Musik

Spesial Bulan Ramadan, Maher Zain Rilis Dua Lagu Baru

Raden Yusuf NayamenggalaRaden Yusuf Nayamenggala - Selasa, 12 April 2022
Spesial Bulan Ramadan, Maher Zain Rilis Dua Lagu Baru

Maher Zain rilis dua lagu baru (Foto: dok. Maher Zain )

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

PENYANYI yang dikenal lewat lagu Insha Allah Maher Zain, menyambut datangnya bulan Ramadan yang penuh berkah, dengan merilis dua single serta video musik terbaru.

Single baru pertama dari Maher Zein yakni No One But You. Single tersebut dirilis pada 3 April 2022. Single itu ditulis serta diproduseri sendiri oleh Maher Zain.

Baca Juga:

Lagu-lagu Memorable Bikin Kangen Bulan Puasa

No One But You berkisah tentang seseorang yang tampak memiliki kehidupan yang sempurna di luar. Tapi ada gejolak perjuangan yang membara di dalam dirinya.

Dalam hal ini perjuangan yang dimaksud ialah perjuangan yang tersebunyi dari mata dunia, dan hanya diketahui oleh Tuhan.

"Kita semua menjalani kehidupan paralel ini di mana secara lahiriah kamu mungkin tertawa, tampak bahagia, kuat dan stabil. Seperti kamu memiliki semuanya bersama-sama dan memiliki kehidupan yang telah ditentukan. Tetapi jauh di lubuk hati ada sisi lain dari diri kamu, sisi yang penuh dengan keraguan diri," ujar Maher Zain pada siaran pers yang diterima merahputih.com.

Maher Zain rilis dua buah single dan video musik baru (Foto: dok. Maher Zain)

Menurut Maher Zain, kelemahan, keputusasaan, dan sinisme yang membuatnya mendapat inspirasi menulis lagu tersebut. Lebih lanjut penyanyi kelahiran 16 Juli 1981 itu menambahkan, bahwa pada akhirnya, terlepas dari apa yang kamu rasakan di dalam diri selalu ada harapan.

Maher menuturkan, Seseorang seharusnya tidak pernah menyerah, terus berjuang dan terus berjalan. Sepanjang perjuangan ini, satu-satunya hal konstan yang Maher Tahu dan bisa diandalkan, yakni "Bahwa Allah selalu ada bersama saya, dan itulah ynag memberi saya harapan, dan kekuatan untuk terus berjuang melawan perang tersembunyi di dalam diri."

Baca Juga:

Kolaborasi Diskoria dan Adinda Hadirkan Lagu 'Bersinar Bersamamu'

Untuk video musik No One But You diproduksi oleh Awakening Music, dan diarahkan oleh sutradara ternama asal Turki Kemal Basbug. Pada video tersebut, penonton akan dibawa ke dalam pikiran artis di dunia seperti mimpi, dan memiliki kombinsi pemandangan indah serta adegan aksi yang penuh adrenalin.

Sementara untuk single baru yang kedua dari Maher Zain berjudul Rahmatun Lil’Alameen (Mercy to the Worlds). Lagu itu ditulis oleh MAher Zain, Bara Kherigi, Muad Muhammad dan Firas Chichane. Untuk String Orkestra pada lagu tersebut direkam di Swedia dan paduan suara di rekam di Mesir. Sementara untuk aransemen musiknya di garap langsung oleh Maher Zain sendiri

Lagu ini mengkomunikasikan kepada dunia bahwa pesan Nabi Muhammad SAW adalah untuk menyebarkan perdamaian dan cinta kepada seluruh umat manusia.

Untuk video musik lagu tersebut disutradarai oleh Emrah Zbilen dan difilmkan di Istanbul, Turki. Video tersebut mencerminkan tentang perdamaian, harapan, dan inspirasi dari Nabi Muhammad. (Ryn)

Baca Juga:

Peringati Haul Nike Ardilla, Inka Christie Rilis Lagu 'Sahabat Sejati'

#Musik #Maher Zain
Bagikan
Ditulis Oleh

Raden Yusuf Nayamenggala

I'm not perfect but special

Berita Terkait

Fun
Lagu 'Apa Salahnya' dari Rara Sudirman, Liriknya Ceritakan Kisah Rambut Keriting di Masa Kecil
Lagu “Apa Salahnya” dari Rara Sudirman menyuarakan pesan penerimaan diri, terinspirasi dari pengalaman masa kecilnya dengan rambut keriting.
Wisnu Cipto - Minggu, 09 November 2025
Lagu 'Apa Salahnya' dari Rara Sudirman, Liriknya Ceritakan Kisah Rambut Keriting di Masa Kecil
Indonesia
Theory of Nothing Lepas Single Perdana “Pahlawan”, Liriknya Ditulis Aktivis HAM Usman Hamid
“Pahlawan adalah karya yang mempertanyakan kembali makna kepahlawanan, perjuangan, dan penghianatan dalam narasi sejarah suatu bangsa,” kata Usman Hamid
Wisnu Cipto - Minggu, 09 November 2025
Theory of Nothing Lepas Single Perdana “Pahlawan”, Liriknya Ditulis Aktivis HAM Usman Hamid
ShowBiz
Maulana Ardiansyah Rilis 'Kekasih', Surat Maaf dari Kisah Cinta yang tak Bisa Bersama
Maulana justru membalut Kekasih dalam aransemen yang terasa hangat, enerjik, dan bernuansa upbeat.
Dwi Astarini - Minggu, 09 November 2025
Maulana Ardiansyah Rilis 'Kekasih', Surat Maaf dari Kisah Cinta yang tak Bisa Bersama
ShowBiz
Vintonic Ajak Pendengar Merawat Rasa lewat EP Perdana 'Radio Dalam Hati'
Proyek ini menjadi tonggak penting dalam perjalanan musik mereka, sekaligus rilisan pertama bersama RCD Records.
Dwi Astarini - Minggu, 09 November 2025
Vintonic Ajak Pendengar Merawat Rasa lewat EP Perdana 'Radio Dalam Hati'
ShowBiz
Ungu Hidupkan kembali 'Laguku' Bersama Prinsa Mandagie
Memunculkan keseimbangan antara nuansa nostalgia dan sentuhan baru yang lebih modern.
Dwi Astarini - Minggu, 09 November 2025
Ungu Hidupkan kembali 'Laguku' Bersama Prinsa Mandagie
ShowBiz
Cerita Penyesalan dari Adrian Khalif dan Dipha Barus dalam Lagu 'Kualat'
Mengisahkan perjalanan emosional seseorang yang diliputi penyesalan setelah menyia-nyiakan cinta tulus dari sang kekasih.
Dwi Astarini - Minggu, 09 November 2025
Cerita Penyesalan dari Adrian Khalif dan Dipha Barus dalam Lagu 'Kualat'
ShowBiz
'Teganya Kau' Kisah Manis Kolaborasi Lyodra dan Penggemar dari Medan
Lagu ini menjadi bukti bahwa inspirasi dan rezeki bisa datang dari hubungan tulus antara musisi dan penggemarnya.
Dwi Astarini - Minggu, 09 November 2025
'Teganya Kau' Kisah Manis Kolaborasi Lyodra dan Penggemar dari Medan
ShowBiz
Lirik Mendalam '10 Menit untuk Selamanya' dari Nyoman Paul
Menyampaikan pesan mendalam tentang betapa waktu yang singkat bisa membawa perubahan besar dan abadi dalam kehidupan seseorang.
Dwi Astarini - Sabtu, 08 November 2025
Lirik Mendalam '10 Menit untuk Selamanya' dari Nyoman Paul
ShowBiz
Lirik Lagu 'Tak Tunggu Balimu' Tentang Keteguhan Hati Seseorang dari Hasantoys
Lagu ini menyimpan makna mendalam tentang kesabaran dan keteguhan hati seseorang yang ditinggalkan kekasihnya.
Dwi Astarini - Sabtu, 08 November 2025
Lirik Lagu 'Tak Tunggu Balimu' Tentang Keteguhan Hati Seseorang dari Hasantoys
ShowBiz
Zion.T Ingatkan Pentingnya Mencintai Diri Sendiri lewat Lirik Lagu 'LOVE ME'
Liriknya menggambarkan bagaimana seseorang belajar menghargai setiap hal kecil dalam dirinya, sebagai bentuk penerimaan dan kasih pada diri sendiri.
Dwi Astarini - Sabtu, 08 November 2025
Zion.T Ingatkan Pentingnya Mencintai Diri Sendiri lewat Lirik Lagu 'LOVE ME'
Bagikan