Film Dokumenter

Rahasia Bob Ross Diungkap di Film Dokumenter Terbaru Netflix

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Kamis, 19 Agustus 2021
Rahasia Bob Ross Diungkap di Film Dokumenter Terbaru Netflix

Netflix merilis film dokumenter yang mengangkat kisah Bob Ross. (Foto: Newsweek)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

NETFLIX merilis film dokumenter baru yang menceritakan kisah pelukis Amerika, Bob Ross. Film berjudul Bob Ross: Happy Accidents, Betrayal & Greed menyoroti pengaruh Bob Ross pada budaya saat ini, sekaligus menyelidiki kisah yang belum pernah diketahui dari kehidupan sang pelukis tersebut. Film ini akan tayang perdana di Netflix pada 25 Agustus 2021.

Dilansir dari laman People, dalam trailer pertama untuk film dokumenter yang disutradarai oleh Joshua Rofé, menggambarkan rahasia yang belum diketahui oleh banyak orang dibalik nama seorang Bob Ross.

Baca juga:

3 Film Jepang yang Hadir di Netflix Agustus 2021

Meskipun trailer berdurasi 35 detik itu tidak memberikan banyak petunjuk terkait film, namun deskripsi yang diberikan Netflix memberikan sedikit gambaran kepada penonton.

Menjelaskan bahwa di balik nama besarnya, seniman membawa kegembiraan lewat berbagai karyanya yang juga turut mengantarkannya pada masa kejayaan, Bob Ross harus kehilangan 'itu' dalam sekejap.

Hal tersebut disebabkan karena Bob Ross dikhianati oleh orang kepercayaannya yang menghancurkan segala yang telah dibangunnya. Hingga akhirnya ia meninggal pada 1995 karena penyakit kanker di usia 52 tahun.

Banyaknya hal yang tidak diketahui publik, membuat Bob Ross dinilai sebagai seniman yang sangat tertutup dan sangat melindungi hal-hal pribadinya untuk dijangkau oleh publik.

Baca juga:

Lebron James Akan Bintangi ‘Rez Ball’ di Netflix

Nama Bob Ross dikenal sebagai pembawa acara dan pencipta lukisan ‘The Joy of Painting yang ditayangkan pada 1983 hingga 1994.

Acara tersebut mendapatkan banyak perhatian masyarakat pada kala itu, karena suara Bob Ross yang dinilai menenangkan saat sedang mengajari penontonnya melukis. Selain itu, Bob Ross juga dikenal sebagai pribadi yang optimis dan berdedikasi tinggi dengan profesinya.

Rahasia Bob Ross Diungkap di Film Dokumenter Terbaru Netflix
Ryan Reynolds mengenakan pakaian yang identik dengan Bob Ross dalam teaser 'Deadpool 2'. (Foto: Variety)

Namanya semakin dikenal di kalangan anak muda, karena dalam teaser Deadpool 2 memperlihatkan karakter Deadpool yang diperankan oleh Ryan Reynolds berpakaian ala Bob Ross, lengkap dengan rambut berwarna pirang dan kemeja putih yang merupakan salah satu ciri khas Bob Ross saat membawakn acara The Joy of Painting.

Kemunculan acara The Joy of Painting juga terlihat kembali diputarkan dalam salah satu adegan di American Horror Stories: Drive In. Dalam adegan tersebut, Chad yang diperankan oleh Rhenzy Feliz memutarkan acara legendaris Bob Ross untuk membuat Kelly yang diperankan oleh Madison Bailey untuk lebih tenang karena suara lembut milik Ross. (cit)

Baca juga:

Netflix Hadirkan Avatar: The Last Airbender Versi Live-Action

#Film #Film Dokumenter #Netflix
Bagikan
Ditulis Oleh

Ananda Dimas Prasetya

nowhereman.. cause every second is a lesson for you to learn to be free.

Berita Terkait

ShowBiz
Resmi nih, ‘KPop Demon Hunters’ akan Dibuatkan Sekuel, Disebut Rilis 2029
Sebelum sekuel berdurasi penuh dirilis, film pendek mungkin akan tayang lebih dulu.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Resmi nih, ‘KPop Demon Hunters’ akan Dibuatkan Sekuel, Disebut Rilis 2029
ShowBiz
Perdana, Ernest Prakasa dan Vino G Bastian ‘Lupa Daratan’ di Netflix, Tayang 11 Desember?
Film drama komedi ini mempertemukan sutradara dan penulis naskah ternama Ernest Prakasa dengan aktor Vino G Bastian.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Perdana, Ernest Prakasa dan Vino G Bastian ‘Lupa Daratan’ di Netflix, Tayang 11 Desember?
ShowBiz
Jennifer Lopez Bersinar di Film Kiss of the Spider Woman, Tayang November 2025
Jennifer Lopez tampil memukau di film musikal Kiss of the Spider Woman yang tayang 7 November 2025, bersama Diego Luna dan Tonatiuh.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Jennifer Lopez Bersinar di Film Kiss of the Spider Woman, Tayang November 2025
Lifestyle
Daftar Film Zombie November - Desember 2025: Dari Indonesia, Asia, hingga Eropa
Simak deretan film zombie terbaru rilis November–Desember 2025. Dari Abadi Nan Jaya hingga Return of The Living Dead, siap bikin akhir tahun tegang!
ImanK - Rabu, 05 November 2025
Daftar Film Zombie November - Desember 2025: Dari Indonesia, Asia, hingga Eropa
ShowBiz
Shakira Hadirkan Single 'Zoo' untuk Soundtrack Film 'Zootopia 2', Simak Lirik Lengkapnya
Shakira kembali jadi Gazelle di Zootopia 2 dan rilis lagu 'Zoo' bersama Ed Sheeran dan Blake Slatkin. Film tayang 26 November 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Shakira Hadirkan Single 'Zoo' untuk Soundtrack Film 'Zootopia 2', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Dari 'Hold Your Breath' hingga 'Control Freak', 3 Film Horor Psikologis Siap Tayang di Disney+ November 2025
Tiga film horor psikologis di Disney+ siap mengguncang emosi. Simak sinopsis Hold Your Breath, Control Freak, dan The Hand That Rocks the Cradle.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Dari 'Hold Your Breath' hingga 'Control Freak', 3 Film Horor Psikologis Siap Tayang di Disney+ November 2025
ShowBiz
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' Nadin Amizah Jadi Soundtrack 'Pangku', Film Debut Reza Rahadian
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' milik Nadin Amizah resmi jadi soundtrack film Pangku, debut penyutradaraan Reza Rahadian yang tayang 6 November.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' Nadin Amizah Jadi Soundtrack 'Pangku', Film Debut Reza Rahadian
ShowBiz
Serial 'The Last Samurai Standing' Siap Tayang 13 November 2025, Hidupkan Kembali Semangat Samurai Jepang
Netflix hadirkan 'Last Samurai Standing', kisah 292 samurai bertarung demi kehormatan di era Meiji. Dibintangi Junichi Okada dan disutradarai Michihito Fujii.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Serial 'The Last Samurai Standing' Siap Tayang 13 November 2025, Hidupkan Kembali Semangat Samurai Jepang
ShowBiz
Putri Marino hingga Christine Hakim Bintangi 'Empat Musim Pertiwi', Film Baru Garapan Kamila Andini
Forka Films umumkan pemeran film 'Empat Musim Pertiwi' karya Kamila Andini. Dibintangi Putri Marino, Arya Saloka, Hana Malasan, Christine Hakim.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Putri Marino hingga Christine Hakim Bintangi 'Empat Musim Pertiwi', Film Baru Garapan Kamila Andini
ShowBiz
Willem Dafoe Tampil Misterius di Film Thriller 'The Man in My Basement', Tayang November 2025 di Disney+
Willem Dafoe kembali lewat film misteri–thriller 'The Man in My Basement', tayang di Disney+ November ini. Simak detail pemain dan jalan ceritanya.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Willem Dafoe Tampil Misterius di Film Thriller 'The Man in My Basement', Tayang November 2025 di Disney+
Bagikan