Apa itu Hashed Time Contracts?

kontrak
Sebuah segmen dari blockchain state dikunci menggunakan multi-signature atau smart contract. (Foto: Pexels/rawpixel.com)

Hashed Timelock Contracts merupakan bentuk khusus dari saluran pembayaran. Saluran pembayaran pada dasarnya merupakan saluran state off-chain yang mengatasi pembayaran-pembayaran.

Sebuah saluran state adalah saluran komunikasi dua arah antar peserta yang memungkinkan mereka untuk melakukan interaksi diluar blockchain, yang normalnya muncul dalam blockchain. Yang akan terjadi adalah waktu transaksi akan berkurang secara drastis karena coinvestors tidak lagi bergantung pada pihak ketiga, seperti seorang miner, untuk memvalidasi transaksi kamu.

Jadi apa sih ketentuan untuk melakukan sebuah saluran state off-chain?

1. Sebuah segmen dari blockchain state dikunci menggunakan multi-signature atau smart contract, yang mana disetujui oleh sejumlah peserta.

2. Para peserta berinteraksi satu sama lain dengan menyetujui transaksi antar-peserta tanpa memberikan apa pun kepada miners.

3. Seluruh rangkaian transaksi kemudian disimpan ke dalam blockchain.

Saluran state dapat ditutup di suatu titik yang telah ditentukan oleh peserta sebelumnya. Penutupan dapat terjadi disebabkan oleh beberapa hal:

1. Time lapsed: misalnya peserta setuju untuk membuka saluran state dan menutupnya setelah 2 jam.

2. Dapat disebabkan oleh jumlah transaksi yang terjadi: misalnya ditutup setelah transaksi senilai $100 terjadi.

Lanjut Baca lagi