Apresiasi Piala Presiden Esports 2021, Moeldoko: Kita Dukung Sampai Juara Dunia

Andreas PranataltaAndreas Pranatalta - Minggu, 19 Desember 2021
Apresiasi Piala Presiden Esports 2021, Moeldoko: Kita Dukung Sampai Juara Dunia

Moeldoko saat pembukaan Grand Final Piala Presiden Esports 2021. (Foto: Instagram/pialapresidenesports)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

KEPALA Staf Kepresidenan Moeldoko mengapreiasi gelaran Piala Presiden Esports 2021. Pemerintah, menurut Morldoko, berkomitmen untuk terus mendukung esports Indonesia di masa akan datang.

“Piala Presiden Esports 2021 pelaksanaannya semakin baik, semuanya mendukung karena banyak kementerian turut andil,” kata Moeldoko saat membuka grand final Piala Presiden Esports 2021 di Bali, mengutip laman ANTARA, Jumat (17/12).

Moeldoko menilai persiapan Piala Presiden Esports 2021 jauh lebih matang ketimbang saat kali perdana digelar pada 2019. Ia mengatakan pihaknya merasa gembira dengan antusiasme para atlets esports di Piala Presiden Esports 2021 nan mempertandingkan tujuh cabang tersebut.

Baca juga:

Piala Presiden Esports 2021 Siap Perluas Talenta Muda

Apresiasi Piala Presiden Esports 2021, Moeldoko: Kita Dukung Sampai Juara Dunia
Moeldoko saat bertanding di gim Battle of Satria Dewa. (Foto: Instagram/pialapresidenesports)

“Kalian boleh bangga, tapi jangan berpuas diri. Jaga sportivitas dan jiwa kompetitif kalian agar bisa bersaing di tingkat global. Jangan takut bermimpi, pemerintah akan terus mendukung kalian sampai jadi juara dunia,” katanya.

Setelah memberikan pembukaan, Moeldoko juga mencoba bertanding dengan memainkan salah satu gim lokal, Battle of Satria Dewa. Di fun match tersebut, Moeldoko tergabung dalam tim ‘Tangguh’ bersama Ketua Pelaksana Piala Presiden Esports 2021 Rangga Danu Prasetyo dan Ketua Harian Pengurus Besar Esports Indonesia (PBESI) Bambang Sunarwibowo. Ketiganya melawan para cast di Piala Presiden Esports 2021.

Meski kalah, menurutnya bermain gim mengingatkannya dengan dunia militer karena membutuhkan strategi matang dalam berperang.

Gelaran mengusung slogan #BanggaEsportsIndonesia tersebut ditargetkan bisa mengembangkan ekosistem esports Indonesia lewat kompetisi sengit antara tim amatir dan profesional sehingga bisa menjaring talenta-talenta esports baru di Indonesia.

Baca juga:

200 Peserta Siap Tanding di Final Piala Presiden Esports 2021

Apresiasi Piala Presiden Esports 2021, Moeldoko: Kita Dukung Sampai Juara Dunia
Dewa United Esports, salah satu tim yang berlaga di Piala Presiden Esports 2021. (Foto: Instagram/pialapresidenesports)

“Antusiasme penggemar esports terhadap Piala Presiden Esports 2021 terus meningkat dari awal penyelenggaraan hingga babak pamungkasnya. Kami yakin ajang ini bisa mengembangkan ekosistem esports di Tanah Air dengan persaingan sangat ketat antara pemain profesional dan amatir,” ujar Rangga.

Grand final Piala Presiden Esports 2021 resmi dimulai pada Jumat (17/12) di The Westin Resort Nusa Dua, Bali. Sekitar 200 atlet siap bertanding dan memberikan performa terbaik untuk menjadi pemuncak. (and)

Baca juga:

'Lokapala' Dipertandingkan di Piala Presiden Esports 2021

#Game #Game Online
Bagikan
Ditulis Oleh

Andreas Pranatalta

Stop rushing things and take a moment to appreciate how far you've come.

Berita Terkait

Fun
Lagi-Lagi Ditunda, Grand Theft Auto 6 Baru bakal Rilis November 2026
Ini merupakan yang kedua kalinya.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
 Lagi-Lagi Ditunda, Grand Theft Auto 6 Baru bakal Rilis November 2026
Fun
Honkai: Star Rail Versi 3.7 Hadir 5 November, Tutup Bab Amphoreus dan Perkenalkan Cyrene
Menghadirkan berbagai mode dan event menarik.
Dwi Astarini - Kamis, 30 Oktober 2025
Honkai: Star Rail Versi 3.7 Hadir 5 November, Tutup Bab Amphoreus dan Perkenalkan Cyrene
Fun
Kena Gelombang PHK Massal, Netflix Tutup Studio Gim Besar Keduanya
Boss Fight Entertainment dikenal lewat proyek Netflix Stories dan Squid Game: Unleashed, dua gim yang cukup populer di platform tersebut.
Dwi Astarini - Rabu, 29 Oktober 2025
Kena Gelombang PHK Massal, Netflix Tutup Studio Gim Besar Keduanya
Fun
Antusiasme Tinggi Hari Kedua Gelaran ChuniMaiDori Festival di Carstensz Mall
Pada hari kedua ini, fokus acara beralih ke kompetisi gim MaiMai, yang terbagi menjadi empat kategori utama: Dawn, Rise, Climax, dan Finale.
Dwi Astarini - Minggu, 26 Oktober 2025
Antusiasme Tinggi Hari Kedua Gelaran ChuniMaiDori Festival di Carstensz Mall
Fun
Seru Banget nih, CPCM Rayakan Ulang Tahun Kedua dengan Chunimaidori Festival
Bagi para penggemar gim arcade, terutama MaiMai dan Chunithm, festival ini bagaikan pesta besar yang sudah lama dinantikan.
Dwi Astarini - Sabtu, 25 Oktober 2025
Seru Banget nih, CPCM Rayakan Ulang Tahun Kedua dengan Chunimaidori Festival
Fun
Bakal Seru Banget nih, Zenless Zone Zero Versi 2.3 akan Hadir 15 Oktober Bawa Cerita Horor Penuh Teka-Teki
Lucia, Yidhari, dan Komano Manato akan bergabung dalam pertempuran sebagai Agen baru, ditemani berbagai gameplay baru, outfit keren untuk Vivian dan Manato, serta konten event-event menarik lainnya.
Dwi Astarini - Selasa, 14 Oktober 2025
Bakal Seru Banget nih, Zenless Zone Zero Versi 2.3 akan Hadir 15 Oktober Bawa Cerita Horor Penuh Teka-Teki
Lifestyle
Sistem Pendingin di Red Magic 11 Pro: Cara Kerja dan Keunggulan
Seri 11 Pro diperkirakan mampu menjalankan game berat
Angga Yudha Pratama - Selasa, 14 Oktober 2025
Sistem Pendingin di Red Magic 11 Pro: Cara Kerja dan Keunggulan
Lifestyle
Red Magic 11 Pro: HP Gaming dengan Sistem Pendingin Cairan Berbekal Baterai Raksasa 8.000 mAh dan Kipas 24.000 RPM
Red Magic 11 Pro rilis 17 Oktober
Angga Yudha Pratama - Selasa, 14 Oktober 2025
Red Magic 11 Pro: HP Gaming dengan Sistem Pendingin Cairan Berbekal Baterai Raksasa 8.000 mAh dan Kipas 24.000 RPM
Indonesia
BNPT Minta Ibu Lebih Berperan Tangkis Upaya Kelompok Radikal Rekrut Anak Muda Lewat Game Online
BNPT meminta para orang tua, khususnya para ibu, untuk lebih aktif mengawasi aktivitas digital anak-anak.
Wisnu Cipto - Kamis, 09 Oktober 2025
BNPT Minta Ibu Lebih Berperan Tangkis Upaya Kelompok Radikal Rekrut Anak Muda Lewat Game Online
ShowBiz
Karakter 'KPop Demon Hunters' Beraksi di Arena 'Fortnite', Hadir dengan Mode dan Item Eksklusif
Dari Netflix ke Fortnite, KPop Demon Hunters kini hadir di arena permainan.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 04 Oktober 2025
Karakter 'KPop Demon Hunters' Beraksi di Arena 'Fortnite', Hadir dengan Mode dan Item Eksklusif
Bagikan