Musik

Berkolaborasi dengan Natasha Udu, Rahara Hadirkan Single 'I Love Us'

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Kamis, 28 Juli 2022
Berkolaborasi dengan Natasha Udu, Rahara Hadirkan Single 'I Love Us'

Bersama Natasha Udu, Rahara hadirkan single ketiganya. (Foto: Instagram/raharabersua)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

GRUP kuartet asal Jakarta Rahara menggandeng Natasha Udu untuk berkolaborasi membawakan single ketiga mereka berjudul I Love Us. Lagu ini dikemas dengan nada yang sangat riang dan memberikan semangat bagi pendengarnya dengan lirik berbahasa Inggris.

“Salah satu alasan utama kenapa kami mencoba pakai lirik bahasa Inggris di lagu ini adalah karena menurut kami agak lumayan banyak ekspresi rasa cinta yang bisa diterjemahkan lebih sesuai saat memakai bahasa lain selain bahasa Indonesia,” kata Rahara menggambarkan I Love Us pada siaran persnya, Rabu (27/7).

Baca juga:

Rahara Ajak Pendengar Kembali ke Era 90an Lewat Lagu 'Bilamana'

View this post on Instagram

A post shared by RAHARA (@raharabersua)

I Love Us merupakan hasil eksplorasi ciamik Rahara, setelah sempat mengeluarkan dua single selama semester pertama 2022 yaitu Lengkara dan Bilamana.

Natasha Udu dikenal sebagai musisi yang kerap berkolaborasi dengan musisi ternama di Indonesia seperti Hindia, Mantra Vutura, hingga band Lomba Sihir.

Masih mempunyai nadi yang sama dengan karya sebelumnya yaitu musik pop, Rahara menghadirkan musik yang upbeat dan terdengar menyenangkan untuk single ini.

Selain mereka dan Natasha Udu yang terlibat secara langsung dalam pembuatannya, ada juga beberapa pihak yang turut membantu, diantaranya seperti Wisnu Ikhsantama untuk proses mastering dan Rio Alief yang mengisi bagian drum di lagu ini.

Natasha Udu sendiri mengaku sangat menikmati proses kolaborasi yang sekaligus menjadi kali pertamanya juga untuk berkolaborasi dengan Rahara.

“Menyenangkan banget! Karena yang membuat fresh adalah aku belum pernah ada kolaborasi dengan mereka sebelumnya, jadi prosesnya benar-benar baru dan segar dari berkenalan dengan tiap member sampai akhirnya terlahir lagu ini,” terang Natasha Udu.

Baca juga:

Penuh Haru, Yura Yunita Rilis Video Musik 'Dunia Tipu-Tipu'

Ungkapan rasa cinta kepada kebahagiaan sederhana yang menjadi basis dari lagu ini sangat tercermin baik dalam lagu dan video musik yang telah mereka siapkan. Dengan konsep yang menyenangkan dan banyak warna, video musik dari I Love Us dikemas untuk menjadi penyempurna lagu kolaborasi ini.

“Kami sudah lama ingin mengajak Udu untuk bekerjasama dalam sebuah project, karena kami rasa Udu punya karakter serta energi yang cocok untuk lagu ini. Kami sangat senang sekali bisa tercapai untuk bekerjasama dengan Udu akhirnya,” kata Rahara.

Rahara berharap dengan adanya I Love Us yang membawa energi pop-upbeat menyenangkan, baik secara lagu dan video, dapat menjadi lagu yang seru untuk didengarkan bersama orang-orang kecintaan para penikmat musik Indonesia.

“Karena lagu ini sangat ringan, aku berharap lagu ini bisa didengarkan sehari-hari dan jadi bisa menemani kalian dimanapun dan kapanpun,” tambah Natasha Udu.

Lagu I Love Us kini sudah dapat didengarkan di seluruh platform streaming musik di Tanah Air dan video musiknya juga telah tersedia di akun Youtube resmi Rahara. (*)

Baca juga:

Flavs Festival 2022 Hadirkan 'What the F.L.A.V.S' di 5 Tempat Berbeda

#Musik #Musik Indonesia #Musisi Indonesia
Bagikan
Ditulis Oleh

Ananda Dimas Prasetya

nowhereman.. cause every second is a lesson for you to learn to be free.

Berita Terkait

ShowBiz
Olivia Dean Ceritakan Momen Ketika Cinta Hadir Secara Alami di Lagu So Easy (To Fall In Love), Simak Lirik Lengkapnya
Olivia menghadirkan pesan bahwa ketika dua hati sama-sama terbuka, jatuh cinta bisa terasa begitu mudah, layaknya bernapas.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 10 November 2025
Olivia Dean Ceritakan Momen Ketika Cinta Hadir Secara Alami di Lagu So Easy (To Fall In Love), Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Lagu 'Ngga Dulu' Akbar Chalay Featuring Ciloqcliq dan Zynakal Viral di TikTok, Simak Lirik Uniknya
Popularitas lagu Ngga Dulu melonjak pesat di media sosial berkat potongan liriknya yang catchy.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 10 November 2025
Lagu 'Ngga Dulu' Akbar Chalay Featuring Ciloqcliq dan Zynakal Viral di TikTok, Simak Lirik Uniknya
ShowBiz
Danilla Selami Renungan Filosofis Cinta di Lagu 'Konyol', Simak Lirik Lengkapnya
Lagu Konyol hadir sebagai semacam surat cinta Danilla terhadap absurditas dan keanehan cinta.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 10 November 2025
Danilla Selami Renungan Filosofis Cinta di Lagu 'Konyol', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Konser ‘Twilite Chorus 30th Anniversary’ Berlangsung Megah dan Emosional, Perayaaan Tiga Dekade Paduan Suara Legendaris Pimpinan Addie MS
Twilite Chorus 30th Anniversary Concert pada Sabtu malam itu merupakan kali pertama menempatkan paduan suara pimpinan Addie MS itu dalam sorotan utama.
Dwi Astarini - Senin, 10 November 2025
Konser ‘Twilite Chorus 30th Anniversary’ Berlangsung Megah dan Emosional, Perayaaan Tiga Dekade Paduan Suara Legendaris Pimpinan Addie MS
ShowBiz
'Bertemu 5000 Detik' Kolaborasi Hangat Titi DJ dan Thomas Djorghi Penuh Warna dan Tawa
Menggambarkan kisah persahabatan yang tulus, sederhana, dan sarat makna.
Dwi Astarini - Senin, 10 November 2025
'Bertemu 5000 Detik' Kolaborasi Hangat Titi DJ dan Thomas Djorghi Penuh Warna dan Tawa
ShowBiz
Dari Cinta hingga Kehidupan Sehari-hari, Manjakani Tampilkan Album Self Titled nan Bermakna
Album self-titled ini merekam dengan jujur dan hangat dinamika rumah tangga mereka.
Dwi Astarini - Senin, 10 November 2025
Dari Cinta hingga Kehidupan Sehari-hari, Manjakani Tampilkan Album Self Titled nan Bermakna
ShowBiz
Gandeng Nosstress, Mahalini Hadirkan Warna Musik Berbeda di Lagu 'Rindu Ku Rindu'
Lagu Rindu Ku Rindu menggabungkan karakter vokal Mahalini yang lembut dengan sentuhan akustik khas Nosstress.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 10 November 2025
Gandeng Nosstress, Mahalini Hadirkan Warna Musik Berbeda di Lagu 'Rindu Ku Rindu'
ShowBiz
Daftar Nominasi Grammy Awards 2026 Resmi Diumumkan, Hadirkan 95 Kategori dari Beragam Genre
Grammy Awards 2026 resmi mengumumkan daftar lengkap 95 kategori nominasi dari berbagai genre musik. Malam puncak akan digelar pada 1 Februari 2026 di Crypto.com Arena, Los Angeles.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 10 November 2025
Daftar Nominasi Grammy Awards 2026 Resmi Diumumkan, Hadirkan 95 Kategori dari Beragam Genre
ShowBiz
Ninety Horsepower Rilis Single “Gusar”, Memaknai Takdir Nggak Akan Tertukar
Ninety Horsepower, melalui lagu ini ingin menyampaikan berhenti bukan selalu berarti gagal, melainkan langkah dewasa untuk berdamai dengan kenyataan.
Wisnu Cipto - Senin, 10 November 2025
Ninety Horsepower Rilis Single “Gusar”, Memaknai Takdir Nggak Akan Tertukar
Fun
Lagu 'Apa Salahnya' dari Rara Sudirman, Liriknya Ceritakan Kisah Rambut Keriting di Masa Kecil
Lagu “Apa Salahnya” dari Rara Sudirman menyuarakan pesan penerimaan diri, terinspirasi dari pengalaman masa kecilnya dengan rambut keriting.
Wisnu Cipto - Minggu, 09 November 2025
Lagu 'Apa Salahnya' dari Rara Sudirman, Liriknya Ceritakan Kisah Rambut Keriting di Masa Kecil
Bagikan