Mau merasakan sensasi berjalan di tembok besar? Enggak usah jauh-jauh ke Tiongkok. Di The Lost World Castle, kamu bisa dapet foto dengan background seperti di Tembok China. The Lost World Castle terletak satu komplek dengan Stonehenge, di Dusun Petung, Desa Kepuharjo Cangkringan. Biaya masuknya Rp25 ribu perorang. Waktu yang pas datang ke sini adalah pagi hari dari pukul 08.00 - 10.00 WIB. Bonusnya kalau cuaca lagi cerah, kamu bisa dapet foto dengan latar belakang Gunung Merapi yang gagah.
Nama aslinya adalah Wisata Alam Bukit Glagaharjo. Terletaknya berdekatan The Lost World Castle, tepatnya di Desa Glagaharjo Kecamatan Cangkringan Kabupaten Sleman. Disini kamu bisa naik ke gardu dimana kamu bisa melihat Gunung Merapi yang gagah dari jarak dekat. Hamparan sawah dan rumput hijau di sekeliling gardu bakal bikin matamu adem dan menyejukkan hati. Gardu pandang cocok buat mengusir stres dan kegalauan di hati. Pengunjung enggak perlu membayar untuk masuk ke gardu pandang. Hanya bayar parkir saja.