Siap-Siap Warga Jakarta akan Diberi Simulasi Bencana Menghadapi Gempa Megathrust
Senin, 23 September 2024 -
Siap-siap warga Jakarta! BPBD Jakarta akan memberikan simulasi bencana menghadapi gempa megathrust.
BPBD Jakarta bekerja sama dengan berbagai pihak yang memiliki keahlian darurat bencana. Mulai dari pemadam kebakaran (damkar), Basarnas, hingga tim ahli K3 perusahaan untuk pelaksanaan simulasi bencana kepada masyarakat.
“Dalam waktu dekat kami akan melakukan simulasi secara serentak untuk mengurangi risiko bencana megathrust yang kembali menjadi perhatian,” ujar Wardaya Ketua Sub-kelompok kedaruratan dan penanganan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jakarta
Nantinya akan ada surat edaran dari Gubernur DKI Jakarta terkait pelatihan simulasi bencana khususnya untuk menghadapi megathrust.