Film

Bersaing Memerankan Madonna

Dwi AstariniDwi Astarini - Selasa, 08 Maret 2022
Bersaing Memerankan Madonna

Sejumlah aktris muda berada di urutan teratas dalam daftar pendek kompetisi perebutan peran Madonna. (NYpost)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

PENCARIAN pemeran Madonna sedang berlangsung. Sebuah film biografi yang didasarkan pada kehidupan 'Queen of Pop' dalam tahap praproduksi. Banyak bintang muda dilaporkan tengah bersiap mendapatkan peran yang didambakan.

Para perempuan yang berada di urutan teratas dalam daftar pendek kompetisi perebutan peran Madonna itu termasuk bintang Inventing Anna Julia Garner, bintang Black Widow Florence Pugh, bintang serial Euphoria Alexa Demie, ratu indie Odessa Young, penyanyi Bebe Rexha dan Sky Ferreira, serta aktris Mayor of Kingstown Emma Laird. Demikian diberitakan The Hollywood Reporter.

BACA JUGA:

Detail dan Inspirasi di Balik Film Animasi 'Turning Red'

Sumber mengatakan kepada publikasi tersebut bahwa para pesaing harus menjalani proses audisi yang 'meletihkan' dengan direktur casting Carmen Cuba dalam sebuah Madonna boot camp. Kamp itu meliputi latihan koreografi yang intens yang berlangsung hingga 11 jam sehari. Pelatihan tersebut dipimpin koreografer Madonna dan sang ikon pop itu sendiri.

Madonna
Madonna dalam acara talkshow dengan Jimmy Fallon, menjelaskan tentang film biopiknya. (Cinema Blend)

Untuk bagian callback dari proses panjang casting, para aktris harus melakukan sesi reading dengan Madonna yang kini berusia 63 tahun, serta audisi menyanyi. “Kamu harus bisa melakukan segalanya,” kata sumber dari pihak internal film tersebut.

Menurut sumber, film tersebut akan menampilkan adegan dari tur Blonde Ambition penyanyi Material Girl pada 1990 itu. Namun, adegan itu bisa saja dipotong karena naskahnya masih dalam proses penulisan.

Madonna muncul dalam acara The Tonight Show Starring Jimmy Fallon pada Oktober lalu dan menjelaskan mengapa dia memutuskan untuk membuat film panjang tentang kariernya yang cemerlang. "Alasan saya melakukannya ialah karena banyak orang telah mencoba menulis film tentang saya, tetapi mereka selalu laki-laki," katanya.

Dikabarkan, film tentang superstar ini akan berjudul Blonde Ambition dengan RatPac Brett Ratner dan Michael De Luca masuk daftar produser ketika diajukan ke pihak Universal pada 2016.

Madonna pernah mengumumkan tentang film ini pada 2020, bahwa dia akan mengarahkan film biografi dan menulis bersama dengan penulis skenario Juno Diablo Cody. Namun, pemenang Oscar itu telah meninggalkan proyek penulisan dan Erin Cressida Wilson sekarang telah bergabung.

Madonna
Film tersebut mungkin menampilkan adegan dari tur Blonde Ambition pada1990. (Vogue FR)

Dia menggambarkan film tersebut dalam unggahan di Instagram live-nya dengan mengatakan, “Ini merupakan perjuangan saya sebagai seorang seniman. Mencoba untuk bertahan hidup di dunia (yang didominasi) laki-laki sebagai seorang perempuan. Benar-benar hanya perjalanan, dengan rasa bahagia, sedih, gila, kacau, baik, buruk, dan jelek.”

Ibu enam anak ini sebelumnya menyutradarai dan ikut menulis film drama W.E pada 2011 yang mengisahkan kehidupan Wallis Simpson dan pernikahannya dengan Raja Edward VIII.(aru)

#Film
Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.

Berita Terkait

ShowBiz
Resmi nih, ‘KPop Demon Hunters’ akan Dibuatkan Sekuel, Disebut Rilis 2029
Sebelum sekuel berdurasi penuh dirilis, film pendek mungkin akan tayang lebih dulu.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Resmi nih, ‘KPop Demon Hunters’ akan Dibuatkan Sekuel, Disebut Rilis 2029
ShowBiz
Perdana, Ernest Prakasa dan Vino G Bastian ‘Lupa Daratan’ di Netflix, Tayang 11 Desember?
Film drama komedi ini mempertemukan sutradara dan penulis naskah ternama Ernest Prakasa dengan aktor Vino G Bastian.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Perdana, Ernest Prakasa dan Vino G Bastian ‘Lupa Daratan’ di Netflix, Tayang 11 Desember?
ShowBiz
Jennifer Lopez Bersinar di Film Kiss of the Spider Woman, Tayang November 2025
Jennifer Lopez tampil memukau di film musikal Kiss of the Spider Woman yang tayang 7 November 2025, bersama Diego Luna dan Tonatiuh.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Jennifer Lopez Bersinar di Film Kiss of the Spider Woman, Tayang November 2025
Lifestyle
Daftar Film Zombie November - Desember 2025: Dari Indonesia, Asia, hingga Eropa
Simak deretan film zombie terbaru rilis November–Desember 2025. Dari Abadi Nan Jaya hingga Return of The Living Dead, siap bikin akhir tahun tegang!
ImanK - Rabu, 05 November 2025
Daftar Film Zombie November - Desember 2025: Dari Indonesia, Asia, hingga Eropa
ShowBiz
Shakira Hadirkan Single 'Zoo' untuk Soundtrack Film 'Zootopia 2', Simak Lirik Lengkapnya
Shakira kembali jadi Gazelle di Zootopia 2 dan rilis lagu 'Zoo' bersama Ed Sheeran dan Blake Slatkin. Film tayang 26 November 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Shakira Hadirkan Single 'Zoo' untuk Soundtrack Film 'Zootopia 2', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Dari 'Hold Your Breath' hingga 'Control Freak', 3 Film Horor Psikologis Siap Tayang di Disney+ November 2025
Tiga film horor psikologis di Disney+ siap mengguncang emosi. Simak sinopsis Hold Your Breath, Control Freak, dan The Hand That Rocks the Cradle.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Dari 'Hold Your Breath' hingga 'Control Freak', 3 Film Horor Psikologis Siap Tayang di Disney+ November 2025
ShowBiz
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' Nadin Amizah Jadi Soundtrack 'Pangku', Film Debut Reza Rahadian
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' milik Nadin Amizah resmi jadi soundtrack film Pangku, debut penyutradaraan Reza Rahadian yang tayang 6 November.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' Nadin Amizah Jadi Soundtrack 'Pangku', Film Debut Reza Rahadian
ShowBiz
Putri Marino hingga Christine Hakim Bintangi 'Empat Musim Pertiwi', Film Baru Garapan Kamila Andini
Forka Films umumkan pemeran film 'Empat Musim Pertiwi' karya Kamila Andini. Dibintangi Putri Marino, Arya Saloka, Hana Malasan, Christine Hakim.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Putri Marino hingga Christine Hakim Bintangi 'Empat Musim Pertiwi', Film Baru Garapan Kamila Andini
ShowBiz
Willem Dafoe Tampil Misterius di Film Thriller 'The Man in My Basement', Tayang November 2025 di Disney+
Willem Dafoe kembali lewat film misteri–thriller 'The Man in My Basement', tayang di Disney+ November ini. Simak detail pemain dan jalan ceritanya.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Willem Dafoe Tampil Misterius di Film Thriller 'The Man in My Basement', Tayang November 2025 di Disney+
ShowBiz
Film Adaptasi Komik 'Labah-Labah Merah' tengah Digarap, Superhero Indonesia Bangkit Lagi
Soraya Intercine Films resmi adaptasi komik klasik 'Labah-Labah Merah' karya Kus Bram menjadi film layar lebar. Simak teaser dan detail proyeknya di sini.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Film Adaptasi Komik 'Labah-Labah Merah' tengah Digarap, Superhero Indonesia Bangkit Lagi
Bagikan