Film

Gara-Gara Peta, Film ‘Barbie’ Ditolak di Vietnam

Dwi AstariniDwi Astarini - Selasa, 04 Juli 2023
Gara-Gara Peta, Film ‘Barbie’ Ditolak di Vietnam

Film 'Barbie' tak diizinkan tayang di Vietnam. (Foto: Warner Bros.)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

FILM live-action Barbie bisa saja jadi yang dinantikan di banyak negara. Namun, tidak demikian di Vietnam. Negara di Asia Tenggara itu resmi melarang film besutan Greta Gerwig itu tayang di negara mereka. Pangkal penolakan itu ialah satu adegan yang menampilkan peta dengan gambar wilayah nan diklaim Tiongkok di Laut China Selatan.

Seperti dilansir BBC, Vietnam merupakan satu dari beberapa negara yang berkonflik di Laut China Selatan. Konflik itu melibatkan Tiongkok, Vietnam, Filipina, Taiwan, Malaysia, dan Brunei. Jadi ketika ada sebuah adegan yang menampilkan wilayah ‘sembilan garis hubung’ yang diklaim Tiongkok di Laut China Selatan, pemerintah Vietnam berang. Tak jelas adegan mana yang mereka sebut menampilkan ‘gambar yang menyinggung’.

BACA JUGA:

Film Barbie Rilis Trailer Terbaru

Wilayah ‘sembilan garis hubung’ merupakan penanda yang digunakan dalam peta Tiongkok untuk sebuah area tapal kuda nan mereka klaim di Laut China Selatan. Beijing diketahui telah membangun pangkalan militer di sebuah pulau buatan di area tersebut selama bertahun-tahun. Mereka bahkan rutin mengadakan patroli kelautan sebagai bukti klaim teritorial mereka.

Pada 2016, pengadilan internasional di Den Haag telah menganulir klaim Tiongkok atas wilayah di Laut China Selatan. Namun, Tiongkok tak mengakui putusan itu.

Film Barbie yang tengah heboh di media sosial mendekati jadwal tayang pada 21 Juli nanti ternyata bukan satu-satunya film yang dilarang di Vietnam. Sebelumnya, pada 2019, film DreamWorks, Abominable, juga ditarik dari pasaran Vietnam atas alasan serupa.

Tiga tahun kemudian, pada 2022, film petualangan Uncharted bikinan Sony juga tak lulus penilaian badan sensor Vietnam.

BACA JUGA:

Mobil Barbie Bisa Diunduh di Forza Horizon 5

Film Barbie mengisahkan petualangan Barbie setelah ia keluar dari Barbieland karena ketidaksempurnaannya. Bersama Ken, ia melakukan petualangan epik ke dunia manusia untuk mencari kebahagiaan sejati dan arti sesungguhnya dari kehidupan yang nyata.

Barbie merupakan proyek penyutradaraan terbaru Gerwig. Ia menulis film ini bersama pasangannya, Noah Baumbach. Margot Robbie berperan sebagai Barbie, atau mungkin Barbie utama, karena seluruh perempuan yang ada di dalam film itu dipanggil Barbie. Ryan Gosling yang berambut pirang di film memerankan Ken.

ryan gasling
Ryan Gosling akan perankan karakter Ken dalam film Barbie. (Foto: EW)

Robbie mengatakan kepada The Hollywood Reporter bahwa apa yang mereka kerjakan dalam film terbaru Barbie ini sama sekali berbeda dengan apa yang ada di kepala orang-orang. Justru, mereka memang ingin menghadirkan sesuatu yang tidak sesuai ekspektasi banyak orang dalam niat baik.(dwi)

BACA JUGA:

Simu Liu Ungkap Hal Tersulit dalam Memerankan Ken di Film 'Barbie'

#Film
Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.

Berita Terkait

ShowBiz
Film Box Office 'A Minecraft Movie' Dapat Sekuel, Siap Guncang Bioskop 2027
Warner Bros resmi menggarap sekuel 'A Minecraft Movie 2' yang akan tayang 23 Juli 2027. Jared Hess kembali jadi sutradara, Legendary sebagai produser, dan Jason Momoa siap tampil lagi.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 10 November 2025
Film Box Office 'A Minecraft Movie' Dapat Sekuel, Siap Guncang Bioskop 2027
ShowBiz
Sosok Chairil Anwar Diangkat ke Layar Lebar lewat Film Biografi, Siap Tayang 2026
Falcon Pictures resmi umumkan produksi film biografi tentang Chairil Anwar. Tayang 2026 di seluruh bioskop Indonesia, warganet ramai menebak siapa pemeran utamanya.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 10 November 2025
Sosok Chairil Anwar Diangkat ke Layar Lebar lewat Film Biografi, Siap Tayang 2026
ShowBiz
Resmi nih, ‘KPop Demon Hunters’ akan Dibuatkan Sekuel, Disebut Rilis 2029
Sebelum sekuel berdurasi penuh dirilis, film pendek mungkin akan tayang lebih dulu.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Resmi nih, ‘KPop Demon Hunters’ akan Dibuatkan Sekuel, Disebut Rilis 2029
ShowBiz
Perdana, Ernest Prakasa dan Vino G Bastian ‘Lupa Daratan’ di Netflix, Tayang 11 Desember?
Film drama komedi ini mempertemukan sutradara dan penulis naskah ternama Ernest Prakasa dengan aktor Vino G Bastian.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Perdana, Ernest Prakasa dan Vino G Bastian ‘Lupa Daratan’ di Netflix, Tayang 11 Desember?
ShowBiz
Jennifer Lopez Bersinar di Film Kiss of the Spider Woman, Tayang November 2025
Jennifer Lopez tampil memukau di film musikal Kiss of the Spider Woman yang tayang 7 November 2025, bersama Diego Luna dan Tonatiuh.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Jennifer Lopez Bersinar di Film Kiss of the Spider Woman, Tayang November 2025
Lifestyle
Daftar Film Zombie November - Desember 2025: Dari Indonesia, Asia, hingga Eropa
Simak deretan film zombie terbaru rilis November–Desember 2025. Dari Abadi Nan Jaya hingga Return of The Living Dead, siap bikin akhir tahun tegang!
ImanK - Rabu, 05 November 2025
Daftar Film Zombie November - Desember 2025: Dari Indonesia, Asia, hingga Eropa
ShowBiz
Shakira Hadirkan Single 'Zoo' untuk Soundtrack Film 'Zootopia 2', Simak Lirik Lengkapnya
Shakira kembali jadi Gazelle di Zootopia 2 dan rilis lagu 'Zoo' bersama Ed Sheeran dan Blake Slatkin. Film tayang 26 November 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Shakira Hadirkan Single 'Zoo' untuk Soundtrack Film 'Zootopia 2', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Dari 'Hold Your Breath' hingga 'Control Freak', 3 Film Horor Psikologis Siap Tayang di Disney+ November 2025
Tiga film horor psikologis di Disney+ siap mengguncang emosi. Simak sinopsis Hold Your Breath, Control Freak, dan The Hand That Rocks the Cradle.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Dari 'Hold Your Breath' hingga 'Control Freak', 3 Film Horor Psikologis Siap Tayang di Disney+ November 2025
ShowBiz
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' Nadin Amizah Jadi Soundtrack 'Pangku', Film Debut Reza Rahadian
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' milik Nadin Amizah resmi jadi soundtrack film Pangku, debut penyutradaraan Reza Rahadian yang tayang 6 November.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' Nadin Amizah Jadi Soundtrack 'Pangku', Film Debut Reza Rahadian
ShowBiz
Putri Marino hingga Christine Hakim Bintangi 'Empat Musim Pertiwi', Film Baru Garapan Kamila Andini
Forka Films umumkan pemeran film 'Empat Musim Pertiwi' karya Kamila Andini. Dibintangi Putri Marino, Arya Saloka, Hana Malasan, Christine Hakim.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Putri Marino hingga Christine Hakim Bintangi 'Empat Musim Pertiwi', Film Baru Garapan Kamila Andini
Bagikan