaran Dani Ramdan mengatakan, Pemerintah Daerah Kabupaten Pangandaran memiliki cita-cita untuk menjadikan wilayahnya sebagai destinasi wisata kelas dunia.

"Saat ini mayoritas wisatawan masih fokus di wisata pesisir, sekarang sudah mulai merambah sungai dan gua, gunung mulai kita gali potensinya," kata Dani.

Harapannya, dengan semakin banyak destinasi wisata, wisatawan akan memiliki banyak pilihan lokasi wisata sehingga bisa memperpanjang durasi berlibur di Kabupaten Pangandaran. (Mauritz/Jawa Barat)

#Breaking #Travel #Traveling #Wisata #Wisata Indonesia
Bagikan

Berita Terkait

Lifestyle
10 Rekomendasi Tempat Wisata Purwokerto Terbaik 2025, Harga Terjangkau!
Temukan 10 tempat wisata terbaik di Purwokerto 2025 dengan detail lengkap, alamat, harga tiket, dan keunggulannya. Liburan seru dan hemat di Purwokerto!
ImanK - 33 menit lalu
10 Rekomendasi Tempat Wisata Purwokerto Terbaik 2025, Harga Terjangkau!
Indonesia
KPK Tangkap Bupati Ponorogo
Salah satu pihak yang ditangkap dalam operasi senyap itu ialah Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
KPK Tangkap Bupati Ponorogo
Indonesia
Ledakan Misterius Terjadi di SMAN 72 Kelapa Gading, 2 Orang Luka-luka
Ledakan misterius terjadi di SMAN 72 Kelapa Gading, Jakarta Utara. Dua orang terluka akibat kejadian ini.
Soffi Amira - Jumat, 07 November 2025
Ledakan Misterius Terjadi di SMAN 72 Kelapa Gading, 2 Orang Luka-luka
Indonesia
Ledakan Guncang Masjid SMA 72 Kelapa Gading, 8 Korban Dilarikan ke Rumah Sakit
Ledakan terjadi di Masjid SMA Negeri 72 Kodamar, Jakarta Utara. Delapan orang terluka, dua di antaranya serius. Polisi dan Jihandak selidiki penyebab ledakan.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 07 November 2025
Ledakan Guncang Masjid SMA 72 Kelapa Gading, 8 Korban Dilarikan ke Rumah Sakit
Indonesia
Polisi Tetapkan 8 Tersangka Kasus Ijazah Palsu Jokowi, Salah Satunya Berinisial RS
Polda Metro Jaya telah menetapkan delapan tersangka dalam kasus ijazah palsu Jokowi.
Soffi Amira - Jumat, 07 November 2025
Polisi Tetapkan 8 Tersangka Kasus Ijazah Palsu Jokowi, Salah Satunya Berinisial RS
Indonesia
Staf Ahli Gubernur Riau Dani M. Nursalam Serahkan Diri ke KPK Usai OTT
Staf Ahli Gubernur Riau Dani M. Nursalam menyerahkan diri ke KPK setelah operasi tangkap tangan terhadap Gubernur Abdul Wahid dan sembilan orang lainnya di Riau.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Staf Ahli Gubernur Riau Dani M. Nursalam Serahkan Diri ke KPK Usai OTT
Indonesia
OTT KPK, Gubernur Riau Abdul Wahid Turut Terjaring
Salah satu yang dicolok tim penindakan KPK ialah pejabat di Dinas PUPR Riau.
Dwi Astarini - Senin, 03 November 2025
OTT KPK, Gubernur Riau Abdul Wahid Turut Terjaring
Indonesia
Gelar OTT, KPK Cokok Pejabat PUPR Riau
Ditangkap atas dugaan terlibat transaksi suap.
Dwi Astarini - Senin, 03 November 2025
Gelar OTT, KPK Cokok Pejabat PUPR Riau
Indonesia
Raja Keraton Surakarta Pakubuwono XIII Wafat di Usia 77 Tahun
Kabar duka datang dari Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat. Pakubuwono XIII wafat pada usia 77 tahun di RS Indriati Solo Baru, Minggu (2/11) pagi.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
Raja Keraton Surakarta Pakubuwono XIII Wafat di Usia 77 Tahun
Indonesia
Artis Onadio Leonardo Ditangkap Polda Metro Jaya Terkait Dugaan Penyalahgunaan Narkoba
Artis dan musisi Onadio Leonardo alias Onad ditangkap Satresnarkoba Polres Metro Jakarta Barat atas dugaan penyalahgunaan narkoba. Polisi masih melakukan pemeriksaan intensif.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 31 Oktober 2025
Artis Onadio Leonardo Ditangkap Polda Metro Jaya Terkait Dugaan Penyalahgunaan Narkoba
Bagikan