AMAs 2021

Billy Porter Tampil Unik dengan Topi Payung pada Red Carpet AMAs 2021

annehsannehs - Senin, 22 November 2021
Billy Porter Tampil Unik dengan Topi Payung pada Red Carpet AMAs 2021

Billy Porter AMAs 2021. (Foto Hollywood Life)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BILLY Porter mencuri perhatian para hadirin ketika melintasi karpet merah American Music Awards (AMAs) 2021 di Microsoft Theater di Los Angeles, Amerika Serikat, Minggu (21/11) waktu setempat.

Baca Juga:

Kilas Balik Fashion Selebritas Perempuan Terbaik di American Music Awards

Aktor, penyanyi, dan penulis berusia 52 tahun tersebut tampil unik dengan menggunakan topi berbentuk payung warna biru langit, senada dengan pakaiannya.

Billy Porter berpose untuk AMAs 2021. (Foto Hollywood Life)
Billy Porter berpose untuk AMAs 2021. (Foto Hollywood Life)

Warna biru langit menjadi tema penampilan pemeran serial American Horror Story. Ia mencocokkan aksesori kepala sebagai signature dengan side-button jacket dan celana panjang sedikit oversized.

Dikutip dari E Online!, pakaian Billy merupakan salah satu item favorit dari Botter, mereka nan menjunjung desain dan kultur Karibia didesain Lisi Herrebrugh dan Rushemy Botter.

Billy Porter pada AMAs 2021. (Foto Hollywood Life)
Billy Porter pada AMAs 2021. (Foto: Hollywood Life)

Aktor pemenang Primetime Emmy Award ini juga menggunakan boots hitam dan beberapa cincin nan menghiasi jari kedua tangannya. Billy juga mengecat kukunya dengan warna senada dengan pakaiannya.

Dikutip dari Hollywood Life, Billy Porter menjadi salah satu presenter American Music Awards ke-49 ini bersama dengan Brandy, Machine Gun Kelly, JoJo Siwa, Winnie Harlow, dan masih banyak lagi. AMAs 2021 diselenggarakan hari ini (22/11) dipandu Cardi B.

Baca Juga:

Jelang Bawakan AMA 2021,Cardi B Bernostalgia

Bukan kali pertama Billy mencuri perhatian pada gelaran karpet merah. Ia bahkan selalu tampil berbeda di berbagai acara bergengsi. Salah satu tampilan ikonik Billy terbaru ketika ia menggunakan kostum sebagai Dewa Matahari, terinspirasi dari Mesir Kuno pada acara Met Gala 2019.

Billy Porter pada Met Gala 2019. (Foto Vanity Fair)
Billy Porter pada Met Gala 2019. (Foto Vanity Fair)

Gaya berbusana Billy nan berani pun telah mendapatkan pujian dan menginspirasi banyak orang. "Orang-orang sangat tergerak dan berubah karenanya," ungkap Billy kepada Hollywood Life pada Desember 2019.

"Aku hanya menjadi diriku sendiri dan melakukan apapun aku inginkan pada akhirnya, karena itulah yang terjadi ketika kamu berusia 50 tahun. Kamu memiliki 0 kepedulian pada siapa pun dan apa pun."

Pada kesempatan lain, Billy juga merasa akan terus bergaya nyentrik dengan busananya sampai merasa bosan. "Ini bukanlah kompetisi," ungkapnya kepada Vanity Fair pada 2020.

"Kami melakukannya untuk bersenang-senang. Semenit setelah ini terasa tidak menyenangkan lagi aku akan berhenti melakukannya," tambahnya. (shn)

Baca Juga:

Batal, Penampilan Megan Thee Stallion di American Music Awards 2021

#American Music Awards 2021 #Fashion
Bagikan
Ditulis Oleh

annehs

Berita Terkait

Fun
Dari Sneakers Langka hingga Vinyl Kolektibel, Cek 3 Zona Paling Hits di USS 2025
USS 2025 hadir dengan tiga area utama: Lifestyle Market, Reseller & Collector’s, serta Toys & Hobbies.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 07 November 2025
Dari Sneakers Langka hingga Vinyl Kolektibel, Cek 3 Zona Paling Hits di USS 2025
Fun
USS 2025 Resmi Dibuka: Lebih Megah, Lebih 'Kalcer', dan Penuh Kolaborasi Epik
Urban Sneaker Society 2025 digelar di JICC Senayan dengan 300 brand, puluhan kolaborasi eksklusif, dan instalasi seni Glassbox Project.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 07 November 2025
USS 2025 Resmi Dibuka: Lebih Megah, Lebih 'Kalcer', dan Penuh Kolaborasi Epik
Fashion
USS 2025 Kembali Digelar di JICC, Lebih dari 300 Brand Bakal Ikut Berpartisipasi!
USS 2025 akan kembali digelar pada 7-9 November 2025 di JICC, Jakarta Pusat. Ada lebih dari 300 brand yang bakal berpartisipasi dalam event ini.
Soffi Amira - Rabu, 05 November 2025
USS 2025 Kembali Digelar di JICC, Lebih dari 300 Brand Bakal Ikut Berpartisipasi!
Fashion
Ekspresi Duka Laut dalam Koleksi ‘Larung’ dari Sejauh Mata Memandang di Jakarta Fashion Week 2026
SMM mengajak kita semua untuk melarung kedukaan atas kerusakan laut sekaligus menumbuhkan harapan agar semakin banyak yang sadar dan berupaya memperbaikinya.
Dwi Astarini - Kamis, 30 Oktober 2025
Ekspresi Duka Laut dalam Koleksi ‘Larung’ dari Sejauh Mata Memandang di Jakarta Fashion Week 2026
Fashion
Jakarta Fashion Week 2026: Merayakan Warisan Gaya dan Regenerasi Desainer Tanah Air
JFW 2026 menampilkan lebih dari 100 desainer dan label terkemuka tanah air.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 29 Oktober 2025
Jakarta Fashion Week 2026: Merayakan Warisan Gaya dan Regenerasi Desainer Tanah Air
ShowBiz
Dari Musik ke Mode: Silampukau Hadirkan Kolaborasi Artistik dengan Kasatmata
Berkolaborasi dengan Kasatmata, Silampukau hadirkan album Stambul Arkipelagia.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 29 Oktober 2025
Dari Musik ke Mode: Silampukau Hadirkan Kolaborasi Artistik dengan Kasatmata
Fashion
Kisah Nenek Moyang Maluku dalam Kain Batik Tulis Maluku Tengah di Trade Expo Indonesia
Kain indah memesona tersebut menjadi representasi batik tulis asal Maluku Tengah nan berkarakter dan memikat.
Dwi Astarini - Minggu, 26 Oktober 2025
Kisah Nenek Moyang Maluku dalam Kain Batik Tulis Maluku Tengah di Trade Expo Indonesia
Fashion
Semangat Segar di Tahun Baru, Converse Sambut Komunitas Converse All Star Class of ’26 dan Katalis Musim ini, Harra.
Converse All Star adalah platform komunitas global yang didedikasikan untuk mendukung dan memberdayakan para kreator muda yang sedang berkembang.
Dwi Astarini - Jumat, 24 Oktober 2025
 Semangat Segar di Tahun Baru, Converse Sambut Komunitas Converse All Star Class of ’26 dan Katalis Musim ini, Harra.
Fashion
Converse Sambut Musim Liburan Akhir Tahun dengan Koleksi Terbaru, Gaya Maksimal di Segala Perayaan
Converse mengundang setiap orang untuk mendefinisikan musim liburan mereka sendiri, didukung gaya alas kaki yang serbaguna.
Dwi Astarini - Kamis, 23 Oktober 2025
Converse Sambut Musim Liburan Akhir Tahun dengan Koleksi Terbaru, Gaya Maksimal di Segala Perayaan
Fashion
Gaya Sporty Luxe ala Justin Hubner: Maskulin, Melek Mode, dan Anti Ribet
Lewat akun Instagram pribadinya @justinhubner5, Justin kerap membagikan gaya berpakaian yang memadukan nuansa sporty dan kemewahan, yang dikenal sebagai tren sporty luxe.
Wisnu Cipto - Minggu, 12 Oktober 2025
Gaya Sporty Luxe ala Justin Hubner: Maskulin, Melek Mode, dan Anti Ribet
Bagikan