Korea Utara Hukum Mati Warga yang Gemar Drakor

Muchammad YaniMuchammad Yani - Senin, 27 Juli 2020
Korea Utara Hukum Mati Warga yang Gemar Drakor

Korea Utara beri hukuman mati ke warga yang suka Drama Korea Selatan (Foto: Ist)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

ARUS Hallyu memang tak terkontrol lagi. Mulai dari K-Pop hingga K-Drama menguasai dunia. Semakin banyak negara yang mendapat pengaruh budaya pop negeri ginseng. Tak terkecuali Korea Utara. Negara saudara tetapi berbeda ideologi, Korea Utara juga turut merasakan demam Korea.

Rupanya kehadiran drama Korea Selatan di negara komunis tersebut mempengaruhi gaya hidup masyarakat setempat. Kecenderungan gaya bicara khas Korea Selatan menyebar ke seluruh Korea Utara. Sontak hal tersebut menjadi keprihatinan utama pemerintah Korea Utara yang harus hidup dalam bayang-bayang Selatan yang lebih makmur dan demokratis.

Baca juga:

Drama 'Crash Landing on You' Pengaruhi Pemerintahan Korea Utara

Tak hanya itu, dialog yang kerap muncul di drama Korea dijadikan sarana warga untuk mengkritik pemerintahan Kim Jong-un. Misalnya saja dialog dalam drama Crash Landing on You. Kalimat 'Kamu pikir kamu jenderal' merupakan frasa Crash Landing on You yang begitu populer dan kerap muncul dalam percakapan warga Korea Utara. Dialog tersebut kerap digunakan ketika ingin mengejek seseorang yang bersikap sombong atau mereka yang bertindak seenaknya.

Drama It's Okay Not to Be Okay (Foto: tvN)
Drama It's Okay Not to Be Okay (Foto: tvN)

Pemerintah setempat menilai ungkapan tersebut merendahkan otoritas absolut pemimpin tertinggi, Kim Jong-un. Kalimat tersebut juga dianggap menghina sang pemimpin mengingat 'Jenderal' adalah panggilan yang disematkan untuknya.

Pihak berwenang pun berupaya untuk menghilangkan pengaruh budaya Korea Selatan di negara yang tertutup itu. "Petugas pengadilan menggunakan kemampuan penumpasan mereka untuk menyelidiki bagaimana media Korea Selatan memasuki negara itu," kata sumber yang meminta anonimitas.

Baca juga:

Lisa BLACKPINK Terpilih Sebagai Brand Ambasador BVLGARI

Radio Free Asia melaporkan beberapa waktu lalu seorang pemuda Korea Utara menjadi sasaran tindakan keras oleh pemerintah setempat karena berbagi konten ilegal di ponsel cerdasnya. Dalam laporan itu, seorang sumber mengatakan bahwa pemuda itu tidak hanya akan dihukum karena berbagi film Korea Selatan atau musik tetapi juga karena saling mengirim pesan menggunakan ejaan atau slang Korea Selatan.

Kim Jong-un minta pemerintah pantau warganya yang menyaksikan drama Korea (Foto: Reuters)
Kim Jong-un minta pemerintah pantau warganya yang menyaksikan drama Korea (Foto: Reuters)

Sekarang menjadi tren bagi orang-orang di utara untuk bercakap-cakap ala masyarakat kelas atas Seoul. "Banyak yang tertarik untuk berbicara dengan aksen Korea Selatan sehingga mereka menonton drama Korea Selatan dan menjadi semakin kecanduan," kata sumber itu. Hukuman mati pun menjadi salah satu sangsi terberat yang membayangi warga Korea Utara.

Praktik hukuman mati jika menyaksikan drama Korea pun telah berlangsung selama tujuh tahun. Awal Juli 2020, sebanyak 80 orang ditembak mati karena menyaksikan drama asal Korea Selatan.

“Aparat penegak hukum juga berusaha menemukan saluran distribusi CD video dan kartu SD yang berisi Korea Selatan," tukas salah satu sumber. (Avia)

Baca juga:

Jadi Idola Terkenal, Kyuhyun Super Junior Malah Tetap Tinggal di Asrama

#Drama Korea
Bagikan
Ditulis Oleh

Muchammad Yani

Lebih baik keliling Indonesia daripada keliling hati kamu

Berita Terkait

ShowBiz
Siap Bikin Ngakak Sekaligus Baper, Ini 3 Rekomendasi K-Drama Rom-Com di November 2025
November 2025 bakal dipenuhi deretan series Korea bertema romansa santai dan picisan yang siap membuat penonton tertawa geli sekaligus baper.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 24 Oktober 2025
Siap Bikin Ngakak Sekaligus Baper, Ini 3 Rekomendasi K-Drama Rom-Com di November 2025
ShowBiz
K-Drama 'Dear X' Siap Tayang November 2025, Soroti Persaingan Sengit Aktris Demi Popularitas dan Cinta
Diadaptasi dari webtoon populer, Dear X mengangkat kisah kelam dan ambisius dunia hiburan Korea.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 22 Oktober 2025
K-Drama 'Dear X' Siap Tayang November 2025, Soroti Persaingan Sengit Aktris Demi Popularitas dan Cinta
ShowBiz
Intip Para Pemeran 'Nice To Not Meet You' yang Bakal Tayang Perdana Bulan Depan, Nomor 4 Paling Bikin Penasaran
Disutradarai oleh Kim Ga-ram, serial ini menjanjikan kisah yang realistis tentang romansa kehidupan orang dewasa
Angga Yudha Pratama - Selasa, 21 Oktober 2025
Intip Para Pemeran 'Nice To Not Meet You' yang Bakal Tayang Perdana Bulan Depan, Nomor 4 Paling Bikin Penasaran
Lifestyle
Waduh! Kim Yoo Jung Mainnya Kejam Banget di 'Dear X', Naiknya Sambil Injak Kepala Orang
Setelah berjuang melalui masa muda yang penuh kesulitan seorang diri, Baek Ah Jin berhasil mengatasi berbagai kemalangan dan rasa sakit
Angga Yudha Pratama - Minggu, 12 Oktober 2025
Waduh! Kim Yoo Jung Mainnya Kejam Banget di 'Dear X', Naiknya Sambil Injak Kepala Orang
Lifestyle
Jang Ki Yong Rela Jadi Bucin 'Mama Palsu' Ahn Eun Jin di Dynamite Kiss, Bikin Jomblo Iri
Momen kebersamaan mereka memancarkan aura cinta dan kepedulian yang mendalam
Angga Yudha Pratama - Minggu, 12 Oktober 2025
Jang Ki Yong Rela Jadi Bucin 'Mama Palsu' Ahn Eun Jin di Dynamite Kiss, Bikin Jomblo Iri
ShowBiz
Lirik Lagu 'Stay With Me' Huh Gak, OST K-Drama Populer 'Bon Appétit, Your Majesty'
Lagu Stay With Me langsung mencuri perhatian publik berkat vokal emosional khas Huh Gak di K-Drama Bon Appetit, Your Majesty.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 07 Oktober 2025
Lirik Lagu 'Stay With Me' Huh Gak, OST K-Drama Populer 'Bon Appétit, Your Majesty'
ShowBiz
K-Drama Baru 'Ms. Incognito' Sajikan Roman Kriminal Penuh Intrik, Simak Sinopsis hingga Pemainnya
Ms. Incognito menjanjikan cerita penuh intrik perebutan warisan, konflik keluarga, serta plot twist yang mengejutkan hingga akhir.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 30 September 2025
K-Drama Baru 'Ms. Incognito' Sajikan Roman Kriminal Penuh Intrik, Simak Sinopsis hingga Pemainnya
ShowBiz
Park Ji Hyun Dipastikan Tampil Spesial di K-Drama 'Our Universe', Simak Sinopsis hingga Daftar Pemainnya
Park Ji Hyun akan muncul sebagai pemeran spesial atau kameo di K-Drama terbaru Our Universe.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 23 September 2025
Park Ji Hyun Dipastikan Tampil Spesial di K-Drama 'Our Universe', Simak Sinopsis hingga Daftar Pemainnya
ShowBiz
Cha Tae Hyun hingga Mimi OH MY GIRL Dipertemukan dalam K-Drama Emosional 'Private Taxi'
Aktor dan aktris top bergabung dalam Private Taxi, adaptasi webtoon populer.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 18 September 2025
Cha Tae Hyun hingga Mimi OH MY GIRL Dipertemukan dalam K-Drama Emosional 'Private Taxi'
ShowBiz
eon Yeo Been Jadi Bodyguard yang Terjebak Konspirasi di Ms. Incognito
Drama misteri dan romansa, Ms. Incognito siap membius penonton.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 17 September 2025
eon Yeo Been Jadi Bodyguard yang Terjebak Konspirasi di Ms. Incognito
Bagikan