Musik

Show di Las Vegas Ditunda, Adele Nangis

Dwi AstariniDwi Astarini - Sabtu, 22 Januari 2022
Show di Las Vegas Ditunda, Adele Nangis

Adele meyakinkan para penggemarnya bahwa pertunjukan akan terus berlanjut. (Instagram/Adele)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

ADELE menunda tanggal show residensinya di Las Vegas, yang semula dijadwalkan dimulai pada Jumat (21/1). Dalam video emosional yang dibagikan ke Instagram oleh penyanyi Easy On Me itu, Adele meminta maaf kepada para penggemarnya atas keputusannya untuk menjadwal ulang tanggal konser mengingat timnya telah 'sangat menentang'.

"Hai, dengar, maafkan aku, tapi pertunjukanku belum siap. Kami benar-benar mencoba segala yang kami bisa untuk mempersiapkannya tepat waktu dan agar itu cukup baik untuk kamu, tetapi kami benar-benar hancur karena keterlambatan pengiriman dan COVID-19. Separuh kru saya, separuh tim saya, mereka masih terkena COVID-19," kata Adele di awal video sambil menangis.

BACA JUGA:

Ed Sheeran, Liam Gallagher, dan Doja Cat akan Tampil di Brit Awards

Ia kemudian melanjutkan bahwa tidak mungkin menyelesaikan persiapan pertunjukan. Selain itu, ia mengaku tidak bisa memberikan apa yang ia miliki sekarang. "Saya lelah. Saya lelah. Maaf ini menit terakhir, kami sudah memperjuangkannya dalam waktu yang lama, lebih dari 30 jam untuk mencoba mencari tahu, dan kami kehabisan waktu," imbuhnya.

Penyanyi itu kemudian meyakinkan para penggemarnya bahwa pertunjukan akan terus berlanjut, tetapi untuk sementara ditunda, dan dia sangat menyesal.

adele
Adele mengumumkan residensi di Colosseum di Caesars Palace pada November 2021. (Twitter/@Adele)

"Saya sangat sedih, dan saya sangat malu dan sangat menyesal kepada semua orang. Saya benar-benar minta maaf, saya benar-benar minta maaf. Kami sedang mengerjakannya, kami akan menjadwal ulang semua tanggal, kami sedang melakukannya sekarang, dan saya akan menyelesaikan pertunjukan saya dan saya akan membawanya ke tempat yang seharusnya. Saya sangat menyesal itu tidak mungkin, kami telah memperjuangkan begitu banyak, dan itu belum siap. Saya benar-benar minta maaf," katanya.

Pertunjukan berjudul Weekends with Adele awalnya dijadwalkan berlangsung hingga 16 April dengan dua pertunjukan setiap akhir pekan. Adele pertama kali mengumumkan residensi di Colosseum di Caesars Palace pada November, setelah merilis album studio keempatnya, 30.

Caesars Palace mengumumkan Kamis (20/1) bahwa venue mendukung keputusan Adele dan para penonton konser yang memesan hotel bisa mendapatkan pengembalian uang penuh. Mereka yang sudah berada di hotel bisa mendapatkan pengembalian uang untuk masa inap Jumat dan Sabtu malam mereka.

adele
Adele juga dijadwalkan untuk tampil dua kali di Hyde Park London pada bulan Juli. (Twitter/@Adele)

Setelah tanggal residensinya di Las Vegas, penyanyi ini juga dijadwalkan untuk tampil dua kali di Hyde Park London pada Juli. Meskipun demikian, dalam video, ia tidak membahas apakah jadwal itu juga akan berubah.

Kedua pertunjukan tersebut merupakan bagian dari seri musim panas BST Hyde Park, dengan konser lainnya akan dibintangi Elton John, Pearl Jam, dan Duran Duran.(aru)

#Musik #Adele
Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.

Berita Terkait

ShowBiz
Olivia Rayakan Butterfly Era Lewat Single R&B 'High', Hati Kembali Berdebar setelah Sekian Lama
Olivia baru saja merilis single High. Lagu ini mengisahkan butterfly era, yakni di mana hatinya kembali berdebar setelah sekian lama tertutup.
Soffi Amira - 1 jam, 47 menit lalu
 Olivia Rayakan Butterfly Era Lewat Single R&B 'High', Hati Kembali Berdebar setelah Sekian Lama
ShowBiz
Afgan Bicara soal Keberanian Lewat Single 'Jalan Terus', Berikut Lirik Lengkapnya
Afgan bicara soal keberanian lewat single Jalan Terus. Lagu ini menampilkan sisi emosionalnya. Berikut lirik lengkapnya.
Soffi Amira - Kamis, 13 November 2025
Afgan Bicara soal Keberanian Lewat Single 'Jalan Terus', Berikut Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Lirik Lengkap 'Kenangan' dari Tika Pagraky Gambarkan Kisah Rindu
Menggambarkan kisah perpisahan yang meninggalkan rasa rindu mendalam terhadap seseorang yang pernah begitu berarti.
Dwi Astarini - Kamis, 13 November 2025
Lirik Lengkap 'Kenangan' dari Tika Pagraky Gambarkan Kisah Rindu
ShowBiz
'Bhinneka Tunggal Suara', AMI Awards 2025 Rayakan Keberagaman Musik Indonesia
Malam puncak AMI Awards 2025 akan digelar di Ciputra Artpreneur, Jakarta, Rabu, 19 November 2025.
Dwi Astarini - Kamis, 13 November 2025
'Bhinneka Tunggal Suara', AMI Awards 2025 Rayakan Keberagaman Musik Indonesia
ShowBiz
'Loco Contigo' DJ Snake Kembali Viral, Lagu Kolaborasi Bersama J Balvin dan Tyga
Loco Contigo DJ Snake yang dirilis pada 2019 mengusung nuansa reggae.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 13 November 2025
'Loco Contigo' DJ Snake Kembali Viral, Lagu Kolaborasi Bersama J Balvin dan Tyga
ShowBiz
Lagu 'Kangaroo Lake' Ian Moore Kembali Viral di Media Sosial, Simak Lirik Lengkapnya
Lagu Kangaroo Lake Ian Moore menghadirkan atmosfer lembut sekaligus melankolis.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 13 November 2025
Lagu 'Kangaroo Lake' Ian Moore Kembali Viral di Media Sosial, Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Reno Fahreza, Ello, Eno NTRL, dan Magi RIF Satukan Suara untuk Perdamaian
Reno Fahreza, Ello, Eno NTRL, dan Magi RIF berkolaborasi dalam proyek musik baru bertema kemanusiaan dan perdamaian, menggabungkan berbagai gaya musik lintas generasi.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 13 November 2025
Reno Fahreza, Ello, Eno NTRL, dan Magi RIF Satukan Suara untuk Perdamaian
ShowBiz
Indonesian Music Awards 2025 Siap Bergulir, Simak Daftar Lengkap Nominasinya
Indonesian Music Awards 2025 akan berlangsung pada 19 Desember 2025. Hadirkan 14 kategori penghargaan.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 13 November 2025
Indonesian Music Awards 2025 Siap Bergulir, Simak Daftar Lengkap Nominasinya
Fun
Lagu 'Night Changes' dari One Direction Kembali Viral, ini Lirik Lengkapnya
Lirik lagu Night Changes dari One Direction menggambarkan perjalanan waktu dalam kehidupan. Berikut adalah liriknya.
Soffi Amira - Kamis, 13 November 2025
Lagu 'Night Changes' dari One Direction Kembali Viral, ini Lirik Lengkapnya
Fun
JBL Hadirkan BandBox, Speaker dan Ampli Berbasis AI untuk Musisi Modern
JBL meluncurkan BandBox, ampli pintar dan speaker portabel berbasis AI dengan teknologi pemisahan vokal-instrumen real-time.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 13 November 2025
JBL Hadirkan BandBox, Speaker dan Ampli Berbasis AI untuk Musisi Modern
Bagikan