Lewat ‘The Intro(vert)’, Teza Sumendra Ceritakan Dunia di Mata Introvert
Single baru Teza Sumendra terasa dekat dengan banyak orang. (Foto: Siaran Pers Teza Sumendra)
MUSISI Teza Sumendra telah merilis sebuah single bertajuk The Intro(vert). Single ini akan menjadi lagu pertama dari EP Teza yang akan datang bertajuk Midnight Notion. The Intro(vert) menceritakan pengalaman Teza menghindari rutinitas hidup yang datang berulang kali, layaknya orang-orang melihat seorang introvert.
Dari keterangan yang diterima MerahPutih, Kamis (4/8), The Intro(vert) juga hadir dengan video musik yang disutradarai oleh Alain Goenawan, dibintangi oleh penari interpretatif asal Bandung Ixfanh dan beberapa teman baik Teza sebagai kameo.
Perjalanan single ini dimulai ketika Randy MP, seorang produser yang dikenal sebagai kolaborator lama Teza, datang memperdengarkan beat bergaya lazy sunday sewaktu mereka berlibur.
Teza seketika merasa terhubung dengan kebosanannya dalam kehidupan sehari-hari, bagaimana dia melakukan rutinitas yang sama secara berulang setiap hari, menghindari keramaian, mengabaikan panggilan telepon, tapi justru dia merasa jauh lebih superior saat dia sendirian.
Baca juga:
View this post on Instagram
Hal yang Teza rasakan itu tertulis secara harfiah di seluruh bagian lagu. The Intro(vert) terdiri dari dua bagian, pertama di saat Teza menjelaskan betapa membosankannya hidup bagi seseorang yang berusaha keras untuk menghindari semua interaksi kehidupan sehari-hari yang menghabiskan energi. Seperti mengabaikan chat, menghindari media sosial, dan membuat alasan kepada teman yang mengajak berkumpul.
Kemudian di bagian kedua, Teza menyelesaikan lagunya dengan adanya perasaan bahwa setelah semua yang kita lalui, baiknya jalani saja hidup kita sampai akhir, karena ia percaya bahwa semuanya akan baik-baik saja pada akhirnya.
Teza mencoba menangkap semua detail dan situasi dalam kata-kata yang menyenangkan dan berharap orang akan terhubung dengan lagu ini. Orang-orang bosan, lelah, cemas, begitu juga Teza dan itulah yang dia coba ungkapkan.
Baca juga:
Secara keseluruhan lagu ini menggunakan bahasa Indonesia yang sederhana namun mengena dan sedikit menyindir, ditambah dengan beat R&B kontemporer khas Randy MP yang akan membuat pendengarnya seolah tenggelam dan siap untuk melepas lelah.
Pesan Teza dalam lagu ini adalah, bagaimanapun hidup tidak mudah dan begitulah adanya. Kita memiliki fase, langkah, dan solusi tersendiri untuk bertahan serta mewujudkan segala sesuatu seperti yang kita inginkan.
Sehingga, wajar untuk mengatakan bahwa kita harus menjalani hidup sampai akhir dan percaya bahwa semuanya akan hadir tertata rapi pada waktunya. (kna)
Baca juga:
Berkolaborasi dengan Natasha Udu, Rahara Hadirkan Single 'I Love Us'
Bagikan
Ananda Dimas Prasetya
Berita Terkait
EJAE Kehabisan Kata-Kata, Dapat Nominasi Grammy Awards untuk lagu 'GOLDEN'
Olivia Dean Ceritakan Momen Ketika Cinta Hadir Secara Alami di Lagu So Easy (To Fall In Love), Simak Lirik Lengkapnya
Lagu 'Ngga Dulu' Akbar Chalay Featuring Ciloqcliq dan Zynakal Viral di TikTok, Simak Lirik Uniknya
Danilla Selami Renungan Filosofis Cinta di Lagu 'Konyol', Simak Lirik Lengkapnya
Konser ‘Twilite Chorus 30th Anniversary’ Berlangsung Megah dan Emosional, Perayaaan Tiga Dekade Paduan Suara Legendaris Pimpinan Addie MS
'Bertemu 5000 Detik' Kolaborasi Hangat Titi DJ dan Thomas Djorghi Penuh Warna dan Tawa
Dari Cinta hingga Kehidupan Sehari-hari, Manjakani Tampilkan Album Self Titled nan Bermakna
Gandeng Nosstress, Mahalini Hadirkan Warna Musik Berbeda di Lagu 'Rindu Ku Rindu'
Daftar Nominasi Grammy Awards 2026 Resmi Diumumkan, Hadirkan 95 Kategori dari Beragam Genre
Ninety Horsepower Rilis Single “Gusar”, Memaknai Takdir Nggak Akan Tertukar