Samsung akan Umumkan Galaxy Book Baru dan Galaxy S23 di Unpacked 2023
Samsung Galaxy Unpacked biasanya didominasi peluncuran ponsel. (Foto: Samsung)
MENJELANG tahun baru 2023, kita akan melihat berbagai merek elektronik mulai menggoda dengan berbagai perangkat baru yang akan datang, termasuk Samsung. Kini khalayak mulai mendapatkan lebih banyak berita tentang ponsel pintar Samsung Galaxy S23 yang akan datang.
Mengutip XDA-Developers, Kamis (29/12), meskipun ini menjadi kabar yang mengasyikkan, tidak diragukan lagi akan ada banyak informasi mengenai berbagai perangkat baru mendekati acara tahunan Samsung Galaxy Unpacked.
Hingga kini, Samsung belum mengumumkan tanggal Unpacked tahun depan, tampaknya perusahaan akan memiliki lebih banyak perangkat baru untuk mereka pamerkan daripada hanya jajaran smartphone baru.
Baca juga:
Menurut SamMobile, selain ponsel pintar Galaxy S23, Samsung juga akan memulai debutnya di jajaran laptop Galaxy Book generasi berikutnya. Laporan itu juga telah mengonfirmasi ke salah satu sumber terpercaya yang mengatakan Galaxy Book baru versi high-end akan diumumkan. Lebih jauh lagi, kabarnya laptop itu hadir dengan spesifikasi yang lebih baik dari pendahulunya.
Sayangnya, detail tentang laptop baru berhenti di situ, karena laporan itu tidak dapat mengonfirmasi bagian tertentu seperti prosesor atau konfigurasi memori seperti apa yang akan dihadirkan pada Galaxy Book.
Namun jika laptop itu merupakan versi high-end, kita dapat berspekulasi bahwa laptop itu akan hadir dengan prosesor Intel Generasi ke-13 dan beberapa model akan memiliki Graphic Processor Unit (GPU) khusus.
Selain itu, laptop Galaxy Book yang akan datang disebutkan juga berkemungkinan menggunakan layar Super AMOLED dan ada kabar yang mengatakan bahwa beberapa model akan hadir dengan stylus S Pen bawaan.
Baca juga:
Semuanya adalah spekulasi yang sangat mungkin terjadi, mengingat sebagian besar hal yang tercantum di atas telah kita lihat di model Galaxy Book sebelumnya.
Untuk saat ini, hanya terdapat sedikit informasi, tetapi pasti akan ada lebih banyak lagi detail baru yang kita dapatkan seiring berjalannya waktu. Samsung terakhir kali meluncurkan laptop di Galaxy Unpacked pada 2021, kala itu Samsung memamerkan model Galaxy Book, Galaxy Book Pro, dan Galaxy Book Pro 360. (kna)
Baca juga:
Bagikan
Ananda Dimas Prasetya
Berita Terkait
Anti Mainstream! Huawei Mate 80 Bakal Hadir dengan RAM 20GB, Rilis Akhir November 2025
RedMagic 11 Pro Lolos TKDN Kemenperin, Kapan Diresmikan di Indonesia?
POCO F8 Ultra Sudah Muncul di Geekbench, Berikut Spesifikasi Lengkapnya
Samsung Galaxy S26 Bakal Dilengkapi RAM 12GB, Segera Diperkenalkan di CES 2026
Beda dengan Versi China, OPPO Reno 15 Dibekali Snapdragon 7 Gen 4
OPPO Reno 15 Pro Muncul di Sertifikasi TDRA, Siap Meluncur Global Akhir 2025
Huawei Sedang Kembangkan HP Lipat Lagi, Siap Jadi Pesaing Baru iPhone Fold
iPhone 18 Pro Max Diprediksi Jadi HP Terberat Apple, Bakal Bawa Face ID Bawah Layar
JBL Hadirkan BandBox, Speaker dan Ampli Berbasis AI untuk Musisi Modern
POCO F8 Pro dan F8 Ultra Segera Meluncur, Diprediksi Cuma Bawa Baterai Kecil