K-Pop

Sikap Ramah Member BTS Buat Seorang Pengantar Makanan Terkesan

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Minggu, 06 Juni 2021
Sikap Ramah Member BTS Buat Seorang Pengantar Makanan Terkesan

Personel BTS punya sikap yang mengesankan. (Foto: Twitter/@bts_bighit)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BTS menjadi besar bukan hanya karena karyanya, tetapi juga sikapnya. Mereka sering dibicarakan karena sikap rendah dan baik hati. Karena kebaikan mereka, bukan hanya penggemar yang tersentuh tetapi juga semua orang. Salah satunya adalah seorang pekerja pengiriman makanan paruh waktu di Korea.

Seorang pekerja yang diketahui berasal dari India, baru-baru ini membagikan ceritanya ketika bertemu dengan para anggota BTS. Pertemuan tersebut memiliki kesan abadi padanya.

Baca juga:

Teman Masa Kecil Ungkap Sifat Member BTS Saat Masih Sekolah

Sikap Ramah Member BTS Buat Seorang Pengantar Makanan Terkesan
Pengantar makanan ceritakan momen pertemuan dengan member BTS. (Foto: Koreaboo)

Ketika diwawancarai oleh sebuah saluran radio yang berbasis di India, penduduk asli Kerala yang bermukim di Korea itu mengisahkan pengalaman berkesannya jumpa dengan member BTS.

Ia mengungkapkan bahwa ketika itu dia bertemu dengan anggota RM, Jin, Jungkook, dan Suga. Meskipun dia bukan seorang ARMY (penggemar BTS), dia sangat terkesan dengan perilaku baik dan sopan mereka.

"Jika kamu bertanya kepada saya apakah saya penggemar BTS atau ARMY? Saya bukan penggemarnya," dirinya memulai kisah.

"Saya bertemu empat dari mereka saat saya sedang bertugas. Member yang saya temui adalah Jungkook, RM, Jin, dan Suga. Jika kamu bertanya kepada saya tentang pengalaman… Keempatnya luar biasa," jelasnya terkesan.

Menurut pengatar makanan itu, perilaku mereka tidak mencerminkan seorang superstar. "Mereka tidak membuat saya merasa berhadapan dengan orang yang punya jutaan penggemar."

Baca juga:

Bayaran Fantastis Tujuh Personel BTS untuk Iklankan Produk

Sikap Ramah Member BTS Buat Seorang Pengantar Makanan Terkesan
Suga BTS perhatian pada pengirim makanan. (Foto: OSEN)

Dia kemudian menceritakan insiden dengan Suga. Ia mengungkapkan bagaimana Suga begitu perhatian padanya ketika dia hendak mengantarkan pesanan Suga.

"Suatu ketika, Suga… Hari itu hujan. Ada fitur yang disebut Rider Request. Pada bagian permintaan itu, dia menulis, 'hari ini hujan ... Tidak masalah seberapa terlambat kamu, mengemudi dengan hati-hati.' Bukankah itu kualitas super untuk dimiliki?" Bebernya.

Di masa pradebut, Suga sendiri bekerja paruh waktu sebagai pekerja pengiriman makanan, dan pernah mengalami kecelakaan mobil saat melakukan pengiriman. Peristiwa tersebut membuat bahunya luka parah.

Meski luka awalnya sudah sembuh, ia masih mengalami ketidaknyamanan karenanya, dan akhirnya menjalani operasi bahu untuk menghilangkan rasa sakitnya.

Karena Suga sendiri tahu bagaimana rasanya di tempat kerja, penggemar sangat tersentuh dengan pertimbangannya untuk pekerja pengiriman, dan memuji Suga karena telah menghubunginya. (avia)

Baca juga:

Fakta Unik Perjalanan Transformasi BTS Dulu dan Kini

#BTS #K-Pop #KPop #Kpop Idol
Bagikan
Ditulis Oleh

Iftinavia Pradinantia

I am the master of my fate and the captain of my soul

Berita Terkait

ShowBiz
Netflix Siapkan Sekuel K-Pop Demon Hunters 2, Intip Bocoran Sinopsisnya
Film ini akan melanjutkan kisah girl group pemburu iblis Huntr/x yang sukses besar sejak debutnya pada awal 2025.
Wisnu Cipto - Minggu, 09 November 2025
Netflix Siapkan Sekuel K-Pop Demon Hunters 2, Intip Bocoran Sinopsisnya
Fun
Lirik "Eeny Meeny Miny Moe”, Lagu Utama Single Terbaru FIFTY FIFTY yang Langsung Viral
Lagu "Eeny Meeny Miny Moe” menjadi track utama dari single digital ketiga FIFTY FIFTY bertajuk Too Much Part 1
Wisnu Cipto - Minggu, 09 November 2025
Lirik
Fun
FIFTY FIFTY Kembali dengan Album ‘Too Much Part 1’, Tandai Babak Baru Perjalanan Musiknya
FIFTY FIFTY kembali dengan album bertajuk Too Much Part 1. Album ini memadukan ketegangan dan kegembiraan yang muncul.
Soffi Amira - Sabtu, 08 November 2025
FIFTY FIFTY Kembali dengan Album ‘Too Much Part 1’, Tandai Babak Baru Perjalanan Musiknya
ShowBiz
Resmi nih, ‘KPop Demon Hunters’ akan Dibuatkan Sekuel, Disebut Rilis 2029
Sebelum sekuel berdurasi penuh dirilis, film pendek mungkin akan tayang lebih dulu.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Resmi nih, ‘KPop Demon Hunters’ akan Dibuatkan Sekuel, Disebut Rilis 2029
ShowBiz
YG Entertainment Konfirmasi Comeback BLACKPINK pada Januari, Album dalam Persiapan Akhir
Album ini akan menjadi rilisan pertama BLACKPINK dalam kurun waktu sekitar tiga tahun.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
YG Entertainment Konfirmasi Comeback BLACKPINK pada Januari, Album dalam Persiapan Akhir
ShowBiz
G-DRAGON Curhat Kisah di Balik ‘POWER’, Lagu yang Dibawakan saat APEC
'POWER' terasa seperti sebuah kritik terbuka.
Dwi Astarini - Kamis, 06 November 2025
 G-DRAGON Curhat Kisah di Balik ‘POWER’, Lagu yang Dibawakan saat APEC
ShowBiz
Jimin dan Jungkook BTS Kembali ke ‘Are You Sure?!’ Musim Kedua, Obat Kangen buat ARMY
Musim kedua menjanjikan hiburan yang lebih seru dan momen-momen yang lebih mengharukan.
Dwi Astarini - Kamis, 06 November 2025
Jimin dan Jungkook BTS Kembali ke ‘Are You Sure?!’ Musim Kedua, Obat Kangen buat ARMY
ShowBiz
BABYMONSTER Rilis Poster Creepy, Petunjuk buat Proyek Mendatang
Gambar tersebut menampilkan sosok-sosok dengan masker penuh di wajah mereka.
Dwi Astarini - Kamis, 06 November 2025
BABYMONSTER Rilis Poster Creepy, Petunjuk buat Proyek Mendatang
ShowBiz
MAMA Awards 2025 Siap Digelar di Hong Kong: Jennie, Seventeen, hingga BABYMONSTER Masuk Daftar Nominasi
MAMA 2025 mengusung tema 'Hear My Roar', menggambarkan semangat para musisi untuk bersuara dan mengekspresikan kreativitas mereka di panggung global.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
MAMA Awards 2025 Siap Digelar di Hong Kong: Jennie, Seventeen, hingga BABYMONSTER Masuk Daftar Nominasi
ShowBiz
Nonton G-DRAGON di APEC, Menteri Ekonomi Meksiko Resmi Jadi Penggemar K-Pop
Mengungkapkan kekagumannya terhadap penampilan G-DRAGON.
Dwi Astarini - Selasa, 04 November 2025
Nonton G-DRAGON di APEC, Menteri Ekonomi Meksiko Resmi Jadi Penggemar K-Pop
Bagikan