Film

Relevan dengan Kehidupan Ibu Kota, 'Jakarta vs Everybody' Curi Perhatian Penggemar Film

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Jumat, 25 Maret 2022
Relevan dengan Kehidupan Ibu Kota, 'Jakarta vs Everybody' Curi Perhatian Penggemar Film

Jakarta vs Everybody saat ini sudah bisa ditonton via platform Bioskop Online. (Foto: Instagram/jakartavseverybody.film)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SEMPAT batal dirilis di bioskop akibat pandemi COVID-19, film Jakarta vs Everybody akhirnya tayang via platform streaming Bioskop Online pada 19 Maret 2022. Hadir dengan cerita yang 'dekat' dengan masyarakat, film tersebut berhasil mencuri perhatian penggemar film.

Terdapat berbagai hal menarik di Jakarta vs Everybody, serta alasan mengapa film tersebut patut untuk disaksikan. Berikut sejumlah hal menarik di balik karya Ertanto Robby Soediskam yang dibintangi oleh Jefri Nichol, Wulan Guritno, dan Ganindra Bimo ini, dikutip dari keterangan resmi Bioskop Online, Jumat (25/3).

Baca juga:

'Pengabdi Setan 2' Menghantuimu Tahun Ini!

Jakarta vs Everybody bercerita tentang pemuda bernama Dom (Jefri Nichol) yang merantau ke Jakarta demi mewujudkan cita-citanya sebagai aktor. "Ternyata ternyata Dom malah harus merasakan banyak hal yang tidak mengenakan," kata Jefri Nichol.

Rasa yang tidak mengenakan tersebut, menurut Jefri Nichol banyak dirasakan juga oleh para perantau lainnya di ibu kota. "Kayaknya ini banyak banget dirasain sama perantau dari daerah," katanya. Lebih lanjut, hal menarik lainnya adalah Jefri tak hanya berpartisipasi sebagai aktor, namun juga sebagai penulis cerita.

Karena ceritanya yang relevan, Jakarta vs Everybody mendapatkan tiga nominasi di Festival Film Indonesia 2021 untuk kategori Pemeran Utama Pria Terbaik (Jefri Nichol), Pemeran Utama Perempuan Terbaik (Wulan Guritno) dan Nominasi Penyunting Gambar Terbaik (Arifin Cu'unk & Panca Arka Ardiarja).

Baca juga:

'Jakarta vs Everybody' Rilis Teaser dan Poster

Hal menarik lainnya ada di pengembangan cerita. Cerita tentang kerasnya Jakarta benar-benar diperlihatkan di film ini, termasuk bagian jual beli narkoba.

Demi membuat akting para pemainnya lebih believable untuk penonton, pendalaman peran pun dilakukan dengan sangat serius, termasuk belajar dari mantan kurir pengantar narkoba.

Tak hanya itu, adegan intim pun mewarnai film ini dan membuat para pemainnya harus berakting dengan maksimal agar hasilnya meyakinkan dan terlihat bagus.

Fakta menarik lain dari film ini adalah penayangannya yang sudah lama dinanti. Kurang lebih tiga tahun sejak syuting, film ini akhirnya bisa tayang terbatas di Bioskop Online. Sebelumnya, film ini pernah batal tayang di bioskop karena dampak pandemi COVID-19.

Meski demikian, penantian panjang tersebut tetap disambut antusias oleh para penggemar, hingga Jakarta vs Everybody berhasil menjadi trending topic di Twitter di hari perdana penayangannya. (*)

Baca juga:

Film 'Gara-Gara Warisan' Segera Tayang di Bioskop

#Film #Film Indonesia
Bagikan
Ditulis Oleh

Ananda Dimas Prasetya

nowhereman.. cause every second is a lesson for you to learn to be free.

Berita Terkait

ShowBiz
Sudah Konfirmasi Proyek Baru, Lee Junho akan Jadi Bintang Utama ’Veteran 3’
Junho dilaporkan akan bergabung dalam film ketiga dari seri Veteran sebagai salah satu tokoh protagonis utama.
Dwi Astarini - Selasa, 11 November 2025
Sudah Konfirmasi Proyek Baru, Lee Junho akan Jadi Bintang Utama ’Veteran 3’
ShowBiz
Suaranya Dirampok AI, Peraih Oscar Morgan Freeman Minta Pengacaranya Susun Gugatan
Suara Morgan Freeman kerap digunakan dalam berbagai film dan dokumenter yang menjadi sumber pendapatannnya.
Wisnu Cipto - Selasa, 11 November 2025
Suaranya Dirampok AI, Peraih Oscar Morgan Freeman Minta Pengacaranya Susun Gugatan
ShowBiz
Film 'Frankenstein' Karya Guillermo del Toro Tayang di Netflix, Simak Sinopsis hingga Fakta Menariknya
Guillermo del Toro kembali dengan karya gothic nan emosional lewat Frankenstein, adaptasi kisah klasik tentang ambisi, kesepian, dan makna kehidupan.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 11 November 2025
Film 'Frankenstein' Karya Guillermo del Toro Tayang di Netflix, Simak Sinopsis hingga Fakta Menariknya
ShowBiz
Franchise ‘The Mummy’ Resmi Direboot, Brendan Fraser dan Rachel Weisz Kembali
Universal reboot 'The Mummy' dengan Brendan Fraser dan Rachel Weisz. Disutradarai Matt Bettinelli-Olpin & Tyler Gillett.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 11 November 2025
Franchise ‘The Mummy’ Resmi Direboot, Brendan Fraser dan Rachel Weisz Kembali
ShowBiz
Jaafar Jackson Hidupkan Sosok Sang Paman di Trailer Film Biopik ‘Michael’
Trailer perdana film biopik Michael raih 116 juta penayangan dalam 24 jam. Jaafar Jackson perankan sang paman, Michael Jackson.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 11 November 2025
Jaafar Jackson Hidupkan Sosok Sang Paman di Trailer Film Biopik ‘Michael’
ShowBiz
Film Box Office 'A Minecraft Movie' Dapat Sekuel, Siap Guncang Bioskop 2027
Warner Bros resmi menggarap sekuel 'A Minecraft Movie 2' yang akan tayang 23 Juli 2027. Jared Hess kembali jadi sutradara, Legendary sebagai produser, dan Jason Momoa siap tampil lagi.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 10 November 2025
Film Box Office 'A Minecraft Movie' Dapat Sekuel, Siap Guncang Bioskop 2027
ShowBiz
Sosok Chairil Anwar Diangkat ke Layar Lebar lewat Film Biografi, Siap Tayang 2026
Falcon Pictures resmi umumkan produksi film biografi tentang Chairil Anwar. Tayang 2026 di seluruh bioskop Indonesia, warganet ramai menebak siapa pemeran utamanya.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 10 November 2025
Sosok Chairil Anwar Diangkat ke Layar Lebar lewat Film Biografi, Siap Tayang 2026
ShowBiz
Warkop DKI Reboot Siap Kocok Perut Penonton, Desta Jadi Dono di Versi Terbaru
Desta akan beradu akting dengan dua nama yang sudah tak asing bagi penggemar Warkop DKI Reborn: Tora Sudiro yang kembali memerankan Indro, serta Vino G. Bastian sebagai Kasino.
Wisnu Cipto - Minggu, 09 November 2025
Warkop DKI Reboot Siap Kocok Perut Penonton, Desta Jadi Dono di Versi Terbaru
ShowBiz
Resmi nih, ‘KPop Demon Hunters’ akan Dibuatkan Sekuel, Disebut Rilis 2029
Sebelum sekuel berdurasi penuh dirilis, film pendek mungkin akan tayang lebih dulu.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Resmi nih, ‘KPop Demon Hunters’ akan Dibuatkan Sekuel, Disebut Rilis 2029
ShowBiz
Perdana, Ernest Prakasa dan Vino G Bastian ‘Lupa Daratan’ di Netflix, Tayang 11 Desember?
Film drama komedi ini mempertemukan sutradara dan penulis naskah ternama Ernest Prakasa dengan aktor Vino G Bastian.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Perdana, Ernest Prakasa dan Vino G Bastian ‘Lupa Daratan’ di Netflix, Tayang 11 Desember?
Bagikan