Film

Festival Film secara Hibrida Diprediksi Masih Tren di 2022

Andreas PranataltaAndreas Pranatalta - Selasa, 07 Desember 2021
Festival Film secara Hibrida Diprediksi Masih Tren di 2022

Ada sisi positif yang didapatkan dari metode hibrida. (Foto: Variety)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

PANDEMI COVID-19 memberikan alternatif baru yang membuat masyarakat harus beradaptasi, salah satunya metode hibrida (luring dan daring). Wakil Ketua 1 Dewan Kesenian Jakarta (DKJ), Hikmat Darmawan mengatakan penyelenggaraan festival film secara hibrida diprediksi masih akan menjadi tren di 2022, seiring dengan akselerasi teknologi digital di masa pandemi.

“Kita harus membangun penyesuaian mulai dari infrastruktur mau pun mental set. Karena beda pertunjukan langsung di depan kamera dan komunikasi lewat perjumpaan langsung,” kata Hikmat mengutip laman ANTARA, Minggu (5/12).

Metode hibrida, menurut Hikmat, ada banyak manfaat yang diberikan. Misalnya untuk bercakap, tidak ada batas negara dengan sineas internasional, dan juga harus menyiapkan infrastruktur salah satunya koneksi internet.

Baca juga:

5 Prediksi Tren Fesyen di 2022, Mana Favoritmu?

Festival Film secara Hibrida Diprediksi Masih Tren di 2022
Masyarakat sudah terbiasa dengan dunia digital. (Foto: Unsplash/Gabriel Benois)

Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa pandemi dan akselerasi digital memberi pelajaran bagi penyelenggara festival film bahwa platform digital akan terus dimasukkan ke dalam bagian dari penyelenggaraan, karena ada banyak hal yang bisa dijagnkau lewat bantuan digitalisasi.

Hal itu menjadikan festival film menjadi wadah yang lebih inklusif bagi ekosistem perfilman nasional pada umumnya, hingga masyarakat.

“Expanding the circle. Bahwa festival bukan hanya ‘untuk orang film’. Festival film adalah platform kebudayaan. Meskipun core-nya film, ini adalah eksibisi kebudayaan. Bukan hanya gelombang massa, tapi minat-minat yang beragam itu diakomodasi. Inklusif itu harus dikonkritkan, bukan hanya menjadi sebuah value,” ungkapnya.

Senada dengan Hikmat, Direktur Jenderal Kebudayaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Riset dan Teknologi Hilmar Farid mengatakan, tren penyelenggaraan festival film secara hibrida sangatlah mungkin. Mengingat masyarakat sudah mulai terbiasa dengan kegiatan di ruang digital.

Baca juga:

Bagaimana Tren Rambut Perempuan di 2022?

Festival Film secara Hibrida Diprediksi Masih Tren di 2022
Industri film sudah siap dengan tantangan di masa mendatang. (Foto: Unsplash/Jakob Owens)

“Sekarang orang sudah menjadikannya kultur baru bahwa mengikuti festival itu tidak harus hadir secara fisik, tapi bisa mengakses melalui beberapa saluran, Begitu juga dengan diskusinya. Sekarang jauh lebih accessbile dan diverse dalam banyak hal,” kata Hilmar.

Hilmar pun mengatakan pihaknya selalu waspada mengikuti perkembangan ancaman varian COVID-19. Ia kemudian membandingkan dengan kondisi tahun lalu dan menilai bahwa pelaku industri perfilman sudah lebih siap menghadapi tantangan di masa mendatang. (and)

Baca juga:

Seperti Apa Tren Berwisata di 2022?

#Film #Lipsus Tren Desember
Bagikan
Ditulis Oleh

Andreas Pranatalta

Stop rushing things and take a moment to appreciate how far you've come.

Berita Terkait

ShowBiz
Resmi nih, ‘KPop Demon Hunters’ akan Dibuatkan Sekuel, Disebut Rilis 2029
Sebelum sekuel berdurasi penuh dirilis, film pendek mungkin akan tayang lebih dulu.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Resmi nih, ‘KPop Demon Hunters’ akan Dibuatkan Sekuel, Disebut Rilis 2029
ShowBiz
Perdana, Ernest Prakasa dan Vino G Bastian ‘Lupa Daratan’ di Netflix, Tayang 11 Desember?
Film drama komedi ini mempertemukan sutradara dan penulis naskah ternama Ernest Prakasa dengan aktor Vino G Bastian.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Perdana, Ernest Prakasa dan Vino G Bastian ‘Lupa Daratan’ di Netflix, Tayang 11 Desember?
ShowBiz
Jennifer Lopez Bersinar di Film Kiss of the Spider Woman, Tayang November 2025
Jennifer Lopez tampil memukau di film musikal Kiss of the Spider Woman yang tayang 7 November 2025, bersama Diego Luna dan Tonatiuh.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Jennifer Lopez Bersinar di Film Kiss of the Spider Woman, Tayang November 2025
Lifestyle
Daftar Film Zombie November - Desember 2025: Dari Indonesia, Asia, hingga Eropa
Simak deretan film zombie terbaru rilis November–Desember 2025. Dari Abadi Nan Jaya hingga Return of The Living Dead, siap bikin akhir tahun tegang!
ImanK - Rabu, 05 November 2025
Daftar Film Zombie November - Desember 2025: Dari Indonesia, Asia, hingga Eropa
ShowBiz
Shakira Hadirkan Single 'Zoo' untuk Soundtrack Film 'Zootopia 2', Simak Lirik Lengkapnya
Shakira kembali jadi Gazelle di Zootopia 2 dan rilis lagu 'Zoo' bersama Ed Sheeran dan Blake Slatkin. Film tayang 26 November 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Shakira Hadirkan Single 'Zoo' untuk Soundtrack Film 'Zootopia 2', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Dari 'Hold Your Breath' hingga 'Control Freak', 3 Film Horor Psikologis Siap Tayang di Disney+ November 2025
Tiga film horor psikologis di Disney+ siap mengguncang emosi. Simak sinopsis Hold Your Breath, Control Freak, dan The Hand That Rocks the Cradle.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Dari 'Hold Your Breath' hingga 'Control Freak', 3 Film Horor Psikologis Siap Tayang di Disney+ November 2025
ShowBiz
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' Nadin Amizah Jadi Soundtrack 'Pangku', Film Debut Reza Rahadian
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' milik Nadin Amizah resmi jadi soundtrack film Pangku, debut penyutradaraan Reza Rahadian yang tayang 6 November.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' Nadin Amizah Jadi Soundtrack 'Pangku', Film Debut Reza Rahadian
ShowBiz
Putri Marino hingga Christine Hakim Bintangi 'Empat Musim Pertiwi', Film Baru Garapan Kamila Andini
Forka Films umumkan pemeran film 'Empat Musim Pertiwi' karya Kamila Andini. Dibintangi Putri Marino, Arya Saloka, Hana Malasan, Christine Hakim.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Putri Marino hingga Christine Hakim Bintangi 'Empat Musim Pertiwi', Film Baru Garapan Kamila Andini
ShowBiz
Willem Dafoe Tampil Misterius di Film Thriller 'The Man in My Basement', Tayang November 2025 di Disney+
Willem Dafoe kembali lewat film misteri–thriller 'The Man in My Basement', tayang di Disney+ November ini. Simak detail pemain dan jalan ceritanya.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Willem Dafoe Tampil Misterius di Film Thriller 'The Man in My Basement', Tayang November 2025 di Disney+
ShowBiz
Film Adaptasi Komik 'Labah-Labah Merah' tengah Digarap, Superhero Indonesia Bangkit Lagi
Soraya Intercine Films resmi adaptasi komik klasik 'Labah-Labah Merah' karya Kus Bram menjadi film layar lebar. Simak teaser dan detail proyeknya di sini.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Film Adaptasi Komik 'Labah-Labah Merah' tengah Digarap, Superhero Indonesia Bangkit Lagi
Bagikan