Games

Dota 2 Battle Pass The International 10 Resmi Dirilis, Cek Detailnya!

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Selasa, 26 Mei 2020
Dota 2 Battle Pass The International 10 Resmi Dirilis, Cek Detailnya!

Menghadirkan beberapa item eksklusif Dota 2. (Foto: Twitter/@wykrhm)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

KABAR baik pagi pencinta game Dota 2. Valve, selaku pengembang game multiplayer battle arena online tersebut akhirnya merilis Battle Pass The International 10 (TI10) pada Selasa (26/5) dini hari. Battle Pass kali ini menawarkan item-item eksklusif, termasuk menghadirkan tiga set Arcana dan dua Persona terbaru.

“The International 10 Battle Pass telah tiba,” tulis pernyataan pihak Dota 2 melalui akun Twitter resminya. Saat ini, para pemain Dota 2 sudah bisa membeli salah satu ornamen epik. Namun, mereka tidak dapat menyaksikan seperti apa kemeriahan turnamen The International Dota 2 tahun ini karena adanya pandemi virus Corona (COVID-19).

Baca juga:

Turnamen Esports Dota 2 Terbesar dengan Hadiah Miliaran Rupiah Ditunda

Tema Battle Pass untuk tahun ini menggunakan varian warna emas dan hitam. Dota 2 memberikan beberapa item ekslusif di Battle Pass tahun ini, tiga set Arcana dan dua Persona. Tiga set Arcana tersebut di antaranya yakni Wraith King yang bisa kamu dapatkan di level 375, Queen of Pain di level 445, dan Windranger di level 575.

Dota 2 Battle Pass The International 10 Resmi Dirilis, Cek Detailnya!
Arcana Queen of Pain. (Foto: Hotspawn)

Selain tiga Arcana, Battle Pass tahun ini menghadirkan The Toy Butcher, Pudge Pesona di level 255 dan The Disciple’s Path, Pesona Anti-Mage di level 305.

Uniknya, Pesona Anti-Mage membuat hero tersebut berubah menjadi seorang perempuan. Jika kamu membeli Battle Pass level 1, maka akan mendapatkan item-item menarik. Salah satunya adalah Immortal Treasure I 2020 yang terdiri dari, Tinker, Night Stalker, Warlock, Lifestealer, Keeper of the Light, Medusa, Puck, Night Stalker (Very Rare), Lifestealer (Very Rare), dan Pudge (Ultra Rare).

Dota 2 Battle Pass The International 10 Resmi Dirilis, Cek Detailnya!
Beberapa hero yang ada pada Immortal Treasure I. (Foto: Dota 2 in game screenshot)

Jika kamu ingin membelinya, penawaran Battle Pass TI10 tersedia dalam tiga kategori, yakni Rp 150 ribu untuk level 1, Rp 436 ribu untuk level 50, dan Rp 670 ribu untuk level 100.

Meskipun baru dirilis, prize pool yang sudah terkumpul saat ini adalah sebesar USD 6,4 juta atau sekitar Rp 94,4 miliar. Nantinya, 25 persen dari total pembelian akan menjadi prize pool di turnamen TI10.

Prize pool di 2020 diprediksi akan lebih besar dari tahun-tahun sebelumnya, mengingat Dota 2 masih memegang rekor prize pool terbesar untuk turnamen e-sport saat ini.

Hal ini dikarenakan turnamen terbesar untuk game ini yakni The International di 2020 ditunda hingga tahun depan, sehingga durasi Battle Pass menjadi lebih lama dibandingkan tahun sebelumnya. (and)

Baca juga:

Mengenal Game DOTA 2 dan Turnamen The International

#DOTA2 #Game #Game Online
Bagikan
Ditulis Oleh

Ananda Dimas Prasetya

nowhereman.. cause every second is a lesson for you to learn to be free.

Berita Terkait

Fun
Honkai: Star Rail Versi 3.7 Hadir 5 November, Tutup Bab Amphoreus dan Perkenalkan Cyrene
Menghadirkan berbagai mode dan event menarik.
Dwi Astarini - Kamis, 30 Oktober 2025
Honkai: Star Rail Versi 3.7 Hadir 5 November, Tutup Bab Amphoreus dan Perkenalkan Cyrene
Fun
Kena Gelombang PHK Massal, Netflix Tutup Studio Gim Besar Keduanya
Boss Fight Entertainment dikenal lewat proyek Netflix Stories dan Squid Game: Unleashed, dua gim yang cukup populer di platform tersebut.
Dwi Astarini - Rabu, 29 Oktober 2025
Kena Gelombang PHK Massal, Netflix Tutup Studio Gim Besar Keduanya
Fun
Antusiasme Tinggi Hari Kedua Gelaran ChuniMaiDori Festival di Carstensz Mall
Pada hari kedua ini, fokus acara beralih ke kompetisi gim MaiMai, yang terbagi menjadi empat kategori utama: Dawn, Rise, Climax, dan Finale.
Dwi Astarini - Minggu, 26 Oktober 2025
Antusiasme Tinggi Hari Kedua Gelaran ChuniMaiDori Festival di Carstensz Mall
Fun
Seru Banget nih, CPCM Rayakan Ulang Tahun Kedua dengan Chunimaidori Festival
Bagi para penggemar gim arcade, terutama MaiMai dan Chunithm, festival ini bagaikan pesta besar yang sudah lama dinantikan.
Dwi Astarini - Sabtu, 25 Oktober 2025
Seru Banget nih, CPCM Rayakan Ulang Tahun Kedua dengan Chunimaidori Festival
Fun
Bakal Seru Banget nih, Zenless Zone Zero Versi 2.3 akan Hadir 15 Oktober Bawa Cerita Horor Penuh Teka-Teki
Lucia, Yidhari, dan Komano Manato akan bergabung dalam pertempuran sebagai Agen baru, ditemani berbagai gameplay baru, outfit keren untuk Vivian dan Manato, serta konten event-event menarik lainnya.
Dwi Astarini - Selasa, 14 Oktober 2025
Bakal Seru Banget nih, Zenless Zone Zero Versi 2.3 akan Hadir 15 Oktober Bawa Cerita Horor Penuh Teka-Teki
Lifestyle
Sistem Pendingin di Red Magic 11 Pro: Cara Kerja dan Keunggulan
Seri 11 Pro diperkirakan mampu menjalankan game berat
Angga Yudha Pratama - Selasa, 14 Oktober 2025
Sistem Pendingin di Red Magic 11 Pro: Cara Kerja dan Keunggulan
Lifestyle
Red Magic 11 Pro: HP Gaming dengan Sistem Pendingin Cairan Berbekal Baterai Raksasa 8.000 mAh dan Kipas 24.000 RPM
Red Magic 11 Pro rilis 17 Oktober
Angga Yudha Pratama - Selasa, 14 Oktober 2025
Red Magic 11 Pro: HP Gaming dengan Sistem Pendingin Cairan Berbekal Baterai Raksasa 8.000 mAh dan Kipas 24.000 RPM
Indonesia
BNPT Minta Ibu Lebih Berperan Tangkis Upaya Kelompok Radikal Rekrut Anak Muda Lewat Game Online
BNPT meminta para orang tua, khususnya para ibu, untuk lebih aktif mengawasi aktivitas digital anak-anak.
Wisnu Cipto - Kamis, 09 Oktober 2025
BNPT Minta Ibu Lebih Berperan Tangkis Upaya Kelompok Radikal Rekrut Anak Muda Lewat Game Online
ShowBiz
Karakter 'KPop Demon Hunters' Beraksi di Arena 'Fortnite', Hadir dengan Mode dan Item Eksklusif
Dari Netflix ke Fortnite, KPop Demon Hunters kini hadir di arena permainan.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 04 Oktober 2025
Karakter 'KPop Demon Hunters' Beraksi di Arena 'Fortnite', Hadir dengan Mode dan Item Eksklusif
Fun
HoYoverse Kenalkan Gim Life Sim Kosmik Terbaru Petit Planet
Dalam Petit Planet, pemain diberi kepercayaan untuk merawat sebuah planet milik mereka sendiri.
Dwi Astarini - Jumat, 26 September 2025
HoYoverse Kenalkan Gim Life Sim Kosmik Terbaru Petit Planet
Bagikan