Ria Enes: Konsisten Geluti Dunia Anak-Anak
Senin, 16 Oktober 2017 -
SUSAN Susan Susan, besok gede mau jadi apa? Aku kepingin pinter, biar jadi dokter. Lagu bertajuk Susan Punya Cita-Cita ini hit di awal 90-an.
Dinyanyikan Ria Enes yang selalu membawa partnernya, boneka Susan. Susan adalah karakter imajinatif ciptaan Ria. Karakter ini begitu disukai penggemarnya, terutama anak-anak. Saat itu banyak anak-anak yang percaya Susan memang benar-benar dapat bernyanyi. Lama tak tampil di layar kaca, Ria Enes ternyata kini sibuk beraktivitas di Playgroup Dunia Susan.
"Sejak saya nyanyi sama Susan, sejak saya tahu bahwa ternyata saya berada di dunia anak-anak, saya commit di situ," paparnya.
Menurutnya, dunia anak-anak melibatkan pula orangtua karena pasti membutuhkan peran dewasa. Baginya, dunia pendidikan merupakan pelajaran bagi dewasa sepertinya lantaran harus belajar tanpa henti.
"Menurut saya commit, dan ngerti saja Tuhan karuniakan seperti ini. Jadi meskipun sudah setua ini saya masih main boneka," ujarnya sembari tertawa.
Ingin tampil di TV
Ketika ditanya apakah ada keinginan untuk kembali tampil di televisi, Ria mengiyakan. "Tapi kan susah sekarang. TV enggak bikin acara kayak gitu lagi," terangnya seperti dilansir ANTARA.
Zaman dahulu, di sore hari, penonton bisa menikmati saluran acara anak-anak. Sekarang, sudah tidak seperti itu lagi.
Tak terkalahkan
Selain Susan, muncul beberapa karakter boneka tangan di televisi. Namun, tidak ada yang mengalahkan popularitas Susan. Susan seolah tak terkalahkan lantaran Ria total dalam memainkan karakter Susan.
Ia juga memberikan tip bagi Anda yang ingin mengikuti jejaknya. Kuncinya adalah belajar dari siapapun. Sekarang banyak komunitas dongeng dan ventriloquism atau suara perut. Bahkan, pendidikannya pun ada. Ria dahulu malah tidak mengenyam pendidikan khusus ventriloquism. Ia hanya memelajarinya saat mengikuti ekskul teater di sekolah.
Ventriloquism bukan imej anak. Jadi, tidak melulu figur anak. Di luar negeri, ventriquolism justru digunakan untuk mengisi hiburan di kafe. Bahkan, stand up comedian ada pula yang memakai boneka.
Saat ini Susan telah memiliki tiga anak. Di tengah kesibukannya mengurus keluarga, ia tetap konsisten menggeluti dunia anak-anak. (*)
Baca juga artikel Anak Jennifer Lopez akan Terjun ke Dunia Hiburan.