NasDem Deklarasi Capres 2024 Hari Ini
Ketua Badan Pemenangan Pemilu DPP NasDem Effendy Choirie. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf
MerahPutih.com - Partai NasDem bakal mendeklarasikan sosok calon presiden (capres) yang akan diusung pada Pilpres 2024, Senin (3/10) hari ini. Deklarasi rencananya akan dilakukan di NasDem Tower, Jakarta Pusat.
"Besok (hari ini) khusus deklarasi Capres NasDem," kata Ketua Badan Pemenangan Pemilu DPP NasDem Effendy Choirie saat dikonfirmasi, Minggu (2/10) malam.
Baca Juga
Deklarasi tersebut, kata pria yang karib disapa Gus Choi ini, rencananya akan langsung disampaikan oleh Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh.
Menurutnya, capres yang akan diusung Partai NasDem tidak keluar dari tiga nama hasil Rakernas NasDem yakni, Anies Baswedan, Ganjar Pranowo dan Andika Perkasa.
"Pokoknya memilih salah satu dari tiga nama yang diajukan dalam Rakernas. Tidak ada di luar nama itu," ujarnya.
Baca Juga
Meski demikian, Gus Choi masih enggan membeberkan siapa sosok yang akan dideklarasikan oleh Partai NasDem.
"Tunggu besok (hari ini) ya," kata Gus Choi. (Pon)
Baca Juga
Bagikan
Ponco Sulaksono
Berita Terkait
KPK Tangkap Bupati Ponorogo
[HOAKS atau FAKTA]: Puan Maharani Gandeng Anies Baswedan di Pilpres 2029, Pede Bisa Raih 68 Persen Suara
Ledakan Misterius Terjadi di SMAN 72 Kelapa Gading, 2 Orang Luka-luka
Ledakan Guncang Masjid SMA 72 Kelapa Gading, 8 Korban Dilarikan ke Rumah Sakit
Polisi Tetapkan 8 Tersangka Kasus Ijazah Palsu Jokowi, Salah Satunya Berinisial RS
Staf Ahli Gubernur Riau Dani M. Nursalam Serahkan Diri ke KPK Usai OTT
OTT KPK, Gubernur Riau Abdul Wahid Turut Terjaring
Gelar OTT, KPK Cokok Pejabat PUPR Riau
Raja Keraton Surakarta Pakubuwono XIII Wafat di Usia 77 Tahun
Artis Onadio Leonardo Ditangkap Polda Metro Jaya Terkait Dugaan Penyalahgunaan Narkoba