Musik

Rizky Febian Rilis Single 'Seperti Kisah'

P Suryo RP Suryo R - Rabu, 17 Februari 2021
Rizky Febian Rilis Single 'Seperti Kisah'

Sambut awal tahun dengan single terbaru. (Foto: ist)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

PENYANYI kelahiran 1998, Rizky Febian mengawali bulan penuh kasih sayang ini, dengan merilis single Seperti Kisah pada 12 Februari 2021 kemarin.

Lagu yang diciptakan oleh Koko Irwansyah yang merupakan gitaris dari grup band, SAE. Berawal dari keinginan SAE untuk berkolaborasi dengan Rizky Febian, kemudian mereka mencoba untuk mengirimkan beberapa materi demo lagu untuk didengarkan Rizky Febian.

Baca Juga:

Afgan dan Rossa akan Gelar Konser Kolaborasi

Setelah mendengarkan beberapa materi tersebut, terdapat satu lagu yang diminati oleh Rizky Febian untuk dijadikan single.

“Lagu yang diciptakan Koko ini sangat berarti baginya, karena lagu ini bercerita tentang bagaimana kisah perjalanannya dengan sang istri. Ia juga menciptakan lagu ini agar bisa menjadi kenangan yang nantinya bisa dinikmati banyak orang,” ucap pria yang biasa di sapa Iky dalam keterangan resmi yang diterima Merah Putih, Selasa (16/2).

Lagu yang masih mentah berbentuk draft itu, kemudian coba disempurnakan kembali oleh Iky dengan musik yang sesuai dengan gaya bernyanyinya dan menambahkan beberapa lirik pada bagian bridgenya.

Ketika Iky menginginkan lagu ini untuk dijadikan single, Koko merasa bahwa Iky merupakan orang yang tepat untuk membawakan lagu ini. Karena sosoknya yang masih muda dan orang-orang mengenal Iky sebagai penyanyi yang selalu membawakan lagu bertema cinta.

Baca Juga:

Album ‘RAYA’ Maliq & D’Essentials Resmi Mengudara

musik
Rizky Febian rilis 'Seperti Kisah'. (Foto: ist)

Memiliki nama lengkap Rizky Febian Adriyansyah Sutisna, anak dari komedian Sule ini merupakan seorang penyanyi yang mengusung genre pop dan R&B, sepanjang karier bermusiknya, Iky telah menelurkan dua album penuh, Jejak (2018) dan Garis Cinta (2020).

Tahun 2020 menjadi tahun yang baru dalam karier seorang Rizky Febian, dimana ia mulai karier berumsiknya dengan label dan manajemennya sendiri, RFAS MUSIC yang dibuka dengan penampilan intimate konser di bulan Februari yang diadakan di Dago Tea House Bandung.

Beberapa proyek juga telah dipersembahkan oleh Rizky Febian, atas kerja kerasnya tersebut ia berhasil mendapatkan beberapa penghargaan di 2020. Akhir tahun tersebut ditutup dengan karyanya tentang kerinduan Iky kepada mendiang ibundanya yang berjudul Ku Rindu Ibu. (far)

Baca Juga:

Mini Album 'LOVER' Ungkap Perjalanan Cinta Mikha Angelo

#Musik #Single Baru #Rizky Febian
Bagikan
Ditulis Oleh

Febrian Adi

part-time music enthusiast. full-time human.

Berita Terkait

ShowBiz
Lirik Lengkap 'Orang Baru Lebe Gacor', Lagu 'Tor Monitor Ketua' yang Viral di Instagram dan TikTok
Lagu Orang Baru Lebe Gacor kerap digunakan sebagai backsound unggahan TikTok.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 07 November 2025
Lirik Lengkap 'Orang Baru Lebe Gacor', Lagu 'Tor Monitor Ketua' yang Viral di Instagram dan TikTok
ShowBiz
Lirik Lengkap 'Ora Urus' yang Viral dari Toton Caribo
Lagu 'Ora Urus' menggambarkan kisah seorang pria yang merasa lelah menjalani hubungan percintaan.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Lirik Lengkap 'Ora Urus' yang Viral dari Toton Caribo
ShowBiz
Lirik Lagu 'If It Only Gets Better', Single dari Album Terbaru Joji
Lagu If It Only Gets Better hadir berbarengan dengan pengumuman album studio keempat Joji.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 06 November 2025
Lirik Lagu 'If It Only Gets Better', Single dari Album Terbaru Joji
ShowBiz
Jaqlyn Debut lewat Lagu 'This Is Who I Am', Hadirkan Karya Bareng Maher Zain
Jaqlyn debut lewat lagu 'This Is Who I Am', hasil kolaborasi dengan Maher Zain. Jadi simbol jati diri dan perjalanan spiritualnya.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 06 November 2025
Jaqlyn Debut lewat Lagu 'This Is Who I Am', Hadirkan Karya Bareng Maher Zain
ShowBiz
JayJax dan TOXICDEV! Padukan Hyperpop dan Elektronik di Lagu 'FOMO'
Lagu FOMO dari JayJax dan TOXICDEV! menawarkan atmosfer klub yang energik sejak detik pertama.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 06 November 2025
JayJax dan TOXICDEV! Padukan Hyperpop dan Elektronik di Lagu 'FOMO'
ShowBiz
L’Impératrice Perkenalkan Vokalis Baru lewat Single 'Chrysalis', Simak Lirik Lengkapnya
L’Impératrice mengangkat tema perubahan dan transformasi di lagu Chrysalis.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 06 November 2025
L’Impératrice Perkenalkan Vokalis Baru lewat Single 'Chrysalis', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Stevan Pasaribu Tegaskan Makna Cinta Sejati lewat Lagu 'Beri Aku Kesempatan'
Stevan Pasaribu refleksikan kematangan musikal dan emosionalnya sebagai penyanyi di lagu Beri Aku Kesempatan.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 06 November 2025
Stevan Pasaribu Tegaskan Makna Cinta Sejati lewat Lagu 'Beri Aku Kesempatan'
ShowBiz
Mahalini Belajar Ikhlas lewat Single 'Untuk BersamaNya', Simak Lirik hingga Makna Lagunya
Lagu Untuk Yang BersamaNya Mahalini hadirkan kisah tentang keikhlasan seseorang yang belajar melepaskan cinta yang telah berakhir.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 06 November 2025
Mahalini Belajar Ikhlas lewat Single 'Untuk BersamaNya', Simak Lirik hingga Makna Lagunya
ShowBiz
Supple Hadirkan Single 'Terbelah Dua', Potret Dilema dan Konflik Batin yang Manusiawi
Terbelah Dua menghadirkan potret kegelisahan yang dekat dengan sisi manusiawi pendengarnya.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 06 November 2025
Supple Hadirkan Single 'Terbelah Dua', Potret Dilema dan Konflik Batin yang Manusiawi
ShowBiz
Joji Segera Kembali Lewat Album 'Piss in The Wind', ini Jadwal Rilisnya
Joji segera meluncurkan album Piss in The Wind. Album keempatnya itu menjadi jembatan antara masa lalu dan masa kini perjalanan musiknya.
Soffi Amira - Kamis, 06 November 2025
Joji Segera Kembali Lewat Album 'Piss in The Wind', ini Jadwal Rilisnya
Bagikan