Games

Controller DualShock 4 Bisa Dipakai untuk PlayStation 5, Tapi...

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Kamis, 06 Agustus 2020
Controller DualShock 4 Bisa Dipakai untuk PlayStation 5, Tapi...

DualShock 4 masih bisa dipakai di PlayStation 5 namun terbatas (Foto: Twitter/geoffkeighley)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SONY telah mengonfirmasi pada 4 Agustus 2020 bahwa controller DualShock 4 akan bisa dimainkan di PlayStation 5 (PS 5). Namun, kabar menyenangkan ini tidak sepenuhnya memberi kebahagiaan bagi gamer PlayStation 4 (PS 4). Controller PS 4 bisa digunakan di PS 5, akan tetapi hanya bisa digunakan ketika memainkan games yang ada di PS 4.

Baca juga:

Simak Evolusi Controller Playstation dari Masa ke Masa

Melansir laman The Verge, controller DualShock 4 bisa digunakan di PS 5, namun tidak sepenuhnya bisa digunakan, artinya controller PS 4 itu tidak bisa jadi 'cadangan' ketika di butuhkan.

"Kamu percaya bahwa game PS5 seharusnya memanfaatkan kemampuan baru dan itu keunggulan yang dibawa untuk konsol next-gen Sony, termasuk wireless controller DualSense," Ucap Isabelle Tomaties dari pihak Sony.

Tidak hanya DualShock 4 yang hanya bisa memainkan games PS 4 di konsol game terbaru Sony. Controller pihak ketiga (bukan keluaran Sony) pun bernasib sama dengan DualShock 4.

Meski demikian, Sony tidak menyampaikan daftar games PS 4 apa saja yang bisa dimainkan di PS 5. Sony juga menambahkan bahwa perangkat lain yang diakui Sony seperti controller stir mobil, arcade, dan joystick pilot akan bisa dunakan di PS 5 namun 'terbatas' fungsinya.

Baca juga:

Mewah, PlayStation 5 Dibalut Emas 24 Karat Truly Exquisite

Sony juga pernah mengeluarkan perangkat virtual reality, camera, dan PS Move Motion. Maka, perangkat tersebut dapat digunakan juga di PS 5.

Kabar ini diumumkan Sony bersamaan dengan info seputar event live streaming State of Play yang diadakan pada 6 Agustus 2020. Sony akan mengadakan State of Play dengan durasi kurang lebih selama 40 menit, dengan fokus bahasan game baru untuk PS 4 dan PS VR, juga game indie yang akan masuk jajaran PS5.

Hingga kabar ini diumumkan, PS 5 belum memiliki tanggal rilis resmi untuk pasar global. Belakangan Sony sudah mulai gencar membagikan informasi mengenai konsol next-gen yang akan bersaing dengan Xbox Series X dari Microsoft.

PS 5 akan hadir dengan controller DualSense. Perangkat ini membawa teknologi terbaru besutan Sony, termasuk efek getar haptic feedback yang lebih halus dan tajam serta dengan tingkat sensitivitas getaran yang beragam.

Dengan adanya fitur itu, tentu Sony ingin memberikan pengalaman baru dalam bermain game yang belum pernah dirasakan gamer sebelumnya. (ray)

Baca juga:

Sony Perkenalkan Controller DualSense untuk PlayStation 5

#Game #PlayStation
Bagikan
Ditulis Oleh

Ananda Dimas Prasetya

nowhereman.. cause every second is a lesson for you to learn to be free.

Berita Terkait

Lifestyle
RedMagic 11 Pro Lolos TKDN Kemenperin, Kapan Diresmikan di Indonesia?
Hingga saat ini, belum ada informasi resmi mengenai tanggal peluncuran perdananya di Indonesia
Angga Yudha Pratama - Jumat, 14 November 2025
RedMagic 11 Pro Lolos TKDN Kemenperin, Kapan Diresmikan di Indonesia?
Indonesia
Politikus DPR Dukung Pembatasan Usia Game Online, Platform Wajib Patuhi Regulasi Nasional
Selain pembatasan usia, menurut dia, harus ada juga kontrol orang tua (parental controls) yang mudah dipakai, termasuk pengaturan waktu bermain untuk pengguna di bawah umur.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 11 November 2025
Politikus DPR Dukung Pembatasan Usia Game Online, Platform Wajib Patuhi Regulasi Nasional
Fun
Lagi-Lagi Ditunda, Grand Theft Auto 6 Baru bakal Rilis November 2026
Ini merupakan yang kedua kalinya.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
 Lagi-Lagi Ditunda, Grand Theft Auto 6 Baru bakal Rilis November 2026
Fun
Honkai: Star Rail Versi 3.7 Hadir 5 November, Tutup Bab Amphoreus dan Perkenalkan Cyrene
Menghadirkan berbagai mode dan event menarik.
Dwi Astarini - Kamis, 30 Oktober 2025
Honkai: Star Rail Versi 3.7 Hadir 5 November, Tutup Bab Amphoreus dan Perkenalkan Cyrene
Fun
Kena Gelombang PHK Massal, Netflix Tutup Studio Gim Besar Keduanya
Boss Fight Entertainment dikenal lewat proyek Netflix Stories dan Squid Game: Unleashed, dua gim yang cukup populer di platform tersebut.
Dwi Astarini - Rabu, 29 Oktober 2025
Kena Gelombang PHK Massal, Netflix Tutup Studio Gim Besar Keduanya
Fun
Antusiasme Tinggi Hari Kedua Gelaran ChuniMaiDori Festival di Carstensz Mall
Pada hari kedua ini, fokus acara beralih ke kompetisi gim MaiMai, yang terbagi menjadi empat kategori utama: Dawn, Rise, Climax, dan Finale.
Dwi Astarini - Minggu, 26 Oktober 2025
Antusiasme Tinggi Hari Kedua Gelaran ChuniMaiDori Festival di Carstensz Mall
Fun
Seru Banget nih, CPCM Rayakan Ulang Tahun Kedua dengan Chunimaidori Festival
Bagi para penggemar gim arcade, terutama MaiMai dan Chunithm, festival ini bagaikan pesta besar yang sudah lama dinantikan.
Dwi Astarini - Sabtu, 25 Oktober 2025
Seru Banget nih, CPCM Rayakan Ulang Tahun Kedua dengan Chunimaidori Festival
Fun
Bakal Seru Banget nih, Zenless Zone Zero Versi 2.3 akan Hadir 15 Oktober Bawa Cerita Horor Penuh Teka-Teki
Lucia, Yidhari, dan Komano Manato akan bergabung dalam pertempuran sebagai Agen baru, ditemani berbagai gameplay baru, outfit keren untuk Vivian dan Manato, serta konten event-event menarik lainnya.
Dwi Astarini - Selasa, 14 Oktober 2025
Bakal Seru Banget nih, Zenless Zone Zero Versi 2.3 akan Hadir 15 Oktober Bawa Cerita Horor Penuh Teka-Teki
Lifestyle
Sistem Pendingin di Red Magic 11 Pro: Cara Kerja dan Keunggulan
Seri 11 Pro diperkirakan mampu menjalankan game berat
Angga Yudha Pratama - Selasa, 14 Oktober 2025
Sistem Pendingin di Red Magic 11 Pro: Cara Kerja dan Keunggulan
Lifestyle
Red Magic 11 Pro: HP Gaming dengan Sistem Pendingin Cairan Berbekal Baterai Raksasa 8.000 mAh dan Kipas 24.000 RPM
Red Magic 11 Pro rilis 17 Oktober
Angga Yudha Pratama - Selasa, 14 Oktober 2025
Red Magic 11 Pro: HP Gaming dengan Sistem Pendingin Cairan Berbekal Baterai Raksasa 8.000 mAh dan Kipas 24.000 RPM
Bagikan